tirto.id - Blitar United, klub penghuni Liga 2 2019 segera dibeli oleh perusahaan yang menaungi Persib, PT Persib Bandung Bermartabat (PBB). Dengan demikian, klub tersebut berubah menjadi Persib B sekaligus berpindah kandang ke Bandung.
Sosok pertama yang mengungkapkan hal ini adalah pelatih Persib, Robert Rene Alberts dalam wawancara pada Minggu (9/6/2019) di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Ketika itu, Robert menyebut, Blitar United akan menjadi tim Bandung B.
Konfirmasi berikutnya meluncur dari Direktur PT PBB, Teddy Tjahyono pada Senin (10/6/2019). Tidak hanya membenarkan ucapan sang juru taktik Maung Bandung, Teddy juga menyebutkan, pelatih Persib B adalah Liestiadi.
"Memang benar Blitar United akan kami beli dan berganti nama jadi Persib B, bukan Bandung B seperti yang dikatakan Robert Alberts. Tapi masih dalam proses, tinggal administrasi saja,” papar Teddy.
“Pelatihnya Liestiadi, itu atas rekomendasi dari Robert Alberts. Untuk asistennya nanti biar pelatih yang memilih, kemungkinan besar asisten pelatihnya para legenda Persib," tambahnya.
Pada Minggu (9/6/2019), Pikiran Rakyat mengutip Surat Nomor 76/LB/VI/2019, yang dirilis pada Selasa (4/6/2019) dan ditandatangani oleh Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) Dirk Soplanit.
Dalam surat yang merupakan tindak lanjut Surat PSSI Nomor 1815/UDN/401/VI-2019 itu, PT LIB memutuskan bahwa klub Blitar United FC yang sebelumnya berada di Grup Timur Liga 2 2019, berpindah ke Grup Barat dan memiliki homebase di Jawa Barat.
Persib B sendiri akan diisi oleh mayoritas pemain muda. Selain itu, tim ini bakal digunakan untuk mengembangkan para pemain Maung Bandung yang kekurangan menit bermain sebelum berlaga di tim utama.
“Normal jika sebuah klub memiliki second team dan bisa berkembang bersama dengan talenta muda dari akademi, seperti talenta yang dimiliki oleh Beckham (Putra). Beckham memiliki talenta yang bagus, dia datang ke Liga 1, dan belum siap karena dia sulit berkembang karena menit bermain yang kurang; maka dia bisa ke Liga 2 untuk berkembang dan dia bisa kembali ke Liga 1 dalam keadaan siap bermain," terang Robert.
Uniknya, dalam sesi latihan perdana Persib B, tampak Fabiano Beltrame, bek Persib yang belum juga menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Fabiano bakal tampil untuk tim satelit Persib tersebut sampai putaran pertama Liga 1 2019 berakhir karena masalah paspor.
“Karena registrasi kompetisi sudah ditutup tapi Fabiano baru bisa dapat passport WNI bulan ini dan registrasi Liga 2 juga akan dibuka, maka dia akan bermain dulu di sana; dan ketika bursa transfer Liga 1 dibuka (kembali) dia bisa kembali,” terang Robert dikutip Pikiran Rakyat pada Senin (10/9/2019).
Editor: Fitra Firdaus