tirto.id - Sinopsis film Playing for Keeps akan menghadirkan kisah komedi romantis tentang kehidupan seorang pelatih sepak bola. Film yang dibintangi Gerard Butler ini akan tayang di Bioskop Trans TV hari ini, Jumat (30/12/22), pukul 23.45 WIB.
Playing for Keeps berfokus pada kehidupan seorang pria bernama George Dryer yang bekerja sebagai pelatih bola. Tapi siapa sangka kalau pekerjaannya ini justru membuatnya terkena masalah dengan beberapa wanita sekaligus.
Digarap oleh sutradara Gabriele Muccino, film yang dirilis pada 2012 tersebut menggandeng sejumlah bintang papan atas. Selain Gerard Butler, ada pula Jessica Biel, Uma Thurman, Catherine Zeta-Jones, Judy Greer, dan Dennis Quaid.
Sayangnya, dalam laman Box Office Mojo, film Playing for Keeps termasuk kategori Box Office Bomb alias gagal dari segi komersial. Keuntungannya tidak lebih besar daripada bujet yang dikeluarkan untuk produksi.
Film ini mendapat rating 5,7 dari nilai sempurna 10 di laman agregator IMDb. Sementara itu, Rotten Tomatoes memberikan nilai sebesar 4 persen dari Tomatometer dan skor audiens 41 persen.
Sinopsis Film Playing for Keeps
George Dryer adalah seorang mantan pemain bola profesional yang dulunya sangat terkenal. Namun, setelah pensiun, kariernya benar-benar berantakan dan hidup sebagai pengangguran.
Di sisi lain, kehidupan keluarganya juga tidak terlalu baik. Setelah bercerai, hubungannya dengan anak dan mantan istrinya, Stacie, tidak terlalu harmonis.
Suatu hari, George sengaja mengunjungi putranya yang sedang berlatih bersama tim sepak bola di sekolahnya. Saat itulah beberapa orang tua murid mendesak agar George mau menjadi pelatih tim.
Georgel yang memang sedang tak punya pekerjaan akhirnya setuju. Akan tetapi, justru dari sinilah masalah demi masalah bermunculan.
Ia sempat disuap oleh salah satu wali murid agar anaknya diberi perlakuan istimewa. Tak hanya itu, George rupanya mencuri perhatian tiga orang wanita sekaligus, berkat karisma yang ditunjukkan selama melatih.
George terjebak cinta semalam dengan Barb yang berstatus janda. Ia juga dirayu oleh Patti, seorang wanita yang sedang mengalami masalah rumah tangga dengan suaminya sendiri.
Sementara itu, ada wanita bernama Denise yang juga tertarik pada George dan berusaha menggodanya. Akan tetapi, bagaimanapun juga ia tetap membantu agar George mendapatkan pekerjaan tetap di ESPN sebagai pembawa acara olahraga.
Kehidupan George, yang bisa dibilang seperti rollercoaster akibat keterlibatannya dengan tiga wanita sekaligus, berdampak pada hubungannya dengan Stacie dan anaknya, Lewis. Stacie akhirnya memutuskan untuk menikah lagi dengan pria lain, sementara Lewis semakin membenci ayahnya. Setelah semuanya berantakan, lalu bagaimana George memperbaiki semuanya?
Penulis: Erika Erilia
Editor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof