Menuju konten utama
La Liga Spanyol

Berita Bola Atletico: Santiago Arias & Diego Costa Positif Corona

Berita terbaru Atletico Madrid: Sergio Arias dan Diego Costa positif virus Corona usai tes COVID-19 jelang persiapan LaLiga Spanyol 2020/2021.

Berita Bola Atletico: Santiago Arias & Diego Costa Positif Corona
Diego Costa (tengah). REUTERS/Javier Barbancho

tirto.id - Berita terbaru datang dari Atletico Madrid. Dua pemain klub peringkat 3 LaLiga Spanyol 2019/2020 itu, yakni Sergio Arias dan Diego Costa, terjangkit virus Corona. Arias dan Costa dinyatakan positif COVID-19 usai menjalani tes jelang bergabung dengan tim dalam persiapan pramusim 2020/2021.

Skuad Atletico Madrid menjalani tes COVID-19 pada Kamis (3/9/2020) waktu setempat sebelum menjalani persiapan jelang LaLiga musim depan, termasuk Santiago Arias dan Diego Costa yang baru kembali dari liburan bersama. Keduanya ternyata positif terinfeksi COVID-19, tanpa gejala.

“Diego Costa dan Santiago Arias, yang dites positif selama liburan mereka, saat ini diisolasi dan tidak menunjukkan gejala. Kedua pemain tinggal di rumah dengan mematuhi semua protokol dan tindakan yang ditetapkan oleh otoritas dan LaLiga,” demikian bunyi rilis Atletico Madrid melalui laman resmi klub.

“Oleh karena itu, mereka tidak akan melanjutkan pelatihan pada 4 September dan mereka diharapkan kembali setelah menyelesaikan karantina,” tambah pernyataan tersebut.

Pada pertengahan Agustus 2020 lalu, dua pemain Atletico Madrid juga disebut positif COVID-19. Sempat menutup identitas keduanya, belakangan terungkap bahwa dua pemain itu adalah Angel Correa dan Sime Vrsaljko.

Persiapan LaLiga di Tengah Pandemi

Diego Costa tampil kurang meyakinkan bagi Atletico Madrid sepanjang musim 2019/2020. Striker Timnas Spanyol kelahiran Brasil ini hanya mampu mencetak 5 gol dari 30 penampilannya di LaLiga Spanyol musim lalu.

Adapun Santiago Arias yang baru bergabung dengan Los Rojiblancos dua tahun lalu juga tidak selalu menjadi pilihan utama di lini pertahanan skuad asuhan Diego Simeone musim 2019/2020. Musim lalu, bek kanan asal Kolombia ini tampil dalam 18 laga.

Kendati begitu, capaian Atletico Madrid di sepanjang musim lalu yang terkendala kondisi pandemi Corona masih bisa dibilang tidak buruk. Joao Felix dan kawan-kawan finis di peringkat tiga klasemen LaLiga 2019/2020 di bawah Barcelona dan sang juara Real Madrid.

Di ajang domestik lainnya, yakni Copa del Rey, Los Rojiblancos terhenti di babak 32 besar namun mampu menembus final Piala Super Spanyol 2019/2020. Sedangkan di Liga Champions, tim sekota Real Madrid ini mencapai babak perempat final.

Untuk musim depan, LaLiga Spanyol 2020/2021 dijadwalkan mulai kick-off tanggal 13 September 2020. Persiapan menjelang musim baru kali ini berbeda dengan musim-musim sebelumnya lantaran di tengah situasi pandemi COVID-19 yang masih melanda dunia.

Kemungkinan, ada beberapa klub yang akan memulai kompetisi 2020/2021 lebih lambat, seperti Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, dan Sevilla terkait capaian mereka di ajang Liga Champions maupun Liga Eropa 2019/2020 lalu.

Atletico Madrid dijadwalkan akan menggelar laga perdana musim depan melawan Athletic Bilbao pada 13 Januari 2021. Untuk pertandingan kedua di kandang Levante yang sedianya terjadwal tanggal 20 September 2020 belum dapat dipastikan kapan akan digelar.

Baca juga artikel terkait BERITA BOLA 2020 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH