Menuju konten utama

Berapa Kekayaan Sheikh Jassim-MU vs Sheikh Mansour-Man City?

Berapa kekayaan Sheikh Jassim calon bos MU dan Sheikh Mansour yang memiliki Manchester City?

Berapa Kekayaan Sheikh Jassim-MU vs Sheikh Mansour-Man City?
Sheikh Hamad bin Jassim bin Jabor Al-Thani terlihat pada awal Konferensi Suriah di Tunis, Tunisia, Jumat 24 Februari 2012. (AP Photo/Hassene Dridi)

tirto.id - Sheikh Jassim bin Hamad al-Thani dikabarkan akan segera menjadi pemilik baru Manchester United (MU). Kekayaan Sheikh Jassim pun dibanding-bandingkan dengan harta Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan yang merupakan bos klub rival sekota MU, Manchester City.

Media Qatar, Al-Watan, mengabarkan, keluarga Glazer selaku pemilik MU saat ini sudah menerima tawaran besar yang diajukan Sheikh Jassim dan akan segera diumumkan dalam waktu dekat.

Pihak Sheikh Jassim dari Qatar memang sangat serius ingin memiliki MU. Ia disebut-sebut telah mengajukan penawaran kelima dengan nilai 6 miliar poundsterling untuk mengakuisisi 100 persen kepemilikan klub Liga Inggris itu dari tangan keluarga Glazer.

Jauh sebelumnya pada 2008, sosok berpengaruh asal Timur Tengah lainnya yakni Sheikh Mansour telah mengambil-alih kepemilikan Manchester City. Gelontoran dana besar dari taipan Uni Emirat Arab (UEA) ini mampu mengubah nasib The Citizens.

Terbaru di musim 2022/2023, Manchester City di bawah asuhan pelatih Pep Guardiola mengukir treble winner dengan meraih trofi juara Premier League, Piala FA, dan Liga Champions.

Beranjak dari kesuksesan bersama Manchester City, kekayaan Sheikh Mansour mulai dibanding-bandingkan dengan Sheikh Jassim yang bakal menjadi bos Manchester United. Lantas, siapa yang lebih kaya?

Berapa Kekayaan Sheikh Jassim Calon Bos Manchester United?

Sheikh Jassim bin Hamad Al-Thani beberapa kali telah mengajukan penawaran untuk mengambil-alih kepemilikan Manchester United sepenuhnya dari keluarga Glazer.

Dikutip dari The Sporting News, Sheikh Jassim merupakan anggota keluarga kerajaan Qatar dan Ketua Qatar Islamic Bank (QIB), bank terbesar di negara Timur Tengah tersebut.

Syaikh Jassim dibesarkan bersama Emir Qatar, Tamim bin Hamad al-Thani. Ayah Sheikh Jassim merupakan Perdana Menteri Qatar yakni Jassim bin Jaber Al Thani.

Adapun terkait jumlah harta kekayaan Sheikh Jassim, sebenarnya tidak terlalu banyak laporan yang merincikannya secara pasti. Namun, menurut Forbes, ayah Sheikh Jassim memiliki kekayaan mencapai 1,2 miliar dollar AS.

Terdapat catatan yang menyebut bahwa harta kekayaan Sheikh Jassim lebih besar dari harta bos City, Sheikh Mansour. Sheikh Jassim diperkirakan memiliki kekayaan di kisaran 1,1 miliar poundsterling atau setara Rp18,7 triliun.

Berapa Kekayaan Sheikh Mansour Pemilik Manchester City?

Pemilik Manchester City, Sheikh Mansour bin Zayed al-Nahyan, adalah putra dari penguasa Abu Dhabi periode 1966-2004 sekaligus Presiden UEA periode 1971-2004, Sheikh Zayed bin Sultan Al Nahyan. Ia juga saudara Presiden UEA saat ini, Mohammed bin Zayed Al Nahyan.

Sheikh Mansour juga menempati beberapa jabatan penting termasuk Wakil Perdana Menteri UEA, Menteri Urusan Kepresidenan, Ketua Dewan Pengembangan Kementerian, Otoritas Investasi Emirates, hingga Dewan Lembaga di sejumlah lembaga investasi.

Saat ini, Sheikh Mansour termasuk dalam daftar pemilik tim sepak bola Eropa paling sukses sepanjang masa usai Manchester City merengkuh treble winner pada musim 2022/2023.

Berkat hasil investasi dan beberapa bisnis yang dijalaninya, kekayaan Sheikh Mansour ditaksir mencapai 30 miliar dollar AS. Sementara menurut Forbes, Sheikh Mansour tercatat memiliki harta kekayaan sebesar 17 miliar pounds atau setara Rp317,7 triliun.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Iswara N Raditya