Menuju konten utama

Belanda vs Italia: Prediksi UEFA UNL 2020, Skor H2H, Live Streaming

Jadwal Belanda vs Italia di laga Grup 1 Liga A UEFA Nations League pada Selasa dini hari (8/9/2020), pukul 01.45 WIB. Live streaming di Mola TV. 

Belanda vs Italia: Prediksi UEFA UNL 2020, Skor H2H, Live Streaming
Pemain Belanda Virgil Van Dijk (kiri) dan Thomas Mueller dari Jerman menantang bola selama pertandingan sepak bola Liga Bangsa-Bangsa UEFA antara Jerman dan Belanda di Gelsenkirchen, Senin, 19 November 2018. Martin Meissner/AP

tirto.id - Belanda akan menjamu Italia di Johann Cruyff Arena, dalam matchday 2 Grup 1 Liga A UEFA Nations League 2020/2021. Die Oranje, bakal menjalani laga kandang pertama mereka, sejak laga pamungkas kualifikasi EURO 2020 menghadapi Estonia yang berakhir dengan skor 5-0.

Pelatih interim Belanda, Dwight Lodeweges menyebut anak asuhnya tampil bagus di laga perdana menghadapi Polandia, Sabtu (5/9/2020) lalu. Bermain di kandang lawan, Memphis Depay dan rekan-rekan sukses meraih poin penuh berkat gol tunggal Steven Bergwijn.

Kendati demikian, Lodeweges mengakui timnya memiliki kedalaman skuad yang tak terlalu bagus. Hal itu menjadi pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan oleh eks asisten Ronald Koeman, tersebut saat Timnas Belanda meladeni skuad Italia.

"Kedalaman skuad kami belum begitu baik. Sulit bagi kami untuk terus bermain dengan komposisi yang sama dalam waktu yang relatif singkat. Selain itu, kerja sama antar-pemain belum terlalu bagus pula," kata Dwight Lodeweges.

Oleh karenanya, Lodeweges menilai kemenangan Belanda atas Polandia adalah hasil yang sangat bagus. Di sisi lain, mereka harus menyiapkan strategi untuk menghadapi Italia di matchday 2.

Gli Azzurri sendiri baru saja meraih hasil imbang pertamanya dalam 11 laga termutakhir di bawah pelatih Roberto Mancini. Hal ini jelas bukan hasil yang menggembirakan bagi Italia.

"Saya harap tim ini tetap bermain bagus, paling tidak seperti saat lawan Bosnia. Meski beberapa strategi tidak berjalan dengan baik. Kami harus bekerja lebih keras untuk menang menghadapi Belanda," ujar Mancini, dikutip dari situs resmi Federasi Sepak Bola Italia.

Bicara rekor head to head antara Belanda vs Italia, Gli Azzurri lebih baik dari Die Oranje. Mereka mencatat 2 kemenangan dalam 5 laga termutakhir, dengan 3 laga lainnya berakhir dengan skor imbang.

H2H Belanda vs Italia dan Prediksi Susunan Pemain

Berikut ini rekor head to head (H2H) Belanda vs Italia, hasil lima laga terakhir masing-masing tim, dan prediksi susunan pemain kedua skuad di laga Grup 1 Liga A UEFA Nations League pada Selasa dini hari (8/9/2020), pukul 01.45 WIB.

1. Head to Head (H2H) Belanda vs Italia

04-06-2018: Italia vs Belanda 1-1

28-03-2017: Belanda vs Italia 1-2

04-09-2014: Italia vs Belanda 2-0

06-02-2013: Belanda vs Italia 1-1

14-11-2009: Italia vs Belanda 0-0

2. Hasil 5 Pertandingan Terakhir Belanda

11/10/19: Belanda vs Irlandia Utara 3-1

13/10/19: Belarusia vs Belanda 1-2

17/11/19: Irlandia Utara vs Belanda 0-0

20/11/19: Belanda vs Estonia 5-0

05/09/20: Belanda vs Polandia 1-0

3. Hasil 5 Pertandingan Terakhir Italia

13/10/19: Italia vs Yunani 2-0

16/10/19: Liechtenstein vs Italia 0-5

16/11/19: Bosnia-Herzegovina vs Italia 0-3

19/11/19: Italia vs Armenia 9-1

05/09/20: Italia vs Bosnia-Herzegovina 1-1

4. Perkiraan Susunan Pemain

Belanda (4-3-3): Jasper Cillessen; Hans Hateboer, Joel Veltman, Virgil Van Dijk, Nathan Ake; Frenkie de Jong, Marten de Roon, Georginio Wijnaldum; Steven Bergwin, Luk de Jong, Memphis Depay

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Alessandro Florenzi, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Cristiano Biraghi; Lorenzo Pellegrini, Stefano Sensi, Nicolo Barella; Nicolo Zaniolo, Ciro Immobile, Lorenzo Insigne.

Jadwal Live Streaming Belanda vs Italia di Mola TV

Apabila tak ada perubahan jadwal, laga Timnas Belanda vs Italia akan berlangsung pada Selasa (8/9/2020), pukul 01.45 WIB di Johann Cruyff Arena. Jalannya pertandingan matchday 2 UEFA Nations League Grup 1 Liga A tersebut dapat disaksikan melalui siaran live streaming di Mola TV.

Untuk mengakses siaran di Mola TV penggemar sepak bola dapat berlangganan Mola TV Sports Mobile seharga Rp47.500. Dengan berlangganan Mola TV Sports Mobile, pemirsa dapat menikmati tayangan-tayangan ekslusif di Mola TV lainnya.

Link:LIVE STREAMING BELANDA VS ITALIA

Baca juga artikel terkait JADWAL BOLA atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Addi M Idhom