tirto.id - Bali United resmi mendatangkan Lerby Eliandry guna memperkuat lini serang pada kompetisi musim 2020. Salah satu alasan manajemen Serdadu Tridatu merekrut mantan penggawa Borneo FC tersebut lantaran kualitasnya dibutuhkan tim.
Irfan Bachdim dan kawan-kawan akan bermain dalam dua ajang resmi yaitu Liga 1 2020 dan Kualifikasi Liga Champions Asia. Sejauh ini, posisi penyerang tengah anak asuh Stefano Cugurra praktis hanya ditempati oleh Ilija Spasojevic.
“Ya, Lerby resmi bergabung dengan kami untuk kompetisi tahun 2020. Kualitas dia memang dibutuhkan tim pelatih untuk berbagai pertandingan di tahun 2020 nanti. Selain itu kami dari manajeman juga sudah mengenal personal Lerby karena dulu pernah bermain untuk Bali United,” ucap CEO klub, Yabes Tanuri.
Mengawali karier dari tim PON Kalimantan Timur, Lerby sempat bergabung dengan Persisam Samarinda. Pada 2015, pria kelahiran 21 November 1991 itu hijrah ke Bali United. Hanya bertahan satu tahun, Lerby membela Borneo FC dari 2016 (ISC) hingga 2019.
Apabila menilik catatan gol, kontribusi Lerby bagi Pesut Etam selama 4musim terhitung cukup stabil. Melansir Transfermarkt, ia tercatat bermain sebanyak 95 kali dengan jumlah total gol 36 dan 8 assist. Capaian gol terbanyaknya terjadi pada musim 2017 dengan torehan 16 gol.
Dengan postur 1,8 meter, Lerby diperkirakan dapat menjadi alternatif untuk bola-bola atas. Apalagi, musim depan pemain-pemain sayap Bali United tak kalah menterang dengan nama-nama seperti Fahmi Al Ayyubi, M. Rahmat, Yabes Roni, hingga Melvin Platje.
Dalam ucapan perpisahannya bersama Borneo FC, Lerby pun menghaturkan rasa terima kasih dan berharap Pesut Etam tetap menjadi salah satu tim papan atas di musim mendatang.
“...Saya tidak mungkin bisa seperti sekarang kalau bukan karena kepercayaan yang sudah diberikan kepada saya selama di Borneo FC. Terima kasih yang sebesar-besarnya buat bos Nabil Husein, Pusamania dan masyarakat Samarinda,” tulisnya.
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus