tirto.id - Manhwa Solo Leveling 179 terjemahan bahasa Indonesia dapat dibaca secara legal di aplikasi dan web resmi Kakaopage mulai Kamis, 6 Januari 2022 pukul 22.00 WIB. Solo Leveling Episode 179 adalah chapter terakhir manhwa adaptasi novel tulisan Chugong bertajuk Na Honjaman Rebereop (I Alone Level Up).
Episode terakhir Komik Solo Leveling ditutup dengan kisah singkat Sung Jin Woo usai menginvasi markas para Monarch di celah dimensi. Dalam chapter sebelumnya, dikisahkan Sung Jin Woo kembali ke masa 10 tahun sebelum bencana dungeon terjadi berkat item Cup of Reincarnation milik Rulers The Fragment of Brilliant Light.
Jin Woo kembali ke masa ketika ia masih sekitar 15 tahun alias saat duduk di bangku SMP. Kala itu, Jin Woo hanya menghabiskan waktu beberapa minggu hidup normal, sebelum pamit dan menghilang di retakan dimensi.
Sung Jin Woo perlu menghabiskan waktu berperang selama 27 tahun di celah dimensi atau setara 2 tahun dalam waktu normal di bumi. Dalam perjuangan demi nasib umat manusia itu, Jin Woo berhasil mengalahkan prajurit utama Monarch of Transfiguration dan menumpas Monarch terkuat Antares beserta pasukan The Brigade of Destruction.
Alur Cerita Solo Leveling Episode 179
Setelah pertarungan panjang, tiba waktunya Jin Woo kembali ke bumi menghabiskan hidup sebagai manusia biasa. Namun ketika jadwal Jin Woo datang ke bumi sudah semakin dekat, umat manusia mulai bergunjing berkat sebuah ramalan yang dibagikan Norma Selner.
"Dewa yang akan membawa kehancuran sebentar lagi akan datang ke bumi" Begitulah isi ramalan wanita asal Amerika itu.
Ternyata 2 tahun lalu saat seharusnya bencana dungeon dan ledakan mana sihir muncul di bumi (jika tanpa campur tangan Sung Jin Woo), Norma Selner tetap mendapatkan berkah dalam bentuk kekuatan meramal.
Bakatnya itu terbukti sangat akurat bahkan bisa memprediksi waktu kematian seorang pemimpin diktator, teroris, dan jatuhnya pasar saham. Tidak aneh jika perkataannya menjadi perdebatan di dunia, termasuk datangnya Dewa Kematian di bumi yang menandai terjadinya kiamat versi Norma Selner.
Satu hari kemudian ramalan Norma Selner benar kejadian. Sebuah gerbang spiral misterius tiba-tiba muncul dan pecah di langit Kota Seoul, Korea Selatan. Orang-orang sudah mulai panik dan berita tentang ramalan Selner menjadi topik panas di seluruh dunia.
Namun kekhawatiran mereka sia-sia, sebab Sung Jin Woo alias Shadow Monarch yang datang dari gate raksasa itu memilih membaur dengan cepat dan menyembunyikan kedatangannya. Jin Woo sengaja menyamar dengan memakai penampilan remaja karena sadar tidak akan ada yang menyambut kehadirannya kembali.
Akan tetapi pikiran itu salah, sebab ada pria yang merupakan wadah Envoy of The Rulers tengah menunggu kedatangan Jin Woo bersama seikat buket bunga. Pria itu mengajak Jin Woo berpindah tempat di sebuah kedai es krim untuk menyampaikan rasa terima kasih dan pesan Rulers.
Tidak disangka para Rulers menghendaki Sung Jin Woo untuk meninggalkan bumi. Mereka khawatir bumi tidak dapat menampung kekuatan sihir sang Shadow Monarch. Tentu saja Jin Woo marah, ia tahu Rulers kini mengusirnya karna sudah tidak dibutuhkan.
Untungnya, wadah Envoy of The Rulers mengakhiri kesalahpahaman Jin Woo dengan cepat. Ia menyampaikan jika keberadaan Shadow Monarch telah memberi perubahan kecil dalam kehidupan manusia, contohnya kasus bakat meramal Norma Selner.
Para Rulers takut jika perubahan itu akan mempengaruhi ekosistem bumi, bahkan bisa memicu munculnya bencana dungeon atau ledakan sihir lain. Namun, Jin Woo tidak peduli.
Saat ini ia hanya ingin menghabiskan waktu bersama keluarga, teman dan orang yang disayangi tanpa perlu gelisah akan masa depan. Jika ia bisa melihat mereka hidup sehat bahagia itu sudah cukup.
Apakah Komik Solo Leveling Diadaptasi Jadi Anime?
Komik Solo Leveling episode terbaru diakhiri scene haru pertemuan Sung Jin Woo dengan Cha Hae In. Alur komik ini sengaja diakhiri berbeda dengan versi novelnya.
Hal inilah yang membuat sebagian pengemar tidak puas, sebab tidak sedikit dari mereka yang ingin melihat Sung Jin Woo menikah dengan Cha Hae In sesuai cerita novel Na Honjaman Rebereop.
Selain itu adegan anak Sung Jin Woo ketika berinteraksi dengan prajurit bayangan Shadow Monarch juga dianggap akan menjadi momen mengemaskan jika diadaptasi dalam komik.
Setelah dirilisnya chapterterakhir Solo Leveling, banyak pengemar yang berharap D&C Webtoon Biz meloloskan serial ini menjadi versi anime.
Tidak sedikit fans berharap agar Solo Leveling dapat melakukan debut anime seperti pendahulunya God of Highschool (MAPPA), Tower of God (Telecom Animation Film) dan Noblesse (Production I.G).
Bahkan para fans setia komik Solo Leveling telah melayangkan petisi ke platform Netflix dan Crunchyroll Studios agar dibuat versi animenya melalui situs change.org. Hingga 6 Januari 2022 petisi untuk Netflix telah ditandatangani oleh 212.735 dari target 300.000 orang, sedangkanuntuk Chrunchyroll menyentuh angka 6.281/7.500 orang.
Pada 29 Desember 2021, DNC Webtoon Biz merilis teaser OST Solo Leveling berjudul Echo yang akan dibawakan oleh grup idol K-Pop The Boyz. Lagu tersebut rencananya dirilis 2 Februari 2022 dan kemungkinan akan menjadi lagu tema untuk game mobileSolo Leveling produksi Netmarble.
Solo Leveling episode 179 terjemahan bahasa Indonesia dapat dibaca secara legal di aplikasi Kakopage mulai Kamis, 6 Januari 2022. Episode penutup manhwa ini bisa dibaca setelah membeli tiket seharga 120 cash (mata uang virtual Kakopage).
Sementara itu, di aplikasi Kakaopage sedang mengadakan ending event bertajuk "Legends Never Die" yang berlangsung singkat dari tanggal 6-9 Januari 2022.
Merayakan salam perpisahan pada komik Solo Leveling, Kakaopage akan membagikan hadiah 100 poin untuk semua user dengan membaca 1 episode setiap hari selama event.
Kakopage juga telah menyediakan hadiah ekstra berupa official merchandise Solo Leveling Tumbler bagi 20 user yang menyelesaikan misi baca 3 hari selama event. Pemenang official merchandise Solo Leveling Tumbler akan diumumkan pada 10 Januari 2022 pukul 10.00 WIB.
Penulis: Dewi Rukmini
Editor: Fitra Firdaus