tirto.id -
Sebagaimana diwartakan Variety, alasan Ariana tidak menghadiri Grammy besok adalah karena berseteru dengan produser Grammy, Ken Ehrlich terkait lagu mana yang akan ia akan tampilkan.
Ketidaksepakatan Ariana dengan produser Grammy tersebut bermula ketika penyanyi berusia 26 tahun tersebut merasa tersinggung setelah para produser awalnya menolak untuk mengizinkannya menyanyikan lagunya yang berjudul“7 Rings.”
Satu lagu yang merupakan single terbaru album “Thank U, Next” yang akan dirilis Jumat (8/2/2019), dua hari menjelang Grammy.
Senada dengan berita tersebut, Page Six melaporkan keduanya kemudian menyepakati, lagu "7 Rings" akan menjadi bagian dari medley.
Akan tetapi Ariana Grande menarik kembali kesepakatannya setelah produser bersikeras bahwa lagu kedua yang akan ditampilkan Grande harus dipilihkan oleh pihak produser. Sumber tersebut menambahkan bahwa ketentuan tersebut tidak diberlakukan pada artis yang lain.
Sementara itu, diwartakan Associated Press pada Kamis (7/2/2019), Ken Ehrlich memberikan pernyataan terkait kasus tersebut.
“Ketika kami akhirnya mendapatkan kesepakatan di mana kami pikir mungkin itu akan berhasil, ternyata dia (Ariana Grande) merasa sudah terlambat baginya untuk bekerja sama. Dan tentunya itu sangat buruk. Dia adalah seniman yang hebat. Dan aku ingin sekali menampilkannya tahun ini, " tutur Ehrlich.
Hal tersebut sontak dibantah oleh Arianna Grande. Penyanyi berkebangsaan Amerika Serikat tersebut merasa Ehrlich telah membohongi tentang dirinya.
"Aku sudah tutup mulut, tetapi sekarang kau berbohong tentang aku," tulis Grande di twitternya, Kamis (7/2/2019).
"Aku bisa bekerja sama untuk pertunjukkan itu dan kamu tahu itu, Ken. Ketika kreativitas & ekspresi dari diriku terhalang olehmu, aku memutuskan untuk tidak hadir. Aku berharap pertunjukan ini persis seperti yang kamu inginkan, bahkan lebih,” tuturnya.
“Aku sudah menawarkan 3 lagu yang berbeda,” lanjutnya. "Ini semua tentang kolaborasi. Ini tentang perasaan untuk didukung. Ini tentang seni dan kejujuran. Bukan politik. Tidak untuk memberikan bantuan atau permainan. Tapi itu hanya permainan untuk kalian semua .. dan aku minta maaf tapi bukan itu arti musik untukku," tulisnya.
Grande telah ditampilkan di papan iklan yang mempromosikan pertunjukan Grammy Award tahun ini. Selain itu, Ia juga dinominasikan untuk dua penghargaan. Albumnya pada tahun 2018, "Sweetener," dinominasikan untuk “Best Pop Vocal Album “, sementara singel hitnya "God Is a Woman" siap beradu dalam nominasi “Best Pop Solo Performance”.
"Aku berharap semua orang memahami keputusanku. Aku berterima kasih atas penghargaan tahun ini," tulis Ariana.
Grammy Awards ke-61 akan dihelat pada 10 Februari 2019 di Staples Center, Los Angeles. Acara ini disiarkan secara langsung di channel CBS dan dipandu oleh Alicia Keys.
Panggung Grammy Award tahun ini akan dimeriahkan dengan pertunjukkan para artis, termasuk Cardi B, Dolly Parton, Lady Gaga, Red Hot Chili Peppers, Travis Scott, Diana Ross, J Balvin, Camila Cabello, Brandi Carlile, Dan + Shay, HER, Little Big Town, Post Malone, Chloe x Halle, dan Dua Lipa.
Editor: Yulaika Ramadhani