Menuju konten utama
Ligue 1 2019/2020

Absen Latihan PSG, Kylian Mbappe Diperiksa Terkait Corona

Kylian Mbappe menjalani pemeriksaan intensif untuk memastikan apakah dirinya terjangkit virus Corona (Covid-19) atau tidak setelah absen dari latihan PSG.

Absen Latihan PSG, Kylian Mbappe Diperiksa Terkait Corona
Pemain PSG Kylian Mbappe dan Neymar. ANTARA FOTO/REUTERS/Christian Hartmann

tirto.id - Kylian Mbappe menjalani pemeriksaan intensif untuk memastikan apakah dirinya terjangkit virus Corona (Covid-19) atau tidak. Penyerang andalan Paris Saint Germain (PSG) ini diketahui sudah dua hari absen dari latihan. Mbappe mengeluhkan sakit berupa sesak di dada.

Dikutip dari Antara, surat kabar L'Equipe melaporkan bahwa Mbappe kemungkinan besar negatif dari Corona berdasarkan pemeriksaan awal. Namun, hasil diagnosa menyeluruh terkait kondisi pemain tim nasional Perancis ini baru akan diketahui pada Rabu (11/3/2020) waktu setempat.

Sudah sejak Senin (9/3/2020) Kylian Mbappe bergabung dengan rekan-rekannya dalam sesi latihan Paris Saint Germain (PSG) asuhan pelatih Thomas Tuchel. Eks pemain AS Monaco ini mengakui mengalami sesak nafas sehingga harus diperiksa intensif, termasuk menjalani tes Corona.

Belum diketahui apakah Kylian Mbappe akan diturunkan dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019/2020 antara PSG vs Borussia Dortmund yang akan digelar di Stadion Parc des Princes dini hari nanti.

Pertandingan tersebut dipastikan bakal dihelat tanpa kehadiran penonton sebagai bentuk antisipasi untuk meminalisir dampak penyebaran virus Corona yang mulai melanda negara-negara di Eropa.

BBC melaporkan, Kepolisian Perancis pada Senin (9/3/2020) lalu melarang adanya pertemuan dan keramaian yang melibatkan lebih dari 1.000 orang, termasuk pertandingan sepak bola profesional yang biasanya dihadiri puluhan ribu suporter.

Pihak PSG menyatakan menerima keputusan tersebut dan menilai bahwa itu merupakan tindakan terbaik demi menghindari penyebaran wabah virus Corona semakin meluas.

Wabah Corona diketahu juga sudah memasuki Perancis. Pada Minggu (8/3/2020) kemarin, Kementerian Kesehatan Perancis menyatakan sudah ada 1.126 kasus terkonfirmasi virus Covid-19. Sejauh ini, ada 3 orang yang meninggal dunia akibat terinfeksi virus Corona di Perancis.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus