Menuju konten utama

Usai Nyoblos, Djarot Kunjungi Rumah Megawati di Kebagusan

Djarot Saiful Hidayat sambangi rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri di Kebagusan, Jakarta Selatan, usai menggunakan hak pilihnya di TPS 08, Kuningan Timur.

Usai Nyoblos, Djarot Kunjungi Rumah Megawati di Kebagusan
Megawati keluar dari rumahnya di Kebagusan, Jakarta Selatan pukul 10.15 WIB. Iring-iringan kasidah dengan senandung salawat, mengiringi dari belakang. Tirto.id/wanulfa.

tirto.id - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2 Djarot Saiful Hidayat sambangi rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri di Kebagusan, Jakarta Selatan, usai menggunakan hak pilihnya di TPS 08, Kuningan Timur.

Mobil iring-iringan Djarot tampak memasuki gerbang rumah Mega pukul 9.05 WIB. Djarot dan istrinya, Happy Farida sempat membuka kaca jendela mobil dan melambaikan tangan.

Calon Gubernur No 2, Basuki Thahja Purnama alias Ahok juga dikabarkan akan hadir di rumah Kebagusan. Saat Megawati berjalan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), Djarot juga ikut dalam iring-iringan dan menyempatkan diri berbincang dengan beberapa warga.

Sebelumnya Djarot menggunakan hak suaranya di TPS 08 dengan ditemani istrinya, Happy Farida. Mereka hadir di TPS pukul 08.15 WIB dan terlihat kompak karena mengenakan kemeja motif kotak-kotak dengan warna sama.

Setelah mendaftar, Djarot dan Happy langsung masuk ke bilik suara dan mencoblos kertas suara. Kurang dari lima menit, jari kelingking mereka telah bernodakan tinta hitam.

"Gue dua... Pasti dong," katanya sambil mengacungkan ibu jari dan kelingkingnya.

Ia berterimakasih kepada TNI, Polri, KPU, Bawaslu serta pihak-pihak yang telah melancarkan jalannya hari Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta.

"Alhamdulillah hari ini saya bisa gunakan hak konstitusi saya untuk memberikan pilihan. Dan semuanya berjalan lancar," tutur Djarot.

Ia mengatakan bahwa dirinya optimis dapat memenangkan Pilkada Jakarta dalam satu putaran. Sebab, menurutnya, Pilkada dua putaran akan membuang waktu dan biaya.

"Kalau kami yakin ya mudah-mudahan satu kali putaran bisa selesai, supaya cepat keputusannya," jelasnya.

Baca juga artikel terkait AHOK-DJAROT atau tulisan lainnya dari Wan Ulfa Nur Zuhra

tirto.id - Politik
Reporter: Wan Ulfa Nur Zuhra
Penulis: Wan Ulfa Nur Zuhra
Editor: Akhmad Muawal Hasan