Menuju konten utama

Timnas Paraguay vs Kolombia Jadwal Live TV. Prediksi, Daftar Pemain

Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL: Paraguay vs Kolombia, Senin (6/9/2021) pukul 05.00 WIB.

Timnas Paraguay vs Kolombia Jadwal Live TV. Prediksi, Daftar Pemain
Sejumlah pemain sepakbola Timnas U-16 mengikuti pemusatan latihan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jum'at (25/10/2019). ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/ama.

tirto.id - Jadwal Paraguay vs Kolombia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL dihelat di Stadion Defesores del Chiaco, Senin (6/9/2021) pukul 05.00 WIB. Dalam laga yang tayang via live streaming Mola TV, kedua tim mencari kemenangan untuk mendongkrak peringkat di papan klasemen.

Paraguay baru saja menelan kekalahan 2-0 kala melawat ke Ekuador. Kegagalan mendulang poin membuat La Albirroja tetap menempati peringkat 6 klasemen kualifikasi dengan 7 poin.

Tepat di atasnya, ada Kolombia selaku peringkat 5 yang mengoleksi 9 poin. Dengan demikian, jika Paraguay bisa memenangkan duel ini, maka skuad besutan Eduardo Berizzo dipastikan naik peringkat.

Namun demikian, Kolombia bukanlah lawan yang mudah. Di atas kertas, Paraguay kalah head to head 5 pertemuan terakhir kontra Los Cafeteros karena baru sekali menang . Adapun 4 sisanya, La Albirroja tercatat selalu kalah.

Jelang pertandingan ini, Kolombia yang dibesut Reinaldo Rueda belum menunjukkan performa terbaik. Pada laga terbaru Jumat (3/9) lalu, Kolombia ditahan imbang 1-1 oleh Bolivia.

Dalam laga itu, Juan Cuadrado dan tim lebih banyak tertekan dengan 42% penguasaan bola. Los Cafeteros juga kalah dari segi peluang, hanya melesakkan 11 tembakan, berbanding 22 tembakan milik Bolivia.

Jika Paraguay mampu memanfaatkan kelengahan Kolombia, bukan tidak mungkin bagi mereka untuk memperbaiki catatan minor dalam head to head. Syaratnya, Eduardo Berizzo mesti segera memperbaiki lini pertahanan timnya.

Saat kalah 0-2 dari Ekuador, La Albirroja sebenarnya mampu tampil bertahan dengan baik. Sayangnya, para pemain kehilangan fokus jelang akhir laga, sehingga kebobolan 2 gol pada menit 88' dan 90+5'.

Pertandingan Paraguay vs Kolombia diprediksi berlangsung ketat karena kedua tim sama-sama mendapat hasil tak memuaskan pada matchday terbaru. Usai laga ini, Paraguay masih harus melawan Venezuela, sementara Kolombia sudah ditunggu oleh Chile.

Prediksi Susunan Pemain Paraguay vs Kolombia

Paraguay (4-4-2): Antony Silva; Alberto Espinola, Júnior Alonso, Fabian Balbuena, David Martinez; Braian Samudio, Mathias Villasanti, Angel Cardozo Lucena, Santiago Arzamendia; Miguel Almiron, Angel Romero | Pelatih: Eduardo Berizzo.

Colombia (4-4-2): David Ospina; Daniel Munoz, Oscar Murillo, Davinson Sanchez, William Tesillo; Juan Cuadrado, Wilmar Barrios, Gustavo Cuellar, Luis Diaz; Roger Martinez, Radamel Falcao | Pelatih: Reinaldo Rueda.

Head to Head Paraguay vs Kolombia

24-06-2019: Kolombia vs Paraguay 1-0

06-10-2017: Kolombia vs Paraguay 1-2

07-10-2016: Paraguay vs Kolombia 0-1

08-06-2016: Kolombia vs Paraguay 2-1

16-10-2013: Paraguay vs Kolombia 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Paraguay

03-09-2021: Ekuador vs Paraguay 2-0

02-07-2021: Peru vs Paraguay 3-3 (pen 4-3 )

28-06-2021: Uruguay vs Paraguay 1-0

24-06-2021: Chile vs Paraguay 0-2

21-06-2021: Argentina vs Paraguay 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Kolombia

03-09-2021: Bolivia vs Kolombia 1-1

09-07-2021: Kolombia vs Peru 3-2

06-07-2021: Argentina vs Kolombia 1-1 (pen 3-2)

03-07-2021: Uruguay vs Kolombia 0-0 (pen 2-4)

23-06-2021: Brasil vs Kolombia 2-1

Live Streaming Paraguay vs Kolombia di MOLA TV

Pertandingan Paraguay vs Kolombia akan tayang melalui live streaming Mola TV, pada Senin pagi, 6 September 2021, pukul 05.00 WIB. Tersedia beberapa pilihan paket bulanan di Mola TV, yakni Paket Sport Single Stream (Rp60.000), Sport Double Stream (Rp90.000), serta Sport Family Stream (Rp160.000).

Dengan berlangganan Mola TV, Anda bisa menyaksikan siaran langsung pertandingan dari beragam kompetisi sepak bola kelas wahid di dunia, diantaranya: Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Portugal, Liga Belanda, Liga Belgia, DFB Pokal, Carabao Cup, Copa Libertadores, dan Copa Sudamericana.

Mola TV juga menayangkan sejumlah laga dari ajang internasional, seperti International Friendly Match, Kualifikasi Piala Dunia 2022, hingga pertandingan Timnas Indonesia.

Link Live Streaming Paraguay vs Kolombia Mola TV

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Dipna Videlia Putsanra