Menuju konten utama

Sinopsis Film Cici Tentang Patriarki & Link Streaming di Netflix

Sinopsis film Cici berbicara tentang budaya patriarki, berikut link streaming di Netflix.

Sinopsis Film Cici Tentang Patriarki & Link Streaming di Netflix
Film Cici yang tayang di Netflix. (FOTO/Dok. Netflix)

tirto.id - Cici merupakan film bergenre drama asal Turki yang sudah dirilis di layanan streaming Netflix. Tempat pengambilan gambar film ini sepenuhnya di Instanbul, Turki sehingga latar belakang keramaian kota dan pedesaan indah sudah dipastikan menarik perhatian penonton.

Film ini menceritakan tentang sebuah keluarga yang bermigrasi setelah mengalami hal tragis. Setelah 30 tahun, mereka kembali ke kampung halamannya. Tidak disangka, emosi yang sudah lama terkubur dan rahasia yang menyakitkan muncul kembali.

Film ini digarap oleh sutradara Berkun Oya yang sekaligus menjadi penulis dan dibintangi oleh Ayca Bingol, Fatih Artman, Funda Eryigit, dan Sevval Balkan.

Internet Movie Database (IMDb), situs web yang menyediakan informasi film dari seluruh dunia memberikan penilaian 7,4/10 dari 2,1 ribu penonton untuk film ini. Melihat respons penonton yang sudah menyaksikan, film ini menarik untuk ditonton.

Film dengan durasi 2 jam 31 menit mampu membawa penonton ke sebuah alur yang masih ada di dunia nyata. Cerita yang diangkat dalam film ini masih terjadi di sekitar kehidupan kita.

Sinopsis Film Cici

Film Cici menggambarkan budaya patriarki yang masih berlaku dan dilestarikan hingga saat ini. Patriarki merupakan sistem sosial yang menempatkan pria memiliki kekuasaan lebih tinggi dibandingkan perempuan.

Sama seperti keluarga Fakir dan Havaa, mereka adalah pasangan suami istri yang semua keputusan didominasi oleh sang suami. Fakir adalah seorang bapak yang memegang kuat patriarki. Di dalam keluarganya, tidak boleh ada anggota melanggar aturan yang ia buat.

Fakir merasa anak-anaknya tidak perlu pergi ke kota untuk menjunjung tinggi pendidikan. Hal inilah yang menjadi awal dari luka keluarganya.

Sedangkan istrinya, Haava adalah seorang yang memiliki pemikiran maju tetapi ia tidak memiliki suara di dalam keputusan keluarganya. Baik istri maupun anak harus mematuhi keputusan Fakir.

Setelah Fakir wafat, Haava dan anak-anaknya meninggalkan rumah dan bermigrasi ke kampung halamannya setelah 30 tahun.

Tidak disangka ternyata di kampung halamannya itulah semua luka dan rahasia besar terungkap kembali yang ditorehkan oleh Fakir saat masih hidup.

Lalu apakah ujian tersebut membuat hubungan Haava dan anak-anaknya semakin dekat atau menjauh? Simak kisah lengkapnya hanya di layanan streaming Netflix.

Link Streaming Film Cici di Netflix

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Film
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Alexander Haryanto