tirto.id - Siaran langsung Timnas Thailand vs Myanmar dalam jadwal Piala AFF 2021 Grup A tayang via iNews TV, malam ini, Sabtu (11/12/2021) pukul 19.30 WIB. Pertandingan Suzuki AFF Cup 2021 di Stadion Nasional Singapura juga dapat dipantau melalui live streaming RCTI+ dan Vidio.com.
Kedua kubu saat ini sama-sama mengoleksi 3 poin. Namun, Thailand baru melakoni 1 pertandingan saat unggul 2-0 atas Timor Leste. Sementara itu, Myanmar melewati dua laga dengan kalah 3-0 dari Singapura, lalu unggul 2-0 lawan Timor Leste.
Jika saja The Asian Lions, julukan Myanmar, bisa mencuri 3 poin malam ini, mereka akan menggusur Thailand yang tengah berstatus runner-up. Namun, Thailand juga punya kesempatan melesak jadi pimpinan klasemen, jika memenangkan laga dengan margin lebih dari 2 gol.
Siaran Langsung AFF Malam Ini: Thailand vs Myanmar Live TV
Thailand punya kesempatan untuk memperbaiki performa pada matchday kedua lawan Myanmar nanti. Pasalnya, War Elephant, julukan Thailand, belum menunjukkan kegaharan saat unggul 2-0 atas Timor Leste.
Kini skuad Alexandre Polking dapat amunisi baru dengan kedatangan Teerathon Bunmathan dan Chanathip Songkrasin yang bermain di kompetisi Liga Jepang. Nama terakhir merupakan MVP Piala AFF 2014 dan 2016.
Akan tetapi, Jonathan Khemdee yang berlaga di Liga Denmark diragukan tampil terkait alasan kesehatan.
"Jonathan memiliki semacam penyakit dan meninggalkan pelatihan untuk pergi ke rumah sakit sehingga kami masih belum yakin dengan statusnya, tetapi dengan Teerathon dan Chanathip mereka adalah dua pemain bagus dan itu bukan kejutan besar bahwa mereka akan mulai besok," ungkap Polking via laman resmi AFF.
Di kubu lawan, Myanmar mengincar kemenangan demi ambisi lolos semifinal.
"Tentu saja, grup ini sangat ketat dan kami tidak bisa kalah, itulah kenyataannya, kami tahu apa yang dipertaruhkan dan ini seperti final," terang Antoine Hey.
"Saya melihat di media Thailand bahwa mereka sudah berbicara tentang final dengan Vietnam tetapi setelah menonton pertandingan pertama mereka, saya dapat melihat bahwa ada tim yang lebih baik di turnamen daripada Thailand," imbuh juru taktik asal Jerman itu.
Head to Head Thailand vs Myanmar
Myanmar belum pernah menang lawan Thailand dalam 13 pertemuan. Oleh karenanya, motivasi kubu The Asian Lions untuk mengukir sejarah amat besar. Terlebih, Thailand belum menunjukkan performa impresif pada laga perdana lawan Timor Leste.
Berikut hasil 5 pertemuan terakhir Thailand vs Myanmar:
- 05/10/17 Myanmar vs Thailand 1-3
- 08/12/16 Thailand vs Myanmar 4-0
- 04/12/16 Myanmar vs Thailand 0-2
- 29/11/14 Thailand vs Myanmar 2-0
- 27/11/12 Myanmar vs Thailand 0-4
Hasil 5 Laga Terakhir Thailand
- 29/05/21 Thailand vs Tajikistan 2-2
- 03/06/21 Thailand vs Indonesia 2-2
- 07/06/21 UEA vs Thailand 3-1
- 15/06/21 Thailand vs Malaysia 0-1
- 05/12/21 Timor-Leste vs Thailand 0-2
Hasil 5 Laga Terakhir Myanmar
- 11/06/21 Myanmar vs Kyrgyztan 1-8
- 15/06/21 Tajikistan vs Myanmar 4-0
- 25/11/21 Indonesia vs Myanmar 4-1
- 05/12/21 Singapore vs Myanmar 3-0
- 08/12/21 Myanmar vs Timor Leste 2-0
Prediksi Susunan Pemain
Thailand (4-3-3): Chatchai Budprom; Tristan Do, Kritsada Kaman, Manuel Bihr, Narubadin Weerawatnodom; Thitiphan Puangjan, Phitiwat Sukjitthammakul, Sarach Yooyen; Supachok Sarachat, Teerasil Dangda, Bordin Phala. Pelatih: Alexandre Polking.
Myanmar (4-1-4-1): Myo Min Latt; David Htan, Hein Phyo Win, Kyaw Win Moe, Suan Lam Mang; Hlaing Bo Bo; Myat Kaung Khant, Lwin Moe Aung, Maung Maung Lwin, Hein Htet Aung; Than Paing. Pelatih: Antoine Hey.
Link Live Streaming Thailand vs Myanmar di iNews TV
Live streaming AFF Cup 2021 ditayangkan langsung via laman RCTI+ secara gratis. Selain itu, live streaming Piala AFF 2021 juga bisa diakses via Vidio.
Vidio menyediakan paket berlangganan bagi penggemar sepak bola dengan Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau paket Rp199.000 per tahun.
Dengan berlangganan paket Vidio Premier Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga 1 2021, LaLiga, Serie A, Ligue 1 dan kompetisi sepak bola menarik lainnya.
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Ibnu Azis