Menuju konten utama

Siaran Langsung Indonesia Master 2022 Hari Kedua Badminton 32 Besar

Jadwal siaran langsung Indonesia Master 2022 di hari kedua badminton babak 32 besar.

Siaran Langsung Indonesia Master 2022 Hari Kedua Badminton 32 Besar
Ilustrasi Badminton. foto/istockphoto

tirto.id - Siaran langsung Indonesia Masters 2022 hari kedua, Rabu (8/6/2022), dapat diakses melalui iNews TV, MNCTV, maupun live streaming RCTI+. Rangkaian laga babak 32 besar turnamen berkategori BWF World Tour Super 500 tersebut akan dimulai pada pukul 09.00 WIB.

Di hari pertama perhelatan Indonesia Masters, para pebulu tangkis tanah air mendulang sukses besar. Berlangsung pada Selasa (7/6) kemarin, mayoritas wakil Indonesia berhasil memenangkan pertandingan pertama mereka.

Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi salah satu pebulu tangkis sektor tunggal putra yang mendulang memetik kemenangan di laga pembuka. Berjumpa Christo Popov (Prancis) di babak kualifikasi, Chico mampu menang 2 gim langsung dengan skor 21-14, 21-15.

Pebulu tangkis berusia 22 tahun tersebut mengatakan bahwa dirinya tampil lepas dan tanpa beban. Hal itulah yang membuatnya menang mudah atas wakil Prancis yang menempati ranking 58 tersebut.

"Masalah strategi permainan, saya bisa mengeluarkan semuanya di lapangan," ujar Chico.

Dua pasangan ganda putra andalan Indonesia juga berhasil memenangkan pertandingan pertama. Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, berhasil menang atas wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede. Mereka terbilang menang mudah. Bertanding di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, The Daddies menuai kemenangan straight game hanya dalam kurun waktu 30 menit (21-12, 21-19).

Sementara itu, Kevin/Marcus berhasil memenangkan pertandingan pertamanya setelah beberapa bulan tidak bertanding di ajang resmi. Keduanya mampu memenangkan duel kontra wakil Prancis, Christo Popov/Toma Junior Popov lewat straight game (21-16, 21-19).

The Minions mengaku bahwa sebenarnya mereka masih belum bisa bermain 100 persen. Hal ini karena Marcus masih menjalani masa pemulihan setelah operasi cedera kaki. "Saya masih belum 100 persen, cuma saya ingin banget bermain. Jadi ingin memberikan yang terbaik di sini," kata Marcus, yang baru pulih dari cedera.

Jadwal Badminton Indonesia Masters Hari Kedua

Wakil tuan rumah yang akan bertanding lebih dulu di hari kedua Indonesia Masters 2022 adalah pasangan ganda putri, Isyana Syahira/Rinjani Kwinara. Keduanya akan bertanding melawan pasangan Tiongkok, Du Yue/Li Wen Mei. Duel ini akan berlangsung di court-2 dengan jam pertandingan mulai pukul 09.00 WIB.

Sementara itu, tunggal putra Chico juga akan bertanding pada hari ini. Setelah menang di laga Selasa kemarin, kali ini ia akan ditantang oleh Sameer Verma dari India. Laga babak 32 besar ini akan digelar di Court-2, Istora Gelora Bung Karno Senayan.

Chico layak waspada terhadap wakil India. Terlebih, catatan head to head menyimpulkan dirinya pernah 1 kali bertemu dan berujung kalah. Perjumpaan itu terjadi pada 2018 lalu di ajang Syed Modi International Championship. Saat itu, Chico kalah lewat 3 gim: 21-13, 17-21, 21-8.

Meski punya catatan buruk sebelumnya, Chico tetap merasa optimistis. Menurutnya, ia punya tambahan motivasi sebab di tribun ada banyak teriakan semangat untuknya.

"Saya tampil di sini jauh lebih semangat seusai dua tahun tanpa penonton. Saya ingin memberikan permainan menghibur untuk penonton yang hadir langsung ke Istora Senayan," ungkap Chico.

Secara lengkap, jadwal pertandingan Indonesia Masters 2022 babak 32 besar hari kedua dapat diakses melalui tautan ini. Sementara itu, di bawah ini adalah rincian laga yang melibatkan wakil tuan rumah Indonesia di turnamen Indonesia Masters 2022 hari kedua, Rabu (8/6/2022).

Court-1

Pertandingan Pertama Pukul 09.00 WIB

[MS] Tommy Sugiarto vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) - Laga ke-6

[XD] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto (India) - Laga ke-8

[MS] Anthony Sinisuka Ginting vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand) - Laga ke-12

[XD] Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korsel) - Laga ke-15

[XD] Reddy B. Sumeeth/Ashwini Ponnappa (India) vs Hafiz Faizal/Serena Kani- Laga ke-19

Court-2

Pertandingan Pertama Pukul 09.00 WIB

[WD] Du Yue/Li Wen Mei (Cina) vs Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinara Nastine - Laga pertama

[WD] Titis Maulida Rahma/Bernadine Anindya Wardana vs Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani - Laga ke-3

[MD] Sameer Verma (India) vs Chico Aura Dwi Wardoyo - Laga ke-5

[WS] Gregoria Mariska Tunjung vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand) - Laga ke-8

[WS] He Bing Jiao (Cina) vs Putri Kusuma Wardani - Laga ke-9

[MS] Jonatan Christie vs Zhao Jun Peng (Cina) Laga ke-11

[XD] Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Adam Hall/Julie Macpherson (Skotlandia) - Laga ke-12

[XD] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chen Tang Jie/Valeree Siow (Malaysia) - Laga ke-15

[WS] Ruselli Hartawan vs Ratchanok Intanon (Thailand) - Laga ke-17

Court-3

Pertandingan Pertama Pukul 09.00 WIB

[WD] Arlya Nabila Thesa Munggaran/Agnia Sri Rahayu vs Low Yeen Yuan/Valeree Siow (Malaysia) - Laga pertama

Link Live Streaming Indonesia Master 2022 – iNews TV (RCTI+)

Link Live Streaming Indonesia Master 2022 – MNCTV (RCTI+)

Link Live Streaming Indonesia Master 2022 – Vision+

Baca juga artikel terkait INDONESIA MASTER 2022 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Alexander Haryanto