tirto.id - PSIS Semarang lolos babak 8 besar Piala Presiden 2022 dengan berbekal rekor istimewa. Meski baru sebatas babak penyisihan grup, berbagai catatan yang ditorehkan tim asuhan Sergio Alexandre itu terbilang cukup dominan jika dibandingkan tim peserta lain.
Hasil positif ini tentu menjadi sinyal bagus bagi skuad Mahesa Jenar jelang babak 8 besar (perempat final) Piala Presiden 2022, yang akan bergulir mulai hari Jumat (1/7/2022) lusa.
Tak hanya itu, performa bagus dalam turnamen pramusim kali ini juga bisa menjadi bekal berharga jelang dimulainya kompetisi Liga 1 2022/2023. Lalu apa saja rekor istimewa PSIS Semarang di Piala Presiden 2022?
Sukses Juara Grup
PSIS Semarang melakoni rangkaian laga babak penyisihan grup tidak di kandang sendiri alias harus bermain away ke Stadion Manahan, Solo, yang memang ditunjuk sebagai venue laga Grup A.
Kendati tidak bermain di markas sendiri skuad Mahesa Jenar justru mampu tampil garang, hingga sukses menutup klasemen sebagai juara Grup A.
PSIS membuka matchday pertama langsung dengan kemenangan gemilang 6-1 atas Persita Tangerang. Kemudian bermain imbang 2-2 kontra Dewa United pada laga ke-2. Lalu menang 1-2 atas tuan rumah Persis Solo. Dan terakhir, unggul 5-2 atas PSS Sleman.
Taisesi Marukawa dan kawan-kawan mengunci status juara Grup A, dengan bekal 10 poin. Mereka unggul atas tim peringkat 2 yang ditempati PSS dengan 7 poin.
Match Fee Terbanyak
Hasil 4 laga fase grup yang berakhir dengan 3 kemenangan, 1 imbang, dan tanpa kalah, membuat PSIS menjadi salah satu tim yang sukses mengumpulkan match fee terbanyak dalam turnamen ini. Catatan serupa ditorehkan Borneo FC di Grup B, yang juga menorehkan 10 poin pada klasemen akhir.
Dikutip dari Antara, tiap pertandingan dalam turnamen Piala Presiden 2022 memiliki upah laga atau match fee sebesar Rp200 juta per laga. Jumlah itu lantas dialokasikan dengan sistem pembagian tim pemenang mendapat Rp125 juta, tim kalah Rp75 juta. Jika laga berakhir seri, maka dibagi rata Rp100 juta.
Mengacu poin tersebut, maka sampai saat ini PSIS dan Borneo FC menjadi 2 tim yang sudah berhasil mengumpulkan total match fee terbanyak, yakni Rp 475 juta.
Tim Paling Produktif
Satu hal lain yang bisa mendongkrak kepercayaan diri skuad PSIS Semarang jelang babak 8 besar adalah soal tingginya produktivitas mereka. Sampai saat ini Mahesa Jenar menjadi tim yang paling produktif dalam ajang Piala Presiden 2022.
Dari total 4 laga yang sudah dilakoni, Hari Nur dan kawan-kawan sukses melesakkan total 15 gol ke gawang lawan. Jumlah itu terpaut cukup jauh jika dibandingkan tim produktif ke-2 yang ditempati Borneo FC, dengan koleksi 6 gol saja.
Garangnya lini depan PSIS Semarang tak lepas dari ketajaman striker anyar mereka, Carlos Fortes. Penyerang yang musim lalu bermain untuk Arema FC tersebut, sejauh ini sudah menyumbang 5 gol untuk PSIS. Jumlah ini sekaligus menjadikan Fortes sebagai pimpinan top skor sementara Piala Presiden 2022.
Tak hanya tajam di lini depan, para gelandang PSIS juga terbukti mampu menjadi pelayan yang baik bagi para penyerang. Hal itu terlihat dari daftar sementara topassist Piala Presiden 2022, di mana posisi 4 besar seluruhnya dikuasai skuad Mahesa Jenar.
Pemuncak daftar top assist saat ini ditempati Wawan Febriyanto (4), kemudian diikuti Fredyan Wahyu, Frendi Saputra, dan Taisei Marukawa yang masing-masing sudah mengoleksi 2 assist.
Top Skor Piala Presiden 2022
Berikut daftar sementara top skor Piala Presiden 2022 hingga hari ini, Rabu (29/6/2022)
Carlos Fortes (PSIS): 5 gol
Stefano Lilipaly (Borneo FC): 3 gol
Rafael Silva (Barito Putera): 3 gol
Top Assist Piala Presiden 2022
Berikut daftar sementara top skor Piala Presiden 2022 hingga hari ini, Rabu (29/6/2022)
Wawan Febriyanto (PSIS): 4 assist
Fredyan Wahyu (PSIS): 2 assist
Frendi Saputra (PSIS): 2 assist
Taisei Marukawa (PSIS): 2 assist
Editor: Iswara N Raditya