tirto.id - Real Betis vs Marseille dalam lanjutan jadwal pramusim 2022, akan dihelat di Technique Stadium, Chesterfield, Inggris. Jalannya pertandingan kedua tim bisa dipantau melalui live score pada Kamis (28/7/2022) dini hari pukul 01.30 WIB.
Musim depan selain berlaga di liga domestik, baik Real Betis maupun Marseille sama-sama bakal disibukkan dengan kompetisi Eropa.
Real Betis yang musim 2021/2022 lalu finis di peringkat 5 klasemen LaLiga Spanyol, sudah dipastikan menyabet tiket lolos UEFA Europa League atau Liga Europa (UEL) 2022/2023.
Sedangkan Marseille yang menyudahi musim Ligue 1 Prancis 2021/2022 di posisi runner-up, akan berkompetisi di Liga Champions (UCL) 2022/2023.
Meski demikian baik Real Betis maupun Marseille dari hasil laga pramusim yang sudah dilakoni, justru sama-sama belum mencapai performa ideal yang diharapkan.
Real Betis di bawah besutan pelatih Manuel Pellegrini belum pernah memetik kemenangan dari 2 laga uji coba yang sudah dijalani. Betis ditahan imbang tanpa gol oleh klub Austria, SV Grodig. Kemudian menelan kekalahan 2-1 ketika melawat ke markas klub Belanda, PSV Eindhoven.
Di sisi lain, performa Mareille asuhan pelatih Igor Tudor juga belum begitu memuaskan. Dari 3 laga pramusim, mereka hanya merebut 1 kemenangan dan 2 kali kalah.
Marseille sempat tampil mengesankan ketika menang besar 4-1 atas Marignane Gignac, klub penghuni National 2 (Divisi 4 Liga Prancis). Namun demikian mereka lantas menelan 2 kekalahan beruntun dari tim Inggris, yakni takluk 0-3 dari Norwich, kemudian 0-2 dari Middlesbrough.
Oleh karenanya hasil laga Real Betis vs Marseille kali ini bakal sangat berarti untuk mendongkrak kepercayaan diri skuad masing-masing. Raihan kemenangan juga bisa menjadi momentum positif bagi Betis maupun Marseille.
Selepas laga ini Marseille akan melakoni duel pramusim terakhir kontra AC Milan pada 31 Juli. Kemudian membuka pekan pertama Ligue 1 Prancis kontra Reims, tanggal 8 Agustus 2022.
Sementara Real Betis masih menyimpan 3 laga uji coba lagi, yakni: melawan Brentford (30 Juli), Real Zaragoza (4 Agustus), dan Fiorentina (7 Agustus).
Prediksi Susunan Pemain Real Betis vs Marseille
Real Betis diprediksi menggunakan pola 4-2-3-1. Trio gelandang serang bisa diisi kombinasi Rodri, Nabil Fekir, dan Luiz Henrique. Sedangkan Borja Iglesias diplot sebagai penyerang tunggal.
Di kubu Marseille, pelatih Igor Tudor berpeluang tetap menggunakan formasi andalan 3-4-2-1. Formasi 3 bek bisa terdiri Souleymane Toure, Duje Caleta-Car, dan Luan Peres. Marselle juga bakal berusaha mendominasi lapangan tengah, dengan menumpuk pemain di sana.
Real Betis (4-2-3-1): Claudio Bravo; Álex Moreno, EdgarGonzález, German Pezzella, Youssouf Sabaly; Guido Rodriguez, Sergio Canales; Rodri, Nabil Fekir, Luiz Henrique; Borja Iglesias | Pelatih: Manuel Pellegrini
Marseille (3-4-2-1): Pau Lopez; Souleymane Toure, Duje Caleta-Car, Luan Peres; Valentin Rongier, Matteo Guendouzi, Pape Gueye, Sead Kolasinac; Dimitri Payet, Cengiz Under; Bamba Dieng | Pelatih: Igor Tudor
Head to Head (H2H) Real Betis vs Marseille
Sebelum ini Real Betis dan Marseille sudah pernah bertemu sebanyak 2 kali, yang uniknya semua terjadi dalam laga uji coba. Pertandingan tahun 2011 silam dimenangi Marseille 1-0, sedang tahun 2018 gantian Betis yang memetik kemenangan 2-3.
Hasil 2 Pertemuan Terakhir Real Betis vs Marseille
26/07/2018, Marseille vs Real Betis (2-3)
21/07/2011, Marseille vs Real Betis (1-0)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Betis
23/07/2022, PSV vs Real Betis (2-1)
16/07/2022, Grödig vs Real Betis (0-0)
21/05/2022, Real Madrid vs Real Betis (0-0)
16/05/2022, Real Betis vs Granada (2-0)
11/05/2022, Valencia vs Real Betis (0-3)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Marseille
23/07/2022, Middlesbrough vs Marseille (2-0)
16/07/2022, Marseille vs Norwich City (0-3)
14/07/2022, Marseille vs Marignane Gignac (4-1)
22/05/2022, Marseille vs Strasbourg (4-0)
15/05/2022, Rennes vs Marseille (2-0)
Live Score Real Betis vs Marseille
Pertandingan Real Betis vs Marseille dalam lanjutan jadwal pramusim 2022/2023 dapat dipantau langsung melalui tayangan live score, pada Kamis (28/7/2022) pukul 01.30 WIB.
Editor: Iswara N Raditya