BMKG memprediksi badai Cempaka membuat abu vulkanis berubah arah, dari yang tadinya mengarah ke timur tenggara, karena adanya siklon akan tersedot mengarah ke selatan barat daya.
"Kami memutuskan membuka kembali Bandara Internasional Lombok Praya, dan bandara dapat beroperasi normal," ujar Sekjen Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub, Pramintohadi Sukarno.
Penutupan Bandara Ngurai Rai ini berdampak pada wisatawan yang tengah berkunjung ke Bali. Sekitar 15.000 wisatawan terpaksa bertahan, sementara 89.000 penumpang batal terbang.
Kementerian Pariwisata meminta semua maskapai dan hotel memberikan diskon tarif kepada para pengunjung Bali yang mengalami dampak pembatalan penerbangan usai penutupan Bandara Ngurah Rai.