tirto.id - Episode 11 drama Korea (drakor) Chocolate tayang di JTBC Jumat (3/1/2019) pukul 10.50 pm KST, atau pukul 20.50 WIB. Dalam episode sebelumnya diceritakan, tante Lee Kang, Lee Seo Hun tiba-tiba mengunjungi Lee Kang di sanatorium Geosung.
Seo Hun menyatakan kepada Lee Kang, ia akan mendukung Lee Kang untuk melenyapkan sanataorium tersebut dan menggantinya dengan kawasan elite.
Hingga sekarang, Lee Kang sendiri masih belum memberikan jawaban apa pun kepada neneknya, Han Yong Seol terkait proyek yang neneknya berikan kepadanya.
Di sisi lain, Min Yong mengatakan kepada Lee Kang, ia tahu Lee Kang saat ini sedang menyukai seseorang. Min Yong sendiri tidak mengatakan siapa perempuan yang ia maksud kepada Lee Kang.
Akan tetapi, Lee Kang mengira yang dimaksud Min Yong adalah Moon Cha Young. Lee Kang sendiri langsung menyangkal dan menyatakan, ia tidak mungkin menyukai Moon Cha Young. Sebenarnya, penyangkalan Lee Kang tersebut lebih ditujukan untuk dirinya sendiri, ketimbang kepada Min Yong.
Sementara itu, Lee Joon sendiri menduga Cha Young sebenarnya menyukai Lee Kang. Akan tetapi, entah mengapa, Cha Young juga menyangkalnya dan menyatakan, ia menghormati Lee Kang, sebab Lee Kang pernah menyelamatkan hidupnya. Sayangnya, percakapan tersebut didengar langsung oleh Lee Kang.
Suatu hari, karena sebuah insiden, kepala Cha Young terbentur benda tumpul. Karena hal tersebut, Cha Young tidak bisa merasakan makanan yang ia buat, dan Cha Young juga tidak bisa mencium bau makanan tersebut. Cha Young sendiri akhirnya melakukan pemeriksaan di rumah sakit.
Lee Joon yang mengetahui hal tersebut mengatakan kepada Cha Young, apa yang dialami Cha Young tersebut memiliki dua kemungkinan, yang pertama, indera penciuman dan perasa Cha Young akan kembali dengan sendirinya, tetapi dalam kasus lainnya, bisa saja indra tersebut tidak akan pernah kembali lagi.
Hal tersebut membuat Tae Hyun khawatir dan meminta Cha Young untuk dirawat di rumah sakit. Akan tetapi, Cha Young menolak permintaan tersebut dan tetap memilih memasak di dapur sanatorium.
Sinopsis Drakor Chocolate Episode 11
Dalam preview untuk episode selanjutnya, setelah melihat adanya kebahagiaan tersendiri di sanatorium Geosung, Lee Kang akhirnya memohon kepada neneknya untuk tidak menutup sanatorium tersebut.
Di sisi lain, karena penyakit yang ia derita, Moon Cha Young akhirnya memutuskan untuk meninggalkan sanatorium Geosung. Oleh karena itu, Cha Young kemudian berpamitan kepada Lee Kang dan ia berpesan kepada Lee Kang untuk selalu menjaga kesehatannya.
Mengetahui rencana kepergian Cha Young tersebut, Lee Kang lantas meminta Cha Young untuk membantunya memasak sujebi untuk terakhir kalinya.
Nielsen Korea mencatatkan data, Chocolate episode 10 yang tayang pekan lalu berhasil meraih rating rata-rata sebesar 3,7 persen secara nasional, serta 4,3 persen untuk wilayah metropolitan Seoul. Jika tidak ada perubahan jadwal, maka Chocolate episode 11 akan tayang di JTBC malam ini, pukul 10.50 p.m KST, atau pukul 20.50 WIB.
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Dipna Videlia Putsanra