tirto.id - Pertandingan pekan 9 Liga Jerman 2020/2021 akan dibuka dengan laga Wolfsburg vs Werder Bremen di Volkswagen Arena, Sabtu (28/11/2020) pukul 02.30 WIB. Pertemuan antara 2 klub penghuni 10 besar klasemen Bundesliga tersebut dapat Anda saksikan di Mola TV.
Kedua tim datang ke laga ini dengan membawa catatan yang cukup impresif. Wolfsburg, bersama Bayer Leverkusen, adalah tim yang belum pernah mendapatkan kekalahan dari 8 pekan perdana musim ini. Die Wolfe pun saat ini duduk di urutan 6 dengan koleksi 14 poin.
Sedangkan Bremen baru kalah sekali saja. Catatan itu sama dengan milik 5 tim lainnya termasuk Bayern Munchen. Total 11 poin didapat anak asuh Florian Kohfeldt yang tentu menjadi angin segar bagi fans jika membandingkan dengan performa tim kesayangannya musim lalu.
Meski akan menjalani laga tandang, Bremen tetap punya potensi mengejutkan di laga ini. Die Werderaner belum terkalahkan saat menjalani laga away, termasuk ketika bertandang ke markas Bayern pekan lalu. Motivasi tinggi skuad Bremen mesti diwaspadai oleh pasukan tuan rumah di laga ini.
"Bremen sedang berada dalam performa bagus, tak hanya karena permainan mereka di Munchen pekan lalu. Transisi mereka sangat berbahaya terutama ketika melakukan serangan balik. Ini akan menjadi laga sulit karena tak mudah menciptakan peluang melawan Bremen,” kata pelatih Wolfsburg, Oliver Glasner.
Kans Bremen untuk menjaga catatan tandang itu terbuka di laga ini. Pasalnya dalam 3 lawatan terakhir ke markas Wolfsburg, Bremen tak terkalahkan. Bahkan musim lalu Kohfeldt mengantar anak asuhnya menang 2-3 di Volkswagen Arena.
Selain itu secara head to head di Liga Jerman, Bremen sebenarnya unggul tipis atas Wolfsburg. Di 46 pertemuan terakhir di Liga Jerman, 19 kemenangan menjadi milik Bremen, 18 kemenangan untuk Wolfsburg, dan 9 laga lain berakhir imbang.
Namun, Bremen tentu tak mau terlena dengan statistik tersebut. Fakta bahwa Wolfsburg masih belum tersentuh kekalahan musim ini menjadikan mereka sebagai ancaman berbahaya bagi Bremen. Kualitas permainan seperti saat bertandang ke Bayern perlu dipertahankan untuk meraih hasil bagus pekan ini.
"Kami akan berhadapan dengan Wolfsburg yang belum terkalahkan musim ini. Mereka punya barisan pemain bagus di dalam tim. Kami harus tetap mempersiapkan diri secara maksimal jelang laga ini,” ungkap Direktur Olahraga sekaligus eks pemain Bremen, Clemens Fritz.
Perkiraan Susunan Pemain
Wolfsburg: Koen Casteels; Bote Baku, Maxence Lacroix, John Anthony Brooks, Jerome Roussillon; Xaver Schlager, Maximilian Arnold; Renato Steffen, Josip Brekalo, Admir Mehmedi; Wout Weghorst.
Werder Bremen: Jiri Pavlenka; Christian Gross, Omer Toprak, Marco Friedl; Theodor Gebre Selassie, Ludwig Augustinsson, Kevin Mohwald, Maximilian Eggestein; Leonardo Bittencourt, Milot Rashica; Joshua Sargent.
5 Skor H2H Wolfsburg vs Werder Bremen
07-06-2020: Werder Bremen vs Wolfsburg 0-1
01-12-2019: Wolfsburg vs Werder Bremen 2-3
03-03-2019: Wolfsburg vs Werder Bremen 1-1
05-10-2018: Werder Bremen vs Wolfsburg 2-0
11-02-2018: Werder Bremen vs Wolfsburg 3-1
5 Pertandingan Terakhir Wolfsburg
21-11-2020: Schalke vs Wolfsburg 0-2
14-11-2020: Hannover vs Wolfsburg 0-0
08-11-2020: Wolfsburg vs Hoffenheim 2-1
01-11-2020: Hertha Berlin vs Wolfsburg 1-1
25-10-2020: Wolfsburg vs Arminia Bielefeld 2-1
5 Pertandingan Terakhir Werder Bremen
21-11-2020: Bayern Munchen vs Werder Bremen 1-1
13-11-2020: Werder Bremen vs St Pauli 2-4
06-11-2020: Werder Bremen vs Koln 1-1
31-10-2020: Eintracht Frankfurt vs Werder Bremen 1-1
25-10-2020: Werder Bremen vs Hoffenheim 1-1
Live Streaming Wolfsburg vs Werder Bremen
Pertandingan antara Wolfsburg vs Werder Bremen dapat Anda saksikan melalui live streaming di Mola TV.
Anda akan dikenakan biaya berlangganan untuk dapat menyaksikan tayangan di Mola TV. Paket Sports Mobile bisa menjadi pilihan dengan biaya Rp250.000 untuk satu tahun. Selain itu ada Paket Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 per bulan dan Rp500.000 untuk satu tahun.
Dengan berlangganan paket tersebut Anda juga dapat menyaksikan konten olahraga Mola TV lain seperti Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Liga Belgia, Liga Polandia, Liga China, UEFA Nations League, Carabao Cup, termasuk Kualifikasi Piala Dunia 2022. Untuk info selengkapnya dapat Anda simak pada link berikut:
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis