Menuju konten utama
Liga Jerman

Prediksi Wolfsburg vs Borussia Dortmund: Modal Buruk Die Wolfe

Wolfsburg dihantui beberapa hasil buruk dalam pertemuan terakhir dengan Borussia Dortmund.

Prediksi Wolfsburg vs Borussia Dortmund: Modal Buruk Die Wolfe
Pencetak gol Dortmund Erling Haaland merayakan gol keduanya selama pertandingan sepak bola Bundesliga Jerman antara Borussia Dortmund dan Union Berlin di Dortmund, Jerman, Sabtu, 1 Februari 2020. Martin Meissner/AP

tirto.id - Wolfsburg akan menjamu Borussia Dortmund dalam lanjutan pekan ke-27 Liga Jerman 2020 di Volkswagen Arena, Sabtu (23/05/2020) pukul 20.30 WIB. Jelang laga ini, tuan rumah dihantui beberapa hasil buruk dalam pertemuan terakhir dengan BVB.

Bermain di kandang sendiri harusnya menjadi keuntungan bagi sebuah tim. Tapi bagi Wolfsburg, semua tidak berlaku ketika mereka berhadapan dengan Dortmund. Pasalnya dalam sembilan pertemuan terakhir, Die Wolfe, julukan Wolfsburg, tidak pernah bisa mengalahkan Dortmund.

Ada delapan kekalahan dan hanya satu hasil imbang dalam sembilan pertemuan terakhir tersebut. Jika ditelaah lebih lanjut, Wolfsburg benar-benar tak berdaya dalam enam pertandingan terakhir karena tidak pernah bisa menjebol gawang Dortmund. Sebaliknya, BVB sanggup mencetak 12 gol dalam enam pertandingan tersebut.

Jalan terjal akan didapat oleh pasukan Oliver Glasner di laga ini. Mereka berharap bisa memutus tren buruk ini dan kembali mengalahkan Dortmund seperti ketika terakhir kali melakukannya di Final DFB Pokal 2015.

“Dortmund sedang berada pada performa yang bagus dan mereka sangat menakutkan baik ketika bertahan maupun menyerang. Mereka sudah pasti adalah lawan yang susah dikalahkan. Tapi kami bertekad menang dan memberikan yang terbaik di laga ini,” tutur Glasner.

Tapi, Wolfsburg harus sadar tentang bagaimana situasi persaingan saat ini. Dortmund tak akan rela kalah di pertandingan ini karena laga ini akan sangat penting terkait kans mereka memburu gelar juara. Segala cara akan dilakukan demi bisa mendapatkan tiga poin di laga ini.

Pasalnya pada pertandingan berikutnya Dortmund akan menjamu Bayern Munchen. Terpaut empat poin dari sang rival, kekalahan kontra Wolfsburg bisa jadi sangat menentukan mental bermain mereka kala melakoni Der Klassiker nanti.

Seperti yang dikatakan Julian Brandt, ia dan rekan setimnya akan melakukan segala cara agar bisa minimal memangkas jarak poin dengan Bayern pada tengah pekan nanti. Namun terlebih dahulu, mereka harus fokus meraih tiga poin krusial di kandang Wolfsburg.

“Tak tertinggal jauh, kami akan berusaha keras untuk melangkahi Bayern nantinya. Pada akhirnya semua tergantung mental bertanding. Kami sadar dengan kualitas tim yang kami miliki. Tapi pertanyaannya apakah kami bisa mengatasi situasi sulit di momen penting seperti ini atau tidak,” ungkap Brandt.

Modal dari head-to-head sudah didapat oleh Dortmund. Kini tinggal bagaimana Lucien Favre bisa mengatur mental bermain anak didiknya jika masih ingin mempertahankan peluang juara.

Kondisi Tim Terkini

Favre sudah pasti kehilangan Dan Axel Zagadou sampai akhir musim. Di sisi lain, ada harapan besar bisa diturunkannya Axel Witsel dan Emre Can di laga ini setelah keduanya absen di Revierderby pekan lalu.

Sedangkan dari tuan rumah, kapten Josuha Guilavogui dikabarkan bisa merumput lagi di pertandingan ini. Kembalinya sang kapten tentu akan sangat krusial dalam usaha mereka mempertahankan tiket ke Liga Eropa musim depan.

Perkiraan Susunan Pemain:

Wolfsburg: Koen Casteels; Kevin Mbabu, Marin Pongracic, John Brooks, Paulo Otavio; Xaver Schlager, Maximilian Arnold; Renato Steffen, Josip Brekalo, Admir Mehmedi; Joao Victor

Dortmund: Roman Burki; Lukasz Piszczek, Mats Hummels, Manuel Akanji; Achraf Hakimi, Raphael Guerreiro, Thomas Delaney, Julian Brandt; Thorgan Hazard, Jadon Sancho; Erling Haaland.

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis