tirto.id - Duel Valencia vs Eibar pada jornada ke-19 La Liga Spanyol 2019/2020 diselenggarakan Sabtu (4/01/2020) pukul 19.00 WIB di Stadion Mestalla. Dalam penampilannya kali ini, Los Che bakal berusaha menjaga rekor tanpa kekalahan di kandang.
Valencia tercatat memiliki rekor tanpa tersentuh kekalahan di markas sendiri selama tampil dalam gelaran La Liga Spanyol 2019/2020. Dalam 9 pertandingan yang dihelat di Stadion Mestalla, Los Che menorehkan empat kali kemenangan dan lima kali hasil imbang.
Selain itu, Eibar yang bertindak sebagai lawan sekaligus tamu tidak mampu membobol gawang Valencia di Mestalla lebih dari satu gol.
Pelatih Valencia, Albert Celades sempat menyebutkan bahwa timnya memang memiliki beberapa harapan memasuki tahun 2020. Namun, ia hanya ingin anak asuhnya dapat menjaga performa dan bermain bagus saat meladeni lawan-lawannya, termasuk Eibar.
"Saya tidak ingin berpikir lebih jauh ke depan, hanya tentang pertandingan melawan Eibar. Pada tahun ini, kami memiliki beberapa harapan. Akan tetapi saya ingin tim dapat tampil bagus pada hari Sabtu dan bisa menjaga performa," beber Celades, dikutip laman resmi klub, Kamis (2/01).
Di lain pihak, Eibar hanya mencatatkan satu kali kemenangan dalam sembilan laga tandang di Liga Spanyol 2019/2020. Satu-satunya torehan tiga poin tersebut didapat kala bersua Leganes (1-2). Delapan laga tandang sisanya berakhir dengan empat kali imbang dan empat kali kalah.
Melihat catatan yang dimiliki oleh Armeros saat main away, Valencia berpeluang besar menjaga rekor tanpa kekalahannya di Liga Spanyol ketika tampil di depan publiknya.
Prediksi Jalannya Pertandingan
Meski tampil di kandang dan memiliki rekor positif, Valencia perlu mewaspadai Eibar. Pasalnya, menurut data Whoscored tim tamu justru mempunyai rata-rata tembakan per laga yang lebih tinggi, yakni 11,8 kali berbanding 9,9 milik tuan rumah.
Sementara untuk rerata penguasaan bola, kedua tim juga tidak terpaut cukup jauh. Los Che dengan 48,6 persen dan Armeros yang memiliki angka 48 persen. Praktis, tim tamu pun berpeluang mampu mengimbangi Valencia dalam pertandingan kali ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Valencia (4-4-2): Jasper Cillesen; Jose Gaya, Gabriel Paulista, Ezequiel Garay, Daniel Wass; Carlos Soler, Francis Coquelin, Daniel Parejo, Ferran Torres; Maxi Gomez, Rodrigo Moreno.
Eibar (4-4-2): Marko Dmitrovic; Alvaro Tejero, Paulo Oliveira, Pedro Bigas, Cote; Pedro Leon, Gonzalo Escalante, Edu Exposito, Takashi Inui; Sergi Enrich, Charles.
Penulis: Beni Jo
Editor: Hendi Abdurahman