Menuju konten utama
Liga Italia

Prediksi Udinese vs AS Roma: Respons Zebrette Usai Tumbang 7-1

Prediksi Udinese vs AS Roma di Liga Italia pada Kamis (31/10/2019): tuan rumah berupaya bangkit setelah kekalahan 7-1 lawan Atalanta.

Prediksi Udinese vs AS Roma: Respons Zebrette Usai Tumbang 7-1
Pesepak bola Udinese merayakan gol. FOTO/udinese.it

tirto.id - Jadwal laga giornata 10 Serie A Liga Italia 2019/2020 antara Udinese vs AS Roma pada Kamis (31/10/2019) pukul 03.00 WIB di Stadion Friuli, Udine. Meski Giallorossi diiprediksi bakal menang, tuan rumah mengusung misi bangkit dari krisis.

Udinese menelan hasil buruk pada pekan 9 Serie A lalu. Bertandang ke markas Atalanta, pasukan Igor Tudor harus kalah telak 7-1 usai bermain dengan 10 pemain sejak menit 32. Yang lebih menyesakkan, jumlah kebobolan Zebrette dalam laga tersebut lebih banyak dibanding 8 pekan sebelumnya yang hanya 6 gol.

Hasil negatif itu menjadi kekalahan kedua Zebrette dalam 5 pekan terakhir. Selebihnya, mereka tercatat meraih 2 menang dan 1 imbang. Untuk sementara, Rodrigo De Paul dan kolega duduk di posisi 13 klasemen Liga Italia dengan koleksi 10 poin.

Igor Tudor selaku pelatih tidak ingin anak asuhnya terlarut dalam kekecewaan. Ia menegaskan, kekalahan dari Atalanta tidak merepresentasikan kekuatan Udinese yang sebenarnya.

"Kami harus menerima tanggung jawab. Besok kami butuh performa bagus, itu tujuannya. Saya yakin semua kecewa dan marah. Kekalahan kontra Atalanta adalah episode buruk, tapi saya yakin hasil itu tidak mencermikan Udinese," kata Tudor dalam konferensi pers jelang laga melawan Roma.

"Roma memainkan gaya yang mirip dengan Atalanta. Mereka juga diterpa badai cedera, tapi masih memiliki pemain bermental pemenang. Saya masih berpikir laga ini tidak akan mudah buat mereka," imbuh eks bek Juventus.

Kendati kehilangan banyak pemain, AS Roma arahan Paulo Fonseca masih sanggup mengatasi lawan demi lawan. Dari 5 laga terakhir di semua kompetisi, Giallorossi tidak pernah kalah (1 menang 4 kalah).

Paling anyar, Nicolo Zaniolo dan kawan-kawan sukses menjinakkan AC Milan dengan skor 2-1. Hasil itu cukup untuk mempertahankan diri di posisi 5 klasemen Serie A dengan total koleksi 16 poin.

Rapor I Lupi saat melawat ke Friuli pun masih bagus. Dari 6 kesempatan, AS Roma mampu 5 kali menundukkan Udinese, kalah satu kali, serta hanya kebobolan 1 gol.

Semenjak bermain imbang pada Maret 2013 silam, duel antara Udinese vs AS Roma tidak pernah berakhir dengan hasil yang sama. Dalam prosesnya, AS Roma memetik 11 kemenangan, sementara Udinese hanya 1 kali menang.

Bryan Cristante, Amadou Diawara, Henrikh Mkhitaryan, Lorenzo Pellegrini, Davide Zapacosta, dan Nikola Kalinic dipastikan absen di laga ini. Sedang Udinese hanya kehilangan Nicholas Opoku.

Prediksi Pertandingan

Kedua tim diprediksi mampu mencetak gol di babak pertama. 80% gol Udinese tercipta dalam 45 menit awal. Sementara AS Roma memiliki rata-rata mencetak gol pembuka pada 29 menit pertama laga.

Roma kemungkinan akan memanfaatkan situasi bola mati. 5 dari 14 gol Roma di Serie A musim ini dicetak dari set piece. Selain itu, Roma memiliki catatan kemenangan duel udara (18,4 kemenangan duel udara per laga) terbaik ketiga di liga. Terlebih, Udinese rata-rata melakukan 15 pelanggaran per laga.

Diprediksi, Udinese tampil ngotot sejak menit pertama. Zebrette juga berhasil menang dalam duel terakhir di Friuli. Hasil itu bisa jadi motivasi mereka untuk bangkit dari krisis. Setidaknya hasil imbang bakal mampu dipetik Udinese melawan AS Roma yang sedang kehilangan banyak pilar inti.

Perkiraan Susunan Pemain

Udinese (3-5-2): Juan Musso; Rodrigo Becao, William Troost-Ekong, Samir; Hidde Ter Avest, Rolando Mandragora, Walace, Rodrigo De Paul, Ken Sema; Ilija Nestorovski, Stefano Okaka. | Pelatih: Igor Tudor.

AS Roma (4-2-3-1): Pau Lopez; Alessandro Florenzi, Federico Fazio, Chris Smalling, Aleksandar Kolarov; Jordan Veretout, Gianluca Mancini; Justin Kluivert, Nicolo Zaniolo, Diego Perotti; Edin Dzeko. | Pelatih: Paulo Fonseca.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus