Menuju konten utama

Prediksi Southampton vs Tottenham di Piala FA: Berusaha Konsisten

Southampton vs Tottenham akan bertanding pada Sabtu (25/1/2020), pada pukul 22.00 WIB. 

Prediksi Southampton vs Tottenham di Piala FA: Berusaha Konsisten
Putra Tottenham Heung-Min, kanan, merayakan setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Tottenham Hotspur dan Southampton di Stadion Wembley di London, Rabu, 5 Desember 2018. AP Photo / Frank Augstein

tirto.id - Southampton vs Tottenham akan menjadi salah satu pertandingan Piala FA yang berlangsung pada Sabtu (25/1/2020), pada pukul 22.00 WIB.

The Lillywhites yang berhasil meraih 2 kemenangan dalam 3 laga terkini, bertekad untuk menjaga performa permainan dan meraih kemenangan saat bertandang ke Stadion St Marry's.

Hal itu disampaikan oleh penjaga gawang, sekaligus kapten tim Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, yang sudah pulih dari cedera. Pemain berkebangsaan Perancis yang kembali bermain saat Spurs menang 2-1 atas Norwich City itu menyebut timnya harus bisa menjaga konsistensi permainan.

Untuk melakukannya, skuad asuhan Jose Mourinho harus memiliki kepercayaan diri tinggi saat bermain. Selain itu, mereka harus memiliki keinginan dan menunjukkan karakter yang kuat untuk menang.

“Sangat penting untuk membangun kepercayaan diri yang kuat. Saat ini kami sedang berusaha membangun kepercayaan diri. Itu tidak mudah, tetapi para pemain adalah aktor utama di atas lapangan, yang harus berusaha untuk mendapatkan beberapa kemenangan secara berurutan," kata Hugo Lloris.

Sama seperti Spurs yang bertekad beraih back to back kemenangan, kubu tuan rumah juga menargetkan hasil yang sama. Permainan Nathan Redmond dan rekan-rekan sangat konsisten selepas natal, sehingga berhasil membuat mereka bangkit dari papan bawah.

Kembalinya beberapa pemain inti yang sempat absen pada awal musim menjadi salah satu sebab mereka tampil buruk di Liga Inggris. Namun, setelah para pemain inti pulih dari cedera, permainan The Saints mulai menunjukkan performa yang konsisten.

Akan tetapi, dalam pertandingan ronde keempat Piala FA, pelatih Southampton, Ralph Hasenhuttl, tidak dapat memainkan Jan Vestergaard, Cedric Soares, dan Shane Long. Ketiganya mengalami cedera secara bersamaan saat Southampton mengalahkan Crystal Palace di Selhurst Park.

Prediksi Jalannya Pertandingan

Kedua tim sudah bertemu sebanyak 2 kali musim ini dan berhasil saling mengalahkan. Spurs menang 2-1 di pertemuan pertama Liga Inggris 2019/2020, sementara Southampton menang 1-0 di pertemuan kedua.

Dele Alli dan rekan-rekan yang bertindak sebagai tuan rumah akan lebih diuntungkan dalam pertandingan ini. Pasalnya, dari 2 pertemuan kedua tim musim ini, tim yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil keluar sebagai pemenang.

Kendati masih belum dapat diperkuat oleh penyerang andalannya, Harry Kane, The Lillywhites mulai terbiasa bermain tanpa penyerang tengah. Kondisi tak jauh berbeda pun dialami oleh The Saints yang kehilangan Shane Long di lini depan.

Perkiraan Susunan Pemain

Southampton (4-4-2): Angus Gunn; Kevin Danso, Maya Yoshida, Jack Stephens, Ryan Bertrand; Sofiane Boufal, Oriol Romeu, James Ward-Prowse, Moussa Djeneppo; Che Adams, Michael Obafemi.

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Paulo Gazzaniga; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Japhet Tanganga; Eric Dier, Tanguy Ndombele; Erik Lamela, Dele Alli, Giovani Lo Celso; Son Heung-Min.

Baca juga artikel terkait SOUTHAMPTON VS TOTTENHAM HOTSPUR atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yulaika Ramadhani