Menuju konten utama
Liga Eropa 2019

Prediksi Sevilla vs Lazio, Tuan Rumah Tetap Incar Kemenangan

Prediksi Sevilla vs Lazio di Liga Eropa pada Kamis (21/2/2019) mengarah pada kemenangan tuan rumah.

Prediksi Sevilla vs Lazio, Tuan Rumah Tetap Incar Kemenangan
Pablo Sarabia dari Sevilla merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Copa del Rey Spanyol antara Sevilla dan FC Barcelona di Seville, Spanyol, Rabu 23 Januari 2019. Miguel Morenatti / AP

tirto.id - Sevilla akan menjamu Lazio di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, pada Kamis (21/2/2019), pukul 00.00 WIB dini hari. LosNervionenses yang di leg pertama berhasil meraih kemenangan atas Lazio di Stadion Olimpico, hanya membutuhkan hasil seri untuk lolos ke babak berikutnya. Kendati demikian, tuan rumah tetap mengincar kemenangan.

Anak asuh Pablo Machin, sebelumnya berhasil menumbangkan Lazio dengan skor 0-1, melalui gol yang dicetak oleh Wissam Ben Yedder di leg pertama. Namun, pelatih asal Spanyol itu meminta Roque Mesa dan rekan-rekan untuk tetap mewaspadai kejutan yang dapat dilakukan oleh Lazio.

“Mereka [Lazio] tentu memiliki kemampuan untuk bangkit kembali. Kami tidak bisa berpuas diri dan kami akan menyiapkan strategi permainan seolah-olah kami [membutuhkan] kemenangan, tetapi kami memiliki keuntungan tambahan bahwa hasil imbang akan meloloskan kami,” kata Machin seperti dikutip laman resmi Sevilla.

Sementara itu, Lazio sendiri dalam kondisi yang sulit setelah tumbang di leg pertama di kandang sendiri. Ciro Immobile dan kolega kembali gagal memeroleh kemenangan setelah tumbang 2-1 di Liga Italia, saat bertandang ke markas Genoa. Hasil itu pun membuat anak asuh Simeone Inzaghi merosot ke posisi 7 klasemen Serie A, yang membuat mental mereka goyah.

Dengan kondisi yang dialami Biancoleste di Liga Eropa saat ini, dalam posisi mereka harus menang dengan mencetak lebih dari 1 gol, situasi akan berat. Apalagi dalam 5 laga terkini, Lazio hanya mencetak 3 gol di semua ajang dalam waktu normal.

Namun, pelatih Lazio Simone Inzaghi masih tetap optimistis. Ia meyakini, Biancocelesti akan mengeluarkan karakter mereka dalam laga penentuan di Pijzuan.

"Pertandingan esok akan panjang dan kami akan membutuhkan dua gol untuk lolos. Tim Andalusia [Sevilla] akan mendapati Lazio yang memiliki personalitas," kata Inzaghi dikutip situs resmi klub.

Perkiraan Susunan Pemain

Sevilla (3-4-1-2); Thomas Vaclik; Gabriel Mercado, Simon Kjaer, Sergi Gomez; Jesus Navas, Roque Mesa, Franco Vasquez, Sergio Escudero; Pablo Sarabia; Andre Silva, Wissam Ben Yedder.

Lazio (3-5-2): Thomas Strakosha; Bastos, Francesco Accerbi, Stefan Radu; Adam Marusic, Romulo, Lucas Leiva, Danilo Cataldi, Senad Lulic; Joaquin Correa, Ciro Immobile.

Prediksi Pertandingan

Sevilla akan bermain lebih aman di dalam pertandingan ini, mengingat mereka hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke babak berikutnya. Masalah di lini belakang akan membuat mereka lebih berhati-hati, karena dalam 5 laga terkini Los Nervionenses sudah kebobolan 12 gol.

Lini depan Lazio dalam kondisi yang kurang bagus dengan hanya mencetak empat gol dalam lima laga terakhir. Namun, dengan situasi yang dialami oleh tim tamu, diprediksi akan membuat mereka tampil tanpa beban.

Baca juga artikel terkait LIGA EROPA atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus