Menuju konten utama

Prediksi Real Madrid vs Valladolid LaLiga 2024-25: Target 3 Poin

Prediksi Real Madrid vs Real Valladolid jornada 2 LaLiga Spanyol 2024/2025 dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports 3 dan Vidio. Berikut infonya.

Prediksi Real Madrid vs Valladolid LaLiga 2024-25: Target 3 Poin
Brahim Diaz dari Real Madrid, kedua dari kiri, merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol pembuka pada pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Atletico Madrid di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Spanyol, Minggu, 4 Februari 2024. (AP Photo/Bernat Armangue)

tirto.id - Prediksi Real Madrid vs Real Valladolid jornada 2 LaLiga Spanyol 2024/2025 menjadi kesempatan Los Blancos untuk menuntaskan target 3 poin perdananya musim ini. Live streaming duel di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, dapat disaksikan melalui beIN Sports 3 serta Vidio, pada Minggu (25/8/2024) pukul 22.00 WIB.

Real Madrid yang sudah diperkuat para bintangnya hanya memulai LaLiga musim ini dengan raihan 1 poin, usai ditahan imbang Mallorca 1-1. Torehan pekan lalu tentunya jadi pelecut Los Blancos untuk mendapatkan hasil maksimal pekan ini. Apalagi duel kontra Valladolid jadi laga kandang perdana bagi Kylian Mbappe dan kolega musim ini.

Sementara itu, Real Valladolid berharap dapat memberikan perlawanan serius dalam duel pekan ini. Kubu Pucela telah membuka tren positif pasca menang 1-0 kontra Espanyol pekan lalu.

Prediksi Real Madrid vs Valladolid LaLiga 2024-25: Tanpa Bellingham?

Real Madrid akan mengawali laga kandang pertamanya musim ini tanpa salah satu bintangnya, Jude Bellingham. Duel kontra Valladolid, Minggu (25/8/2024 nanti, juga akan jadi kesempatan Los Merengues untuk terbiasa tanpa Bellingham.

Pasalnya, Bellingham dilaporkan akan absen sebulan ke depan. Gelandang asal Inggris itu dikonfirmasi tengah mengalami cedera otot kanannya. Diperkirakan, Bellingham tak akan dimainkan untuk 4 laga ke depan.

Namun, absennya Bellingham seharusnya tak jadi masalah akhir pekan ini. Secara kualitas, Madrid masih unggul atas Valladolid sekalipun tanpa Bellingham. Hanya, Madrid masih punya masalah dengan skuad mewahnya, yaitu perkara keseimbangan.

“Kami terkadang kekurangan keseimbangan dan kami harus memperbaikinya. Tidak terlalu rumit untuk menemukan solusi ketika masalahnya sudah jelas," kata pelatih Madrid, Carlo Ancelotti dilansir dari Marca, Jumat (23/8/2024).

Lini serang menjadi salah satu yang disorot ihwal keseimbangan. Vinicius Junior, Kylian Mbappe, dan Rodrygo, sama-sama dominan dengan kaki kanan. Sebagai inverted winger, ketiga pemain itu sejatinya juga berposisi natural sebagai sayap kiri.

Ketidakseimbangan cukup nampak di laga terakhir saat Los Merengues ditahan imbang Mallorca 1-1. Madrid sepanjang laga itu meluncurkan 6 tembakan di dalam kotak penalti, dengan 6 di antaranya tercipta dari sisi kiri serta hanya 1 dari sisi kanan.

Ancelotti memahami hal tersebut. Namun Don Carlo meyakini bahwa hal itu bakal menjadi karakteristik timnya. Toh, Mbappe di pos depan-tengah dan Rodrigo di wing kanan, sebenarnya sudah terbiasa memainkan peran mereka saat ini.

“Ini adalah salah satu karakteristik tim ini. Ini bukan dari sekarang, ini dari beberapa tahun terakhir. Semuanya berjalan sangat baik dan sekarang saya tidak perlu memberi tahu mereka (pemain),” papar Don Carlo.

Hanya saja, kecenderungan Madrid untuk lebih sering melakukan penetrasi di satu sisi saja, perlu menjadi perhatian. Pasalnya, Real Valladolid pastinya sudah berupaya menutupi ruang tersebut.

Pelatih Valladolid, Paulo Pezzolano menyatakan timnya sudah bersiap untuk mengantisipasi kelebihan Madrid. Ia meyakini, Pucela secara komposisi tim kalah jauh ketimbang Los Merengues. Oleh karenanya, menutupi kelebihan Madrid adalah cara ideal untuk Valladolid memberikan perlawanan di laga nanti.

“[Yang saya pikirkan] adalah apa yang bisa kita lakukan terhadap mereka, bagaimana menutupi kelebihan mereka dan bagaimana memanfaatkan keuntungan kecil yang mungkin mereka miliki, untuk melihat apakah kita bisa dimanfaatkan,” paparnya dikutip dari AS Diario.

Pezzolano juga menekankan, bahwa meminimalisir kesalahan menjadi tugas lain bagi timnya. Tentunya, ia tak ingin kelemahan timnya bakal dieksploitasi kubu Madrid dengan segala kelebihannya.

“Anda harus menghindari membuat kesalahan untuk bersaing. Kami harus mencoba memainkan permainan kami,” terang dia.

Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Valladolid

Real Madrid akan kehilangan Bellingham yang berpotensi absen sebulan ke depan karena cedera. Selain itu, El Real juga akan mengabsenkan Ferland Mendy karena skorsing kartu. Selebihnya Madrid tak punya masalah baru.

Sementara itu, Valladolid kemungkinan akan kehilangan Anuar, yang sudah absen sejak pekan pertama. Sisanya, Valladolid masih akan mengandalkan Raul Moro sebagai salah pemotor satu serangan. Kemudian, Luis Perez dan Falvien Boyomo masih diandalkan di barisan belakang.

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Eder Militao, Antonio Rudiger, Fran Garcia; Federico Valverde, Luka Modric, Aurelien Tchouameni; Rodrygo, Kylian Mbappe, Vinicius Junior. Pelatih; Carlo Ancelotti.

Valladolid (4-5-1): Karl Hein; Lucas Rosa, Flavien Boyomo, Javi Sanchez, Luis Perez; Raul Moro, Kike Perez, Eray Comert, Selim Amallah, Amath Ndiaye; Mamadou Syilla. Pelatih: Paulo Pezzolano.

Head to Head (H2H) Real Madrid vs Real Valladolid

Real Madrid punya rekor 100 persen kemenangan dalam 5 perjumpaan terbaru kontra Valladolid. Kali terakhir Madrid gagal menang ialah dalam perjumpaan 2019 lalu saat laga berakhir imbang 1-1.

02/04/23 Madrid vs Valladolid 6-0

31/12/22 Valladolid vs Madrid 0-2

21/02/21 Valladolid vs Madrid 0-1

01/10/20 Madrid vs Valladolid 1-0

27/01/20 Valladolid vs Madrid 0-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Madrid

19/08/24 Mallorca vs Madrid 1-1

15/08/24 Madrid vs Atalanta 2-0

07/08/24 Madrid vs Chelsea 2-1

04/08/24 Barcelona vs Madrid 2-1

01/08/24 Milan vs Madrid 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Valladolid

20/08/24 Valladolid vs Espanyol 1-0

10/08/24 Toulouse vs Valladolid 0-2

03/08/24 Derby vs Valladolid 2-1

01/08/24 Valladolid vs Pau FC 4-1

28/07/24 Valladolid vs Burgos

Live Streaming Real Madrid vs Valladolid LaLiga 2024-25

Live streaming Real Madrid vs Real Valladolid jornada 2 LaLiga Spanyol 2024/2025 dapat diakses melalui beIN Sports 3 serta Vidio. Jadwal laga itu bakal berlangsung di Stadion Santiago, Madrid, pada Minggu (25/8/2024) pukul 22.00 WIB.

Siaran pertandingan LaLiga 2024/2025 bisa didapatkan secara streaming dengan mengaktifkan paket berbayar di beIN Sports Connect maupun Vidio.

Link Live Streaming Real Madrid vs Valladolid LaLiga 2024-25 (beIN)

Link Live Streaming Real Madrid vs Valladolid LaLiga 2024-25 (Vidio)

*Jadwal pertandingan dan siaran Real Madrid vs Valladolid dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Yulaika Ramadhani