tirto.id - One Piece Chapter 957 bakal dirilis dalam Weekly Shonen Jump (WSJ) pada Senin (30/9/2019). Dari berbagai spoiler yang muncul di internet, kemungkinan bounty para Yonko akan terungkap di chapter ini. Selain itu, hubungan Shirohige, Kaido, dan Big Mom dengan Rox juga akan diketahui.
Pada Rabu (25/9) terjadi kejutan ketika akun Twitter resmi One Piece, @Eiichiro_Staff sempat berubah nama menjadi Buster Call. Di samping itu, terdapat twit berisi video yang berisi kode "Buster Call 10/4" seolah menyiratkan terjadi sesuatu pada 4 Oktober 2019.
Meskipun kini akun Twitter @Eiichiro_Staff sudah mengubah nama seperti sedia kala, kejadian tersebut semakin membuat penggemar One Piece penasaran akan isi Chapter 957. Apalagi sebelumnya, menjelang Chapter 956 "Big News" dirilis pekan lalu, tagar #Onepiece956 menjadi trending topic Twitter dunia.
Dalam Chapter 957, akan terungkap bahwa Shirohige (Edward Newgate), Kaido, dan Big Mom (Charlotte Linlin) pernah berada dalam kapal yang sama saat masih muda. Ketiganya ada di bawah payung Bajak Laut Rox. Informasi ini bakal mengonfirmasi sekian teka-teki yang selama ini belum terpecahkan.
Rox pertama kali dimunculkan dalam percakapan di Chapter 907, "Singgasana Kosong". Ketika itu, Laksamana Hina menyebut, Big Mom dan Kaido adalah alasan Monkey D. Garp dilabeli sebagai Pahlawan Angkatan Laut. Menurut Hina, "Meskipun mereka [Rox] kehilangan sang kapten, kekuatan mereka masih bakal berkembang".
Melihat bahwa Shirohige, Kaido, dan Big Mom pada masa muda mereka mau dipimpin Rox, dapat dibayangkan sehebat apa sosok Rox yang bermarga D tersebut. Di sisi lain, hal ini juga menunjukkan betapa dahsyatnya kekuatan Garp pada 40 tahun lalu yang mampu mengalahkan Rox.
Namun, layak dicatat pula bahwa Garp pada Chapter 907 berkata, "Tidak diragukan lagi, sebelum Roger datang, era tersebut milik mereka". Atas dasar ini, label Raja Bajak Laut yang dialamatkan kepada Gol R. Roger bukanlah label sembarangan. Dalam sebuah era ketika Shirohige, Big Mom, dan Kaido tengah dalam usia prima, Roger bisa melampaui pencapaian mereka.
Bounty para Yonko juga bakal terungkap di Chapter 957. Kurohige (Marshall D. Teach) sudah diungkapkan harganya pada Chapter 925, "Blank", yang mencapai angka 2,27 miliar Belly. Kali ini, bagai pengulangan chapter tersebut, yang sama-sama menjadi awalan act baru di Arc Wano, bounty Big Mom disebutkan mencapai 4,3 miliar Belly, sedangkan Kaido 4,6 miliar Belly.
Sementara itu, Akagami Shanks yang juga seorang Yonko diklaim memiliki bounty sebesar 4 miliar Belly. Jumlah bounty ini belum terkonfirmasi hingga Chapter 957 dirilis pada Senin (30/9), tetapi menarik bahwa di antara para Yonko aktif, hanya Kurohige yang nilainya tidak mencapai 4 miliar Belly. 4 sendiri dalam bahasa Jepang adalah "yon", dan Yonko berarti "Empat Kaisar".
Permainan kata dalam bounty para bajak laut tidak berhenti di sana karena terungkap pula, Gol D. Roger memiliki bounty 5,5 miliar Belly. Ini pemilihan bounty yang unik, karena "go" adalah angka 5, dan ketika Monkey D. Luffy, sang tokoh utama cerita One Piece lolos dari Whole Cake Island, ia dilabeli sebagai kaisar kelima.
Luffy sendiri memiliki buah iblis "Gomu Gomu no Mi" atau buah iblis karet. Jika dianalogikan dengan angka, go berarti 5 dan mu adalah 6. Jika Luffy kelak akan melampaui Gol D. Roger, dia bisa saja memiliki bounty 5,6 miliar Belly yang berarti sesuai dengan nama buah iblisnya.
Editor: Agung DH