Menuju konten utama

Prediksi Inter Milan vs Ludogorets: Peluang di Laga Tanpa Penonton

Prediksi Inter Milan vs Ludogorets: tuan rumah kemungkinan tidak akan terlampau kesulitan untuk lolos ke 16 besar meskipun menjalani pertandingan leg kedua dengan tanpa penonton.

Prediksi Inter Milan vs Ludogorets: Peluang di Laga Tanpa Penonton
Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (kedua dari kiri) melepaskan sepakan meski dikawal gelandang Parma Dejan Kulusevski dalam pertandingan Liga Italia yang dimainkan di Stadion San Sito, Minggu dini hari 26 Oktober 2019. (ANTARA/AFP/MIGUEL MEDINA)

tirto.id - Laga leg kedua babak 32 besar Europa League 2019/2020 antara Inter Milan vs Ludogorets bakal tersaji pada Jumat (27/02/2020) pukul 03.00 WIB di Stadion Giuseppe Meazza, Milan.

Pertandingan ini bakal berlangsung tanpa penonton. Wabah virus corona (Covid-19) yang merebak di Italia dalam beberapa pekan terakhir memaksa pemerintah setempat untuk menggelar laga ini secara tertutup. Bahkan, sejumlah laga Serie A hingga Serie D pekan lalu harus ditangguhkan.

Terlepas dari itu, Inter Milan masih diuntungkan dengan keunggulan skor agregat sementara 2-0. Dihadapkan dengan keadaan tersebut, kapten Ludogorets, Svetoslav Dyakov mengaku realistis dan hanya berupaya memberikan hasil positif.

"Kami tidak khawatir. Kami sudah benar bermimpi. Kami tahu ini bakal sulit. Hanya berusaha meraih hasil positif, jika kami beruntung, sesuatu bakal terjadi. Bagaimanapun kami realistis. Ini akan amat sangat sulit," kata Dyakov dilsansir dari surat kabar Dir.bg.

Sang kapten menambahkan,"Kami akan bermain, tetapi menyesal karena stadion harus kosong tanpa penonton. Kami sudah menunggu laga besar seperti ini, dan ini tidak baik bagi kami untuk berlaga di stadion kosong."

Catatan Ludogorets di babak gugur Europa League memang tidak terlalu moncer. Dari delapan kesempatan, mereka hanya mampu satu kali menang. Kemenangan tersebut lahir saat melawan wakil Italia, Lazio di laga tandang pada 2013/2014 silam.

Dalam laga leg kedua, tim tamu juga akan kehilangan Anicet Adrianantenaina lantaran akumulasi kartu kuning.

Sebaliknya, Inter Milan belum pernah kalah saat melawan wakil-wakil Bulgaria di kompetisi antar-klub Eropa. Dari 6 kesempatan, Nerazzurri menang 3 kali dan 3 laga sisanya berakhir imbang.

Tuan rumah kemungkinan akan memainkan para pemain lapis kedua. Lautaro Martinez yang absen karena skorsing bakal digantikan oleh Alexis Sanchez. Sementara Roberto Gagliardini, Stefano Sensi, Sebastiano Esposito, dan Samir Handanovic belum sembuh dari cedera.

Perkiraan Susunan Pemain

Inter Milan (3-4-2-1): Daniele Pandelli; Danilo D'Ambrosio, Andrea Ranocchia, Diego Godin; Victor Moses, Nicolo Barella, Borja Valero, Cristiano Biraghi; Matias Vecino; Alexis Sanchez. | Pelatih: Antonio Conte.

Ludogorets (4-2-3-1): Plamen Iliev; Cicinho, Dragos Grigore, Georgi Terziev, Anton Nedyalkov; Stephane Badji, Svetoslav Dyakov; Cauly Souza, Marcelinho, Wanderson; Jakub Swierczok. | Pelatih: Pavel Vrba.

Prediksi Pertandingan

Tuan rumah berpotensi mendominasi jalannya pertandingan sejak menit awal. Inter Milan memiliki rata-rata penguasaan bola mencapai 54 persen dengan akurasi umpan di angka 85%. Sedangkan tim tamu hanya mencatat rata-rata penguasaan bola 47% dengan 77% akurasi umpan sukses.

Tercatat, Inter Milan hanya pernah gagal sekali dari 18 kesempatan terakhir bermain di laga dua leg Liga Champions atau Europa League.

Apabila menilik sejarah, performa, dan pengalamannya di kompetisi Eropa, Nerazzurri diprediksi bakal lolos ke babak selanjutnya. Inter diperkirakan bakal memetik kemenangan dengan marjin skor tidak lebih dari 2 gol.

Baca juga artikel terkait LIGA EROPA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Addi M Idhom