Menuju konten utama

Prediksi Everton vs Boreham & Jadwal Piala FA Live TV 4 Maret 2022

Prediksi Everton vs Boreham dalam jadwal FA Cup. Live streaming Everton vs Boreham di beiN Sports 1 pada Jumat 4 Maret 2022 pukul 03.15 WIB.

Prediksi Everton vs Boreham & Jadwal Piala FA Live TV 4 Maret 2022
Penyerang Everton Dominic Calvert-Lewin (kanan) melakukan selebrasi bersama Richarlison usai mencetak gol keduanya ke gawang Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion St. James' Park, Newcastle, Inggris, Sabtu (28/12/2019). (ANTARA/REUTERS/Scott Heppell)

tirto.id - Prediksi Everton vs Boreham dalam jadwal Piala FA mengarah pada kemenangan telak tuan rumah. Laga yang digelar di Stadion Goodison Park pada Jumat, 4 Maret 2022 pukul 03.15 WIB ini dapat ditonton lewat live streaming beIN Sports 1.

Keberadaan Boreham di putaran kelima FA Cup adalah kejutan. Tim berjuluk The Wood yang berkompetisi di National League, tingkatan kelima kompetisi Liga Inggris, adalah tim dengan divisi terbawah di antara 16 peserta Piala FA yang tersisa.

Everton yang mendapatkan Boreham jelas punya keuntungan tersendiri. Pasukan Frank Lampard berpeluang besar lolos ke perempat final FA Cup tanpa perlu susah payah. Ini bisa jadi penebusan setelah posisi The Toffees yang terus terpuruk, saat ini di peringkat 17 klasemen EPL.

Prediksi Everton vs Boreham: Jadwal FA Cup Malam Ini

Keberadaan Boreham di fase 16 besar menjaga tradisi Piala FA yang kerap menghadirkan kejutan. Perjalanan The Wood sendiri layak mendapatkan pujian lantaran mereka memulai dari babak paling awal yakni di putaran pertama. Tepatnya ketika mengalahkan Eastleigh 2-0 pada 6 November 2021 lalu.

Kisah manis itu berlanjut di putaran kedua saat mereka unggul 4-0 melawan St Albans City. Menyusul kemudian mengalahkan Wimbledon (tim League One) dengan skor 2-0 dan kemenangan mengejutkan atas Bournemouth 0-1. Padahal, Bournemouth adalah tim Divisi Championship, ditambah bermain di kandang sendiri pula.

Kini masuk putaran kelima, Boreham jelas akan bermain lepas seperti sebelumnya. Everton adalah tim unggulan. Usai hasil drawing putaran kelima, Pelatih The Wood, Luke Garrard menyatakan timnya akan berusaha maksimal.

"Laga nanti tidak akan mudah bagi kami. Tapi bagi saya, kami hanya perlu bermain disana dan bermain melawan tim yang telah menjuarai FA Cup 5 kali. Mereka adalah tim besar," ucap Garrard usai hasil undian lalu.

Garrard tidak salah karena secara kasat mata saja Everton memang diunggulkan memenangi laga ini. Ditambah, mereka ingin melampiaskan kekesalan setelah kalah dari Manchester City akhir pekan lalu. Laga melawan Boreham ingin dijadikan titik pijak bagi skuad The Toffees untuk bangkit.

"Kami merasa frustrasi setelah kalah dari Man City karena kami telah berjuang keras sepanjang laga. Tapi jika kami bisa bermain seperti itu lagi, saya pikir kami akan baik-baik saja. Kami harus tetap berpikir positif," ucap gelandang Everton, Abdoulaye Doucoure.

Prediksi Susunan Pemain Everton vs Boreham Wood

Beberapa perubahan kemungkinan akan dilakukan Lampard di laga ini. Terbuka kemungkinan beberapa pemain tim utama seperti Abdoulaye Doucoure, Andros Townsend, maupun Demarai Gray tetap dimainkan untuk mempermudah jalan meraih kemenangan. Namun, selebihnya, pemain lapis kedua bisa diturunkan.

Bagi Boreham, tak ada pilihan lain bagi mereka untuk memainkan tim terbaik di laga ini. Para pemain seperti Tyrone Marsh, Josh Rees, dan Scott Boden difavoritkan bermain sejak awal laga.

Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford; Nathan Patterson, Mason Holgate, Jarrad Branthwaite, Vitaliy Mykolenko; Andre Gomes, Abdoulaye Doucoure; Demarai Gray, Alex Iwobi, Andros Townsend; Salomon Rondon. Pelatih: Frank Lampard

Boreham Wood (3-5-2): Taye Ashby-Hammond; Will Evans, David Stephens, Connor Stevens; Kane Smith, Jacob Mendy, Frankie Raymond, Josh Rees, Mark Ricketts; Tyrone Marsh, Scott Boden. Pelatih: Luke Garrard

Rekor Head to Head (H2H) Everton vs Boreham Wood

Laga nanti akan menjadi pertemuan pertama antara Everton dan Boreham dalam sejarah. Meski belum pernah bersua, namun Everton tetap akan berada dalam posisi unggulan di laga ini.

5 Pertandingan Terakhir Everton:

26-02-2022: Everton vs Manchester City 0-1

19-02-2022: Southampton vs Everton 2-0

12-02-2022: Everton vs Leeds United 3-0

08-02-2022: Newcastle United vs Everton 3-1

05-02-2022: Everton vs Brentford 4-1

5 Pertandingan Terakhir Boreham Wood:

26-02-2022: Boreham Wood vs Eastleigh 1-0

22-02-2022: Torquay vs Boreham Wood 0-0

19-02-2022: Maidenhead United vs Boreham Wood 2-0

15-02-2022: Boreham Wood vs Altrincham 2-0

12-02-2022: Wrexham vs Boreham Wood 3-0

Live Streaming Everton vs Boreham Wood

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Everton vs Boreham Wood dapat Anda saksikan melalui live streaming di beIN Sports 1 pada Jumat, 4 Maret 2022 pukul 03.15 WIB.

Anda dapat mengambil opsi berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan laga tersebut dengan berbagai pilihan paket. Yakni Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket 1 Bulan (Rp50.000).

Link Live Streaming Everton vs Boreham Wood - beIN Sports 1

Baca juga artikel terkait FA CUP atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus