Menuju konten utama
Piala Presiden 2024

Prediksi Borneo vs Persija Piala Presiden 2024: Misi Lolos Final

Prediksi Borneo vs Persija dalam jadwal semifinal Piala Presiden 2024, jadi misi lolos ke final. Cek H2H, live Indosiar & Vidio pada Selasa (30/7) malam.

Prediksi Borneo vs Persija Piala Presiden 2024: Misi Lolos Final
Pemain Borneo FC, Stefano Lilipaly (tengah), di Piala Presiden 2024. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/YU

tirto.id - Prediksi Borneo Samarinda vs Persija Jakarta dalam jadwal semifinal Piala Presiden 2024, jadi kans kedua kubu mewujudkan misi lolos ke final. Pertandingan Borneo vs Persija dari Stadion Manahan, Solo, bisa ditonton via live streaming Vidio dan siaran langsung Indosiar, pada Selasa (30/7/2024) jam tayang 19.00 WIB.

Borneo FC dalam tren positif menembus final ke-3, sekaligus merebut gelar perdana. Pesut Etam belum menelan kekalahan di Piala Presiden 2024. Dari 3 laga yang sudah dilakoni, mereka membukukan 2 menang dan 1 imbang. Borneo lolos ke semifinal dengan status juara Grup A.

Status juara grup membuat kubu Borneo relatif lebih diuntungkan di semifinal. Tim besutan Pieter Huistra bisa dibilang mengambil posisi sebagai tuan rumah laga single leg semifinal, lantaran regulasi hanya membolehkan suporter tuan untuk menonton langsung di stadion.

Dengan demikian kubu Persija Jakarta kali ini tidak bisa didukung oleh The Jakmania, meski Stadion Manahan bisa dianggap sebagai kandang ke-2 bagi Persija.

Di sisi lain, performa Persija Jakarta di bawah asuhan pelatih baru, Carlos Pena, juga belum terlalu menjanjikan. Dari 3 pertandingan di Piala Presiden 2024, Persija hanya membukukan 1 menang, 1 imbang, dan 1 kalah. Namun saat ini Persija punya misi kembali menembus final, sejak terakhir menjadi juara edisi 2018 silam.

Uniknya, gelar terakhir dan satu-satunya trofi Piala Presiden milik Persija juga diperoleh lewat kemenangan semifinal yang berlangsung di Stadion Manahan. Mampukah Macan Kemayoran kembali ke final, atau justru Borneo yang bisa mempertahankan momentum positif mereka?

Prediksi Borneo vs Persija di Semifinal Piala Presiden 2024

Misi Persija Jakarta untuk ke final Piala Presiden 2024, diprediksi bakal mendapat tantangan sulit. Pasalnya situasi saat ini telah berubah jika dibanding semifinal di Stadion Manahan, Solo, pada 2018 silam.

Sang ujung tombak, Marco Simic, pada 2018 berhasil mencetak 4 gol dalam 2 leg semifinal, termasuk 1 di antaranya merupakan hattrick. Sebelum itu, Simic juga membukukan brace ketika perempat final 2018. Sementara pada edisi 2024 ini, penyerang asal Kroasia itu sama sekali belum mencetak gol.

Tidak hanya Simic, performa keseluruhan Persija belum bisa dibilang meyakinkan. Macan Kemayoran meraih 4 poin di fase grup, hasil dari 1 menang, 1 imbang, dan 1 kalah. Semua laga dilalui dengan tidak mudah.

Persija tertinggal lebih dulu saat menaklukkan Madura 2-1. Serta mesti susah payah melakukan comeback 2-2 kontra Arema, setelah Macan Kemayoran tertinggal 0-2 terlebih dulu.

Kepayahan Persija makin terlihat saat laga terbaru tumbang 0-3 dari Bali United. Meski laga tersebut tak menentukan, kalah dengan skor besar tentu jadi noda bagi Persija. Sejauh ini Persija kebobolan 6 kali, bahkan jadi tim paling rapuh di antara semifinalis lain.

Persija masih punya waktu untuk berbenah. Upaya Macan Kemayoran untuk menemukan momentum sejatinya relatif terbuka, pasalnya mereka masih diperkuat para pilar kunci musim lalu.

Pelatih Persija, Carlos Pena, hanya perlu mengaktifkan kembali kekompakan tim. Pena meyakini momentum kebangkitan bakal segera didapat Persija. Di samping hasil, Pena menyatakan bahwa Persija ingin menjadikan Piala Presiden sebagai pembelajaran, sebelum kompetisi resmi Liga 1 2024/2025.

“Kami memang masih dalam proses untuk membangun tim ini. Jika kami ingin sukses dalam kompetisi, maka kami tidak hanya bisa mengandalkan 11 atau 13 pemain, kami butuh semua pemain,” kata juru taktik asal Spanyol tersebut, dikutip dari laman Piala Presiden.

Jika Persija butuh waktu, maka lain halnya dengan Borneo Samarinda yang terbilang sudah kompak dengan pelatih musim lalu, Pieter Huistra. Terbukti Pesut Etam bermain baik saat unggul atas Persib Bandung 1-0, dan Persis Solo 2-0.

Satu-satunya Borneo gagal meraih kemenangan dan kebobolan adalah saat ditahan imbang PSM Makassar, dengan skor 1-1. Rekor hanya 1 kali kebobolan, menjadikan Borneo sebagai tim paling solid di barisan belakang.

Hanya saja, Borneo kerap kesulitan mempertahankan tren positif. Hal itu terjadi ketika Liga 1 2023/2024 lalu. Pesut Etam tampil tangguh di fase Regular Series. Tapi mereka lantas babak-belur di fase Championship Series.

"Target tentu saja setidaknya memastikan bahwa semua pemain dalam kondisi fit sepenuhnya, untuk bermain di semifinal,” kata Huistra, dikutip dari laman Piala Presiden.

Prediksi Susunan Pemain Borneo vs Persija di Piala Presiden 2024

Persija Jakarta yang mengejar misi kebangkitan, berpeluang menurunkan skuad terbaik sejak menit awal. Gustavo Almeida berpeluang jadi andalan di barisan serang. Sedangkan Ryo Matsumura dan Riko Simanjuntak jadi motor serangan dari lini kedua.

Di sisi lain, Borneo berpotensi mengandalkan sejumlah rekrutan baru. Leo Gaucho bisa turun di barisan serang, begitu pula dengan Beguinho. Kemudian Christophe Nduwarugira dan Ronaldo di barisan belakang.

Borneo Samarinda (4-3-3): Angga Saputro; Fajar Fathur Rahman, Christophe Nduwarugira, Ronaldo Rodrigues, Leo Guntara; Kei Hirose, Adam Alis, Berguinho; Stefano Lilipaly, Terens Puhiri, Léo Gaúcho. Pelatih: Pieter Huistra

Persija Jakarta (4-1-4-1): Andritany Ardhyaksa; Firza Andika, Rizky Ridho, Ondrej Kudela, M Ferrari; Resky Fandi; Ryo Matsumura, Rayhan Hannan, Hanif Sjahbandi, Riko Simanjuntak; Gustavo Almeida. Pelatih: Carlos Pena.

Head to Head (H2H) Borneo FC vs Persija Jakarta

Dari sisi head to head (H2H), Borneo FC unggul atas Persija Jakarta dalam rekor 5 perjumpaan terbaru. Pesut Etam mengklaim 3 kemenangan, dan hanya 1 kali kalah. Sedangkan 1 pertemuan lain berakhir sama kuat.

  • 06/02/24 Borneo vs Persija 3-1
  • 09/08/23 Persija vs Borneo 1-1
  • 08/03/23 Borneo vs Persija 3-1
  • 06/12/22 Persija vs Borneo 1-0
  • 25/06/22 Persija vs Borneo 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Borneo FC

  • 25/07/24 Borneo vs PSM 1-1
  • 22/07/24 Persib vs Borneo 0-1
  • 19/07/24 Borneo vs Persis 2-0
  • 30/05/24 Borneo vs Bali Utd 4-2
  • 25/05/24 Bali Utd vs Borneo 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta

  • 26/07/24 Bali Utd vs Persija 3-0
  • 24/07/24 Persija vs Arema FC 2-2
  • 21/07/24 Madura Utd vs Persija 1-2
  • 30/05/24 Persija vs PSIS 1-0
  • 30/04/24 Persija vs PSIS 2-1

Live Streaming Borneo vs Persija di Semifinal Piala Presiden 2024

Live streaming Indosiar antara Borneo FC vs Persija Jakarta dalam jadwal semifinal Piala Presiden 2024, dapat diakses via Vidio, pada Selasa, 30 Juli 2024, jam tayang 19.00 WIB. Menonton live streaming Piala Presiden 2024 di Vidio, bisa dilakukan dengan mengaktifkan paket berlanggananover the top Vidio.

Link Live Streaming Borneo vs Persija Piala Presiden 2024 di Indosiar (Vidio)

*Jadwal pertandingan dan siaran Borneo vs Persija di Piala Presiden 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA PRESIDEN 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama