Menuju konten utama

Prediksi Bhayangkara vs Madura United Liga 1 2023, Live TV Apa?

Berikut prediksi Bhayangkara vs Madura United di Liga 1 2023, head to head, dan susunan pemain. Bhayangkara vs Madura Utd live TV Apa?

Prediksi Bhayangkara vs Madura United Liga 1 2023, Live TV Apa?
Pesepak bola Persija Jakarta Riko Simanjuntak (kiri) berusaha melewati hadangan sejumlah pesepak bola Bhayangkara FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (16/2/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.

tirto.id - Prediksi Bhayangkara FC vs Madura United di Liga 1 2022/2023 pekan ke-26 berpotensi berjalan sengit. Laga Bhayangkara vs Madura Utd di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, akan ditayangkan via siaran live Indosiar dan Vidio pada Senin (20/2/2023), mulai pukul 17.00 WIB.

Bhayangkara berada dalam tren kemenangan jelang menjamu Madura. Di pertandingan terakhir, Bhayangkara menundukkan Persija 2-1 yang menjadi kemenangan ke-3 dalam 5 laga terkini. Dari 5 laga terakhir, mereka hanya 2 kali gagal merengkuh poin penuh (1 imbang dan 1 kalah).

Tren apik itu mengerek posisi Bhayangkara dari papan bawah ke peringkat 13 di klasemen Liga 1 terbaru. The Guardian hanya terpaut 3 poin dari Arema di posisi ke-9.

Sementara itu, Madura United justru dalam tren penurunan beberapa pekan terakhir. Dalam 5 laga terbaru, Laskar Sape Kerap hanya memetik 1 kemenangan, sementara 4 laga lain berakhir dengan 2 hasil seri dan 2 kekalahan. Madura pun ditahan imbang Persita 1-1 di laga terakhirnya.

Jika tidak segera bangkit, Madura Utd yang saat ini menempati peringkat 4 bisa semakin tertinggal dalam persaingan menuju gelar juara. Mereka bahkan sudah tertinggal 9 angka dari PSM yang ada di posisi teratas.

Prediksi Bhayangkara vs Madura United Liga 1 2023

Bhayangkara yang sempat terseok-seok di pertengahan musim perlahan kini menemukan performa terbaik. Kesolidan tim menjadi salah satu kunci keberhasilan Bhayangkara membalikkan keadaan.

Skuad The Guardian pun memiliki daya juang besar. Dua kemenangan terbaru mereka, yakni atas Persija dan Persikabo, bahkan diraih melalui gol pada menin-menit jelang akhir pertandingan.

Di laga kontra Persija Jakarta, gol kemenangan Bhayangkara FC tercipta 10 menit jelang bubaran, setelah mereka sempat tertinggal lebih dulu. Lalu di kemenangan sebelumnya lawan Persikabo, gol kemenangan baru tercipta di injury time babak kedua. Di pertandingan kandang itu, Bhayangkara sempta tertinggal 0-2 sebelum membalikkan skor menjadi 3-2.

“Dari awal, hasil ini adalah buah dari usaha bersama seluruh elemen tim,” papar caretaker (pelatih sementara) Bhayangkara FC, Agus Sugeng pada Jumat (17/2/2023), dikutip dari laman PT LIB.

Meskipun hanya ditangani pelatih caretaker selepas ditinggalkan oleh Widodo C Putro, situasi tim Bhayangkara tidak mengalami keguncangan berarti. Agus Sugeng bahkan membawa Bhayangkara FC meraih 2 kemenangan dalam 3 laga terakhir.

Langkah manajemen klub mendatangkan Maties Mier dan Alex menjadi salah satu kunci perbaikan performa Bhayangkar FC sejak akhir Januari lalu. Perbaikan ditambah dengan kembali tajamnya Dendy Sulistyawan di beberapa laga terakhir.

Tiga pemain itu juga tampil konsisten. Matias Mier mencetak 5 gol dari 6 pertandingan, sementara Alex Martins membukukan 3 gol dari 4 laga. Adapun Dendi Sulistyawan menceploskan 2 gol dan 1 assist dari 4 match.

Sementara itu, Madura United menghadapi kendala konsistensi permainan. Mereka kecolongan di menit-menit akhir dalam 3 laga terbaru.

Saat takluk 2-3 kontra Persis, gol kemenangan lawan tercipta pada menit injury babak kedua. Gol kedua yang dicetak oleh Persikabo saat mengalahkan Madura Utd 2-0 juga lahir pada menit 88. Di laga seri 1-1 kontra Persita, lawan menyamakan kedudukan pada 15 menit jelang bubaran.

Pelatih Madura Utd, Fabio Fabundes menyebut kekalahan tersebut tidak lepas dari pemainnya yang mudah terpancing pada ritme permainan lawan. Dia juga mengakui timnya mudah kecolongan gol.

“Mereka bermain memancing dan kami terpancing dengan permainan mereka,” ujar Fabundes usai laga kontra Persita pada Kamis (16/2/2023), seperti dilansir laman PT LIB.

Fabundes mengaku kecewa atas hasil minor di kandang tersebut. Dia bakal berusaha menemukan solusi atas inkonsistensi Madura United di beberapa laga terakhir.

“Kami harus cari solusi, tidak bisa menang di [laga] home tidak baik. Kami perlu memikirkan untuk menghadapi pertandingan berikutnya,” ujar dia.

Prediksi Susunan Pemain Bhayangkara vs Madura United

Madura United dapat mengandalkan striker gaek Beto Goncalves. Pemain naturaliasi asal Brasil itu membukukan 3 gol dalam 3 laga terakhir. Beto berpotensi ditandemkan dengan Lulinha, penyerang Brasil yang kembali tajam. Lulinha menceploskan 2 gol dan 1 assist dalam 2 laga terbaru.

Namun, Madura Utd masih kehilangan Fachrudin Ariyanto, bek tengah yang mengalami cedera dan absen selepas membela Tim Nasional Indonesia di Piala AFF 2022 lalu. Lini belakang bakal dikawal bek anyar, Otavio Dutra, Cleberson, dan Hasyim Kipuw.

Tim lawan, Bhayangkara FC bakal mengandalkan Dendi Sulistyawan dan Alex Martins di lini depan. Matias Mier dan Adam Najem dapat menopang penyerangan dari lini tengah. Adapun lini belakang bakal dikawal bek anyar, Donni Haroid Monim serta pemain lawas, Anderson Salles.

Berikut ini susunan pemain Bhayangkara vs Madura Utd:

Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho; Putu Gede, Donni Monim, Anderson Salles, Ruben Sanadi; Adam Najem, M Hargianto, Matias Mier; Dendi Sulistyawan, Alex Martins , Sani Rizki. Pelatih: Agus Sugeng.

Madura (3-4-3): Rendy Oscario; Cleberson, Otavio Dutra, Hasyim Kipuw; Dodi Alexvan, Jaja, Lee Yoo-joon, Reva Adi; Esteban Viscarra, Beto, Lulinha. Pelatih: Fabio Fabundes.

Head to Head (H2H) Bhayangkara vs Madura United

Data head to head (H2H) kedua tim dari rekor 5 pertemuan terakhir menunjjukan Bhayangkara FC masih lebih unggal atas Madura United.

The Guardian meraih 2 kemenangan, 1 hasil seri, dan sekali kalah dari 5 laga itu. Akan tetapi di pertemuan terakhir musim ini, Madura United menundukan Bhayangkara 1-0.

Hasil 5 Perteuan Terakhir Bhayangkara vs Madura United:

08/09/22 Madura United vs Bhayangkara FC 1-0

14/01/22 Madura United vs Bhayangkara FC 2-3

18/09/21 Bhayangkara FC vs Madura United 1-0

10/02/20 Madura United vs Bhayangkara FC 1-1

22/11/19: Madura United vs Bhayangkara FC 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bhayangkara FC

16/02/23 Bhayangkara FC vs Persija 2-1

11/02/23 Persita vs Bhayangkara FC 1-0

07/02/23 Bhayangkara FC vs Persikabo 3-2

02/02/23 Persis vs Bhayangkara FC 1-3

28/01/23 Bhayangkara FC vs Dewa United 1-1

23/01/23 Persebaya vs Bhayangkara FC

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Madura United

15/02/23 Madura United vs Persita 1-1

11/02/23 Persikabo vs Madura United 0-2

06/02/23 Madura United vs Persis 2-3

02/02/23 Dewa United vs Madura United 1-1

29/01/23 Madura United vs Persebaya 0-2

Live Streaming Bhayangkara vs Madura United

Jika tidak ada perubahan jadwal, duel Bhayangkara FC vs Madura United Liga 1 2022/2023 bakal berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Laga ini ditayangkan melalui siaran live Indosiar dan live streaming Vidio pada Senin (20/2/2023), mulai pukul 17.00 WIB.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga: Paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Link live streaming Bhayangkara FC vs Madura United.

*Jadwal pertandingan dan siaran live Bhayangkara FC vs Madura United Liga 1 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom