Menuju konten utama
Liga Spanyol

Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid: Rekor Camp Nou Bisa Rusak

Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid di Liga Spanyol pada Rabu (1/7/2020): tuan rumah terancam menelan kekalahan kandang pertama musim ini.

Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid: Rekor Camp Nou Bisa Rusak
Camp Nou. foto/riis bcw global

tirto.id - Big match Barcelona vs Atletico Madrid dalam jornada (pekan) ke-33 La Liga Spanyol 2019/2020 diselenggarakan Rabu (1/7/2020) pukul 03.00 WIB di Stadion Camp Nou. ATM siap mengancam rekor Barca yang belum terkalahkan di kandang sendiri sepanjang musim ini.

Dalam 16 pertandingan home di Liga Spanyol, Barcelona meraih 15 kemenangan. Hanya sekali saja mereka gagal mengamankan 3 angka, yaitu ketika ditahan imbang oleh sang pimpinan klasemen sementara LaLiga, Real Madrid dengan skor 0-0. Persentase kemenangan kandang Barca mencapai 93,75 persen.

Saat ini, Barcelona yang punya total 69 angka, tertinggal 2 angka dari Real Madrid. Artinya, jika bisa menekuk Atletico, Barca akan kembali memimpin klasemen Liga Spanyol, walau hanya selama 48 jam. Pasalnya, Los Blancos baru berlaga pada Jumat (3/7/2020) kontra Getafe.

Namun, Blaugrana sedang goyah. Sejak restart Liga Spanyol, pasukan Quique Setien hanya mengoleksi 11 poin, yaitu 3 menang dan 2 seri. Pada Sabtu (27/6) lalu, Barca hanya bermain imbang 2-2 dengan Celta Vigo. Mereka gagal mengamankan 3 angka meski sudah unggul 1-2 hingga 4 menit terakhir laga.

Oleh karenanya, Quique Setien berharap penebusan kegagalan terjadi dalam laga kontra Atletico Madrid. Secara matematis, Barca mesti menyapu bersih 6 laga tersisa, sembari berharap Real Madrid kalah sekali saja dalam kurun waktu yang sama.

"Kami sempat membuat sedikit kesalahan. Secara teori, kami harus memenangkan seluruh pertandingan dan berharap awan tergelincir. Kami akan mencoba terus mendapatkan poin maksimal," tutur Setién, dikutip Marca, Sabtu (27/6).

Sementara itu Atletico Madrid sendiri datang dengan 4 kemenangan beruntun dalam 4 laga terakhir. Bahkan, 2 diantaranya digapai dalam laga tandang, yakni saat melawan Osasuna (0-5) dan Levante (0-1). Urusan pertahanan, sejak restart Liga Spanyol, ATM baru kebobolan 2 kali, sama seperti Barca.

Atletico Madrid saat ini ada di urutan ketiga klasemen Liga Spanyol dengan 58 angka. Pasukan Diego Simeone berjarak 4 poin dari Sevilla di posisi 4. Meskipun tergolong aman untuk lolos ke UCL musim depan, ATM tidak akan lepas tangan saat bertandang ke Camp Nou. Mereka bisa merusak rekor kandang Barca yang istimewa.

"Pertandingan berikut (lawan Barca) akan menjadi sangat sulit, seperti yang selalu kami jalani di Barcelona. Kami perlu persiapan, hingga dapat menjalani laga dengan performa yang terbaik," ungkap Simeone, dikutip laman resmi klub, Minggu (28/6).

Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid

Laga Barcelona kontra Atletico akan jadi adu kekuatan lini depan kedua tim. Berdasarkan data Whoscored, Barcelona punya catatan rata-rata tembakan per laga sebanyak 12,9 kali. Mereka berpeluang memasang trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Antoine Griezmann (MSG) sejak menit awal.

Catatan yang dimiliki Barca tidak jauh berbeda dengan calon lawan. Atletico Madrid mempunyai rerata tembakan sebanyak 12,1 kali setiap penampilan. Untuk lini depan, ATM bakal mengandalkan Alvaro Morata dan Joao Felix. Belum lagi Diego Costa yang juga siap untuk diturunkan.

Di sisi lain, duel ini bisa menjadi ujian tersendiri bagi kiper masing-masing klub. Marc-Andre ter Stegen sebagai penjaga gawang Blaugrana sudah kebobolan 33 kali secara keseluruhan, tetapi baru kemasukan 12 kali di Camp Nou. Sementara, Jan Oblak yang mengawal mistar ‎Los Colchoneros baru terbobol 23 kali, 13 di antaranya di partai away.

Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Atletico

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Jordi Alba, Clement Lenglet, Gerard Pique, Nélson Semedo; Sergio Busquest, Ivan Rakitic, Arturo Vidal; Antoine Griezmann, Lionel Messi, Luis Suarez.

Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Renan Lodi, Stefan Savic, Mario Hermoso, Kieran Trippier; Thomas Partey, Angel Correa, Koke, Saul Niguez; Alvaro Morata, Joao Felix.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus