Menuju konten utama

Prediksi AC Milan vs Sassuolo Liga Italia 2023, Skor H2H, Live

Prediksi duel AC Milan vs Sassuolo di Liga Italia 2023 dan link live streamingnya. 

Prediksi AC Milan vs Sassuolo Liga Italia 2023, Skor H2H, Live
Pemain sepak bola AC Miland Olivier Giroud melakukan selebrasi setelah memenangkan pertandingan melawan Inter Milan dengan skor 2-1 dalam Serie A di San Siro, Milan, Italia, Sabtu (5/2/2022). ANTARA FOTO/REUTERS/Daniele Mascolo/foc/cfo

tirto.id - Prediksi AC Milan vs Sassuolo pekan ke-20 Liga Italia Serie A 2022/2023 menjadi kesempatan Rossoneri untuk bangkit dari tren negatif. Namun, head to head (H2H) kedua tim di 5 laga teranyar menunjukan hasil seimbang.

Duel Milan vs Sassuolo sesuai jadwal dilangsungkan dari Stadion Sansiro, Milan, Minggu (29/1/2023) dan disiarkan beIN Sports 1 serta live streaming Vidio jam tayang pukul 18.30 WIB.

Milan tengah dalam tren negatif 5 pertandingan tak pernah menang. Di laga terakhir Rossoneri takluk 4-0 dari Lazio. Mereka juga kehilangan 2 trofi domestik usai kalah di final Super Coppa dan tersingkir dari Coppa Italia.

Serie A menjadi satu-satunya kesempatan di kancah domestik, meski harus berjuang keras mengejar margin poin Napoli.

Skuad asuhan Stefano Pioli sejauh ini bertengger di posisi 2 dengan selisih 12 angka. Di sisi lain, mereka terancam terjun bebas andai tak kunjung menang. Milan hanya berselisih 3 poin dari Atalanta di peringkat 6.

Sedangkan situasi sama dihadapi Sassuolo yang tak pernah menang di 8 pertandingan beruntun Serie A. Namun hasil lumayan didapat di giornata terakhir dengan menahan imbang Monza 1-1. Hasil itu memutus tren 4 kekalahan beruntun.

Hanya saja, Sassuolo masih terbenam di posisi 17 atau berada di ambang degradasi. Sassuolo terpaut 5 angka dari Hellas Verona di posisi 18.

Prediksi AC Milan vs Sassuolo Liga Italia 2023

Milan menjalani pekan-pekan buruk selama awal Januari. 5 pertandingan terakhir, Milan belum pernah menang. Rentetan badai cedera menjadi salah satu masalah bagi Milan selama menjalani putaran kedua.

Terbaru, Theo Hernandez terpaksa absen di laga terakhir lantaran mengalami masalah kebugaran. Namun ia dikabarkan siap menjalani pekan selanjutnya kontra Sassuolo. Lalu Olivier Giroud juga disebut sedang mengalami kelelahan pasca Piala Dunia. Masalahnya, ia juga belum sama sekali mencetak gol selama pekan-pekan paruh kedua.

Namun kabar baiknya, Milan mulai kembali mendapatkan jasa Ballo Toure yang sebelumnya sempat mengalami cedera. Kehadirannya bakal menambah opsi Pioli di lini flank Rossoneri.

Masalah yang paling disorot adalah rapuhnya lini belakang Milan. Mereka sejauh ini telah kebobolan 12 gol dalam 5 pertandingan terakhir, dan 8 di antaranya terjadi di Serie A.

Sejauh ini, Milan telah kebobolan sebanyak 24 kali di Serie A. Artinya, sepertiga gol Milan tercipta dalam 3 pertandingan Serie A terakhir.

Kesulitan Milan juga diperparah dengan pergerakan transfer musim dingin yang dinilai seret. Sejauh ini, mereka baru mendatangkan Devis Vasquez di bawah mistar.

Selebihnya, Milan belum mendatangkan nama anyar ke Sansiro, guna menjawab persoalan tim sekaligus menambal terpaan cedera.

Zaniolo dari Roma menjadi perburuan yang santer terdengar meski sejauh ini belum dapat dipastikan ia akan berlabuh ke Milan.

Di sisi lain, Rafael Leao sejauh ini masih belum hijrah dari Milan. Sebelumnya, ia juga santer diberitakan akan segera hengkang di musim dingin ini.

Terlepas dari itu, perubahan nampaknya menjadi salah satu hal yang mesti dipertimbangkan Pioli. Apalagi menilik peforma lawan, bukan tak mungkin Milan bakal bereksperimen untuk segera melakukan pembenahan. Tim lawan, Sassuolo sendiri belum pernah dalam 8 pertandingan terakhir.

Prediksi Susunan Pemain Milan vs Sassuolo

Milan dapat kembali memainkan Theo Hernandez yang absen di partai terakhir. Selanjutnya, Milan akan mengandalkan Rafael Leao sebagai pemotor serangan di lini sayap. Charles De Ketelaere diprediksi akan kembali diberi jam bertanding.

Tim lawan Sassuolo diprediksi bakal mengandalkan Domerico Berardi, Agustin Alvarez, dan Armand Lauriente di lini depan. Dari ketiganya, Domerico Berardi menjadi pencetak gol terbanyak dari lini depan dengan 3 gol.

Sassuolo (4-3-3): Gianluca Pegobo; Regerio, C Marco Ferrari, Martin Erlic, Jeremy Toljan; Hamed Junior Traore, Maxime Lopez; Davide Frattesi; Armand Lauriente, Agustin Alvarez; Domenico Berardi. Pelatih Alesio Dionisi.

Milan (4-2-3-1): Ciprian Tatarusanu; Davide Calabria, Simon Kjaer, Pierre Kalulu, Theo Hernandez; Ballo Toure, Sandro Tonali; Saelemaekers, De Ketelaere, Rafael Leao; Rude Krunic. Pelatih: Stefano Pioli.

Head to Head (H2H) Milan vs Sassuolo

Sassuolo menjadi klub yang kerap menyulitkan langkan Milan. Dari 5 pertandingan terakhir, head to head (H2H) kedua tim menunjukan hasil seri, masing-masing dengan dua kemenangan. Sedangkan pertemuan terakhir awal musim ini berakhir tanpa gol. Berikut H2H Milan vs Sassuolo.

30/08/22 Sassuolo vs Milan 0-0

22/05/22 Sassuolo v Milan 0-3

28/11/21 Milan vs Sassuolo 1-3

21/04/21 Milan vs Sassuolo 1-2

20/12/20 Sassuolo vs Milan 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir AC Milan

25/01/23 Lazio vs Milan 4-0

19/01/23 Milan vs Inter Milan 0 - 3

15/01/23 Lecce vs Milan 2 - 2

12/01/23 Milan vs Torino 0 - 1

09/01/23 Milan vs Roma 2 - 2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Sassuolo

22/01/23 Monza vs Sassuolo 1-1

15/01/23 Sassuolo vs Lazio 0-2

07/01/23 Fiorentina vs Sassuolo 2-1

04/01/23 Sassuolo vs Sampdoria 1-2

29/12/22 Sassuolo vs Inter 0-1

Link Live Streaming AC Milan vs Sassuolo Liga Italia 2023 di beIN Sports dan Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, duel Milan vs Sassuolo sesuai jadwal dilangsungkan dari Stadion Sansiro, Milan, Minggu (29/1/2023) dan disiarkan beIN Sports serta live streaming Vidio jam tayang pukul 18.30 WIB.

Untuk menonton Liga Italia 2022/2023 di beIN Sports, para penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp20.000 per pekan atau Rp45.000 per bulan.

Sementara itu, jika hendak menonton siaran live Serie A di Vidio, anda perlu berlangganan paket Premier Platinum, yang terdiri dari: Platinum 30 hari (Rp29.000), Platinum 1 tahun (Rp199.000), dan Platinum + F1 30 hari (Rp.49.000).

Pengguna juga dapat berlangganan paket Vidio Diamond dengan beberapa pilihan, yakni: Paket 30 Hari seharga Rp59.000 (mobile only), Paket 30 Hari Rp79.000, Paket 1 Tahun Rp429.000 (mobile only), dan Paket 1 Tahun Rp569.000

Link live streaming AC Milan vs Sassuolo - beIN Sports Connect

Link live streaming AC Milan vs Sassuolo - beIN Sports (Vidio)

*Jadwal pertandingan dan siaran televisi Liga Italia 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Yandri Daniel Damaledo