tirto.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta akan menyelenggarakan Program Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023. Informasi Program Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 tersebut salah satunya disampaikan melalui kanal InstagramPemprov DKI Jakarta pada Senin, 20 Maret 2023 kemarin.
Program Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 bertujuan memberikan fasilitas perjalanan mudik lebih aman, nyaman, dan menyenangkan bagi masyarakat. Di sisi lain, Program Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 harapannya dapat dimanfaatkan para pemudik yang menggunakan sepeda motor, kendaraan yang tidak direkomendasikan untuk perjalanan jarak jauh.
Kota Tujuan Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023
Dikutip dari Materi Press-Release Persiapan Penyelenggaraan Mudik Gratis Provinsi DKI Jakarta 2023, Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 menyiapkan 278 bus dengan kapasitas 11.120 penumpang dan 13 truk untuk mengangkut 390 sepeda motor.
Ratusan bus yang disediakan dalam Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 akan melayani perjalanan menuju 19 kota/kabupaten di 6 provinsi sebagai berikut:
- Kota Bandar Lampung untuk tujuan Provinsi Lampung
- Palembang untuk tujuan Provinsi Sumatera Selatan
- Kuningan dan Tasikmalaya untuk tujuan Jawa Barat
- Tegal, Pekalongan, Semarang, Kebumen, Cilacap, Purwokerto, Solo, Sragen, Wonosobo dan Wonogiri untuk tujuan Provinsi Jawa Tengah
- Kota Yogyakarta untuk tujuan Provinsi DIY
- Madiun, Kediri, Jombang, dan Malang untuk tujuan Provinsi Jawa Timur
Di samping itu, 13 truk yang disediakan akan mengangkut sepeda motor pemudik, dan mengantarkan ke 9 kota/kabupaten meliputi Kuningan, Tasikmalaya, Semarang, Kebumen, Solo, Wonogiri, Yogyakarta, Jombang dan Malang.
Syarat Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023
Selain mudik gratis menggunakan bus serta pengangkutan sepeda motor, para pemudik juga akan diberi takjil, snack, dan minuman gratis untuk menambah kemudahan bagi yang menjalankan ibadah puasa. Pendaftaran mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 dapat dilakukan secara online dan offline.
Pendaftaran online Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 dilakukan melalui media sosial Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta meliputi Facebook dan Instagram: dishubdkijakarta; Twitter: DishubDKI_Jakarta; YouTube: Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta; dan website: dishub.jakarta.go.id.
Kemudian pendaftaran offline Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 dapat dilakukan melalui 6 lokasi service point yang tersedia di kantor Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta dan Kantor Suku Dinas Perhubungan di 5 Wilayah Kota Administrasi.
Berikut ini persyaratan yang diperlukan untuk mendaftar Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023:
- KTP
- Kartu Keluarga
- Bukti Vaksin COVID-10
- Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (apabila membawa sepeda motor)
Calon peserta Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 dapat membawa semua kelengkapan persyaratan pada saat verifikasi di 6 lokasi service point. Setiap pendaftar mudik memiliki kesempatan menambah maksimal 3 anggota keluarga dalam 1 Kartu Keluarga dengan 1 sepeda motor.
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Ibnu Azis