Menuju konten utama

Nonton Drakor Bulgasal Immortal Souls Episode 4 Sub Indo di Netflix

Drama slot Sabtu dan Minggu Bulgasal: Immortal Souls ini bisa ditonton dengan subtitle bahasa Indonesia di platform streaming Netflix.

Nonton Drakor Bulgasal Immortal Souls Episode 4 Sub Indo di Netflix
Poster Drama Bulgasal Immortal Souls. FOTO/asianwiki

tirto.id - Drama Korea (drakor) terbaru, Bulgasal: Immortal Souls episode 4 telah tayang pada Minggu (26/12/2021) pukul 22.00 KST, atau pukul 20.00 WIB di tvN. Drama slot Sabtu dan Minggu ini bisa ditonton dengan subtitle bahasa Indonesia di platform streaming Netflix.

Bulgasal: Immortal Souls episode 4 menceritakan tentang Dan Hwal yang akhirnya menemukan Min Sang Woon. Saat itu, Sang Woon sedang diserang oleh monster lain. Saat itu juga, Dan Hwal berusaha membunuh Sang Woon.

Namun, alangkah terkejutnya Dan Hwal saat melihat adik perempuan Sang Woon yang memiliki wajah yang sangat mirip dengan Dan Sol, mendiang istrinya yang dulu dibunuh Bulgasal.

Dan Hwal tidak menyangka, kedua orang itu kini malah bereinkarnasi menjadi kakak dan adik. Padahal, ia berusaha membunuh Sang Woon demi membalaskan dendam kepada Dan Sol.

Meski demikian, Dan Hwal tetap berusaha membunuh Min Sang Woon. Setelah membunuh Min Sang Woon, tentu gadis itu akan berubah menjadi Bulgasal.

Ia pun berencana mengurung Bulgasal itu ke dalam sebuah sumur dan meminta salah satu kenalannya untuk menjaga sumur itu selamanya. Mengingat, Bulgasal adalah monster pemakan darah manusia dan itu sangat berbahaya.

Sedangkan, meski Dan Hwal adalah seorang Bulgasal, ia memilih minum darah hewan yang dipasok oleh salah satu kenalannya.

Namun, Dan Hwal tahu ternyata yang mengincar nyawa Sang Woon bukan hanya dirinya. Yang lebih mengejutkan, ternyata ada Bulgasal lain yang hidup abadi selain dirinya.

Suatu hari, Sang Woon berpapasan dengan Bulgasal lain, yaitu Ok Eul Tae. Ok Eul Tae pun berusaha membunuh gadis itu.

Namun, di saat yang bersamaan, Dan Hwal muncul dan menyelamatkannya. Akan tetapi, usia Ok Eul Tae yang lebih tua dari Dan Hwal membuat pria itu lebih kuat.

Sementara, entah apa yang terjadi, tiba-tiba saja Ok Eul Tae tidak bisa berkutik usai pedang menancap di dadanya. Ternyata, menurut Sang Woon, Dan Hwal adalah pedang yang dibicarakaan kakaknya dulu sebagai senjata untuk membunuh Bulgasal.

Saat setengah sadar, Sang Woon meminta Dan Hwal untuk menolongnya dan melawan Bulgasal. Namun tak lama kemudian, Sang Woon tidak sadarkan diri karena serangan Ok Eul Tae beberapa saat lalu.

Nonton Drakor Bulgasal: Immortal Souls di Netflix

Untuk menontonBulgasal: Immortal Soulsdi Netflix, pengguna wajib mendaftar dan berlangganan paket terlebih dahulu. Bagi pengguna baru, Netflix menawarkan free trial atau coba gratis dengan durasi 30 hari.

Berikut adalah cara mendaftar dan berlangganan Netflix.

1. Buka laman Netflix melalui tautan www.netflix.com/id.

2. Setelah membuka tautan, lakukan pendaftaran dan klik Start Your Free Month.

3. Setelah free trial berakhir, pelanggan harus memilih paket berlangganan yang diinginkan.

  • Mobile: Mendukung streaming HD dan dua perangkat; Rp54 ribu per bulan.
  • Basic: Mendukung streaming HD dan empat perangkat; Rp120 ribu per bulan.
  • Standar: Mendukung streaming HD dan empat perangkat simultan; Rp153 ribu per bulan.
  • Premium: Mendukung streaming HD dan Ultra HD (4K) dan empat perangkat simultan; Rp186 ribu per bulan.

4. Klik continue atau selanjutnya.

5. Buat akun baru dengan mengisi form, alamat email dan password. Setelah itu klik Register.

6. Atur pembayaran berlangganan dengan menggunakan kartu kredit yang berlaku, yaitu Visa, Master Card, dan American Express, dan masukkan informasi pembayaran.

7. Setelah semua informasi pembayaran diselesaikan, klik "Start Membership" atau "Mulai Berlangganan".

8. Pelanggan bisa mulai menonton film atau serial favorit.

Selain melalui PC, pengguna juga dapat unduh aplikasi Netflix di berbagai perangkat seperti smartphone, tablet, Smart TV, set-top box, konsol game, dan juga laptop.

Baca juga artikel terkait BULGASAL IMMORTAL SOULS atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora