Menuju konten utama
Liga Champion 2020-2021

Man City vs Dortmund: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming UCL 2021

Prediksi Man City vs Dortmund leg pertama 8 besar UCL berdasar skor head to head (h2h). Live streaming Liga Champion Rabu (7/4/2021) jam tayang 02.00 WIB.

Man City vs Dortmund: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming UCL 2021
Pelatih kepala Manchester City Pep Guardiola, kanan, mengucapkan selamat kepada para pemainnya usai pertandingan sepak bola semifinal Piala Liga Inggris antara Manchester United dan Manchester City di Old Trafford di Manchester, Inggris, Rabu, 6 Januari 2021. Peter Powell / Pool via AP

tirto.id - Jadwal leg pertama perempat final Liga Champions 2020-2021 antara Manchester City vs Borussia Dortmund di Stadion Etihad kick-off pada Rabu (7/4/2021) pukul 02.00 WIB. Dalam duel yang dapat ditonton live streaming Vidio, The Citizens bakal berupaya menghentikan rekor buruk mereka di 8 besar UCL.

Tak pernah absen barartisipasi di Liga Champions sejak musim 2011, Manchester City belum sekali saja mencicipi gelar juara kompetisi antarklub elite Eropa itu. Pencapaian terbaik The Citizens hanyalah semifinal UCL pada 2016, tetapi hal itu terjadi pada era Manuel Pellegrini.

Manchester City selalu masuk ke babak perempat final Liga Champions dalam 3 musim terakhir, tetapi mereka tak pernah lolos dari fase ini. Sejak 2018 hingga 2020, secara berturut-turut Manchester City disingkirkan oleh Liverpool, Tottenham dan Lyon di babak 8 besar.

Musim ini jadi kesempatan besar buat Pep Guardiola membawa anak asuhnya melaju lebih jauh. Pasalnya, wakil Inggris itu punya sederet catatan positif sebagai bekal.

Di Liga Inggris, Raheem Sterling dan kolega berjaya menduduki puncak klasemen EPL dengan 74 poin, terpaut 14 poin dari rival sekota Manchester United sebagai runner-up. Melewati 31 laga, Kevin De Bruyne dan kolega hanya menelan 3 kekalahan, 5 seri dan sisanya mengoleksi 23 kemenangan.

Manchester City juga punya rekor apik saat bersua tim asal Jerman. Dalam 6 pertemuan terakhir kontra wakil Bundesliga, semua laga diakhiri dengan kemenangan, termasuk di babak 16 besar lalu saat menyingkirkan Borussia Mönchengladbach.

Meski punya sederet bekal, Guardiola yang telah makan asam garam Liga Champions ogah sesumbar. Menurut mantan pelatih Barcelona itu, Dortmund punya banyak amunisi berkualitas yang bisa saja kembali menjegal misi Manchester City musim ini.

"Jika ada satu orang di Manchester yang mengenal Borussia Dortmund, itu adalah saya," katanya. "Saya tidak akan menemukan satu pemain pun di klub mereka yang tidak berkualitas. Mereka memiliki kualitas luar biasa. Luar biasa," terang Pep dalam konferensi pers, dikutip laman resmi klub.

"Bukan hanya [Erling] Haaland, tapi Jadon Sancho, Marco Reus, Mo Dahoud, dan [Mats] Hummels. Saya sangat terkesan dengan kualitas yang dimiliki. Ketika mereka bisa lari, mereka ‘membunuh’ Anda, kualitas ada di sana," imbuh Pep.

Dortmund memang tak dalam performa terbaik di Bundesliga musim ini. Namun, tim berjuluk Die Schwarzgelben tampil gahar di Liga Champions musim ini dengan status juara Grup F di fase penyisihan grup.

Berjumpa dengan Sevilla di babak 16 besar, Haaland dan kolega bisa menang di markas wakil Spanyol dengan skor 2-3. Secara total, BVB unggul agregat 5-4 yang menunjukkan ketajaman mereka.

Whoscored mencatat statistik Manchester City dan Dortmund di Liga Champions cukup berimbang. Kedua tim sama-sama melesakkan 17 gol dari 8 laga yang teah dilalui.

Jumlah rerata tembakan skuad Guardiola memang lebih baik dengan 14 tembakan per laga dibanding Dortmund 13 tembakan per laga. Akan tetapi, hal itu justru membuktikan bahwa serangan wakil Jerman ini lebih efektif ketimbang Manchester City.

Laga dini hari nanti bakal jadi ujian bagi pertahanan Manchester City yang baru kebobolan 1 gol di Liga Champions musim ini. Dortmund punya Haaland, Bomber muda asal Norwegia yang kini berstatus sebagai top skor sementara Liga Champions dengan 10 gol.

Jika sampai kebobolan, maka ini akan mencoreng catatan The Citizens yang baru saja mendapatkan 4 clean sheet beruntun di laga termutakhir.

Prediksi Susunan Pemain Man City vs Dortmund

Manchester City: Ederson; Joao Cancelo, John Stones, Ruben Dias, Oleksandr Zinchenko; Rodrigo, Ilkay Gundogan, Kevin De Bruyne; Bernardo Silva, Phil Foden, Raheem Sterling. Pelatih: Pep Guardiola

Borussia Dortmund: Marwin Hitz; Emre Can, Manuel Akanji, Mats Hummels, Raphael Guerreiro; Thomas Delaney; Mahmoud Dahoud, Jude Bellingham, Thorgan Hazard, Marco Reus; Erling Haaland. Pelatih: Edin Terzic

Head to Head (H2H) Manchester City vs Dortmund

5 Pertemuan Terakhir Manchester City vs Borussia Dortmund:

21-07-2018: Manchester City vs Borussia Dortmund 0-1

28-07-2016: Borussia Dortmund vs Manchester City 1-1

04-12-2012: Borussia Dortmund vs Manchester City 1-0

03-10-2012: Manchester City vs Borussia Dortmund 1-1

04-08-2010: Borussia Dortmund vs Manchester City 3-1

5 Pertandingan Terakhir Manchester City:

03-04-2021: Leicester City vs Manchester City 0-2

20-03-2021: Everton vs Manchester City 0-2

16-03-2021: Manchester City vs Borussia M’Gladbach 2-0

13-03-2021: Fulham vs Manchester City 0-3

10-03-2021: Manchester City vs Southampton 5-2

5 Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund:

03-04-2021: Borussia Dortmund vs Eintracht Frankfurt 1-2

20-03-2021: Koln vs Borussia Dortmund 2-2

13-03-2021: Borussia Dortmund vs Hertha Berlin 2-0

09-03-2021: Borussia Dortmund vs Sevilla 2-2

06-03-2021: Bayern Munchen vs Borussia Dortmund 4-2

Live Streaming UCL Manchester City vs Borussia Dortmund

Pertandingan Manchester City vs Borussia Dortmund dapat Anda saksikan melalui live streaming di Vidio, pada Rabu dini hari (7/4/2021), pukul 02.00 WIB. Untuk dapat menyaksikan pertandingan tersebut, Anda bisa berlangganan paket Vidio terlebih dahulu.

Paket Premier Platinum bisa menjadi pilihan dengan tiga varian harga: Rp19.000 untuk satu minggu, Rp29.000 untuk 30 hari, dan Rp299.000 untuk satu tahun.

Link Live Streaming Manchester City vs Borussia Dortmund Vidio

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus