tirto.id - Pelatih Persija, Julio Banuelos mengingatkan anak asuhnya untuk tidak terpaku dengan kekalahan 5-3 dari Tira Persikabo di Liga 1, Selasa (16/7/2019). Menurut pelatih asal Spanyol itu, yang terpenting sekarang adalah bagaimana timnya bangkit dan fokus ke final Piala Indonesia 2018/2019.
“Kami tidak boleh larut dalam kesedihan. Kami harus bangkit lagi. Tanggal 21 ada laga final. Kami harus fokus ke situ,” tutur Banuelos saat konferensi pers.
Minggu (21/7/2019) akhir pekan ini Persija memang akan melakoni leg pertama final Piala Indonesia melawan tim tangguh PSM Makassar. Duel bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
“Kekalahan [melawan Tira-Persikabo] adalah hal yang harus kami pelajari. Kami harus mengevaluasi dan tidak mengulangi kesalahan di final,” sambung sang pelatih.
Semangat untuk mengalihkan fokus ke laga final juga disampaikan bek sayap Macan Kemayoran, Rezaldi Hehanusa. Rezaldi, yang baru pulih dari cedera dan melakoni debut melawan Tira-Persikabo, berjanji akan berupaya tampil lebih baik dan siap apabila diandalkan saat final melawan PSM.
“Masih ada final [Piala Indonesia] besok. Saya harus belajar lagi dan bekerja keras,” ungkapnya.
Dalam laga kontra Tira-Persikabo sendiri Rezaldi dan kawan-kawan digulung telak 5-3. Tiga gol Macan Kemayoran lewat yang dicetak Marko Simic tak mampu bikin mereka terhindar dari kekalahan.
Tira-Persikabo yang tampil di hadapan suporter sendiri menunjukkan perlawanan sengit dan mencetak total lima gol. Masing-masing dari Loris Arnaud, Rifad Marasabessy, Ciro Alves, dan brace Osas Marvelous Saha.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Ibnu Azis