tirto.id - Live streaming semifinal badminton India Open 2023 dapat disaksikan di iNews TV dan RCTI+. Jadwal laga turnamen World Tour Super 750 ini akan berlangsung pada Sabtu, 21 Januari 2023 pukul 13.30 WIB di Jadhav Indoor Hall, Delhi.
Babak semifinal India Open 2023 dijadwalkan menggelar 10 laga dari 5 kategori berbeda. Dari total laga tersebut 3 di antaranya melibatkan wakil Indonesia, yakni Anthony Sinisuka Ginting, dan Jonatan Christie di nomor tunggal putra, serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, di nomor ganda putra.
Fajar/Rian yang sukses meraih gelar di Malaysia Open 2023 pun berpeluang menembus final ke-2 di tahun 2023. Bahkan, pasangan ganda putra nomor 1 dunia tersebut juga memiliki peluang menjadi juara di India Open 2023.
Jadwal Semifinal India Open 2023 Hari Ini Live iNews TV
Di babak semifinal India Open 2023, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dijadwalkan berhadapan dengan pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Duel tersebut diprediksi berlangsung sengit karena secara head to head (H2H) kedua pasangan sama-sama memetik 3 kemenangan dari 6 pertemuan.
Kendati begitu, Fajar/Rian yang merupakan pasangan ganda putra nomor 1 BWF lebih diunggulkan untuk menang. Pasalnya, 3 kemenangan yang didapat oleh wakil Indonesia tersebut terjadi dalam 3 pertemuan terakhir, yakni di Malaysia Open 2023, Thailand Open 2022, Swiss Open 2022.
Pada Malaysia Open 2023 yang berlangsung minggu lalu, Fajar/Rian berhasil mengalahkan Chia/Wooi Yik, juga di babak semifinal. Saat itu, pasangan Indonesia berhasil menang dengan rubber game 14-21, 21-19, dan 10-21.
Apabila mampu memetik kemenangan Fajar/Rian pun berpeluang meraih gelar ke-2 di tahun 2023. Duel Fajar/Rian vs Chia/Wooi Yik, dijadwalkan berlangsung di laga ke-8 semifinal India Open 2023.
Pemenang laga Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik, akan bertemu dengan pemenang laga semifinal ganda putra lainnya di India Open 2023, yakni Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae dari Korea Selatan, melawan pasangan Cina Liang Wei Keng/Wang Chang.
Kedua pasangan tercatat belum pernah bertemu sebelumnya, sehingga semifinal India Open 2023 bakal menjadi pertemuan pertama kedua pasangan. Secara ranking BWF, Liang Wei Keng/Wang Chang lebih bagus, karena menduduki peringkat 11 BWF, sementara Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, berada di urutan ke-18.
Selain pertandingan di nomor ganda putra di atas, masih ada sejumlah laga menarik lain seperti Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping vs Kim Won Ho/Jeong Na Eun di nomor ganda campuran, He Bing Jiao vs An Se Young, di nomor tunggal putri dan lainnya.
Jadwal Semifinal India Open 2023 Hari Ini
Berikut ini adalah jadwal lengkap semifinal India Open 2023 yang digelar di Jadhav Indoor Hall, New Delhi, pada Sabtu, 21 Januari 2023 pukul 13.30 WIB.
Lapangan 1 (Court 1) mulai pukul 13.30 WIB
[XD] Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) vs Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korsel) / laga-1
[WS] Akane Yamaguchi (Jepang) vs Supanida Katethong (Thailand) / laga-2
[XD] Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / laga-3
[WS] He Bing Jiao (Cina) vs An Se Young (Korsel) / laga-4
[MS] Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand) / laga-5
[WD] Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) / laga-6
[MS] Jonatan Christie (Indonesia) vs Viktor Axelsen (Denmark) / laga-7
[MD] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) / laga-8
[WD] Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korsel) / laga-9
[MD] Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korsel) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina) / laga-10
Live Streaming Semifinal India Open 2023 di iNews TV
Jika tidak ada perubahan jadwal semifinal India Open 2023 dapat disaksikan melalui live streaming gratis iNews TV dan RCTI+ pada Sabtu, 21 Januari 2023. Jalannya laga akan dimulai pukul 13.30 WIB.
Link Live Streaming Semifinal India Open 2023 – iNews TV (RCTI+)
Link Live Score Semifinal India Open 2023 – laman BWF
Link Live Score Semifinal India Open 2023 – BWF Tournamentsoftware
*Jadwal live streaming dan siaran langsung India Open 2023 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dipna Videlia Putsanra