tirto.id - Laga Fiorentina vs Brescia dijadwalkan dalam lanjutan Liga Italia Serie A Italia 2019/2020 di Stadion Artemio Franchi, Selasa (23/6/2020) pukul 00.30 WIB. Laga ini dapat disaksikan lewat live streaming siaran langsung Bein Sports Xtra.
Fiorentina mengusung misi memperlebar jarak dari ancaman zona degradasi. La Viola saat ini menempati klasemen Serie A peringkat 13 dengan 30 poin, hanya terpaut 5 angka dari Lecce di batas zona merah. Menjamu juru kunci Serie A, Fiorentina wajib memanfaatkan kesempatan untuk meraih tripoin.
Selain itu, Federico Chiesa dan rekan-rekan bermodal rekor apik kontra Brescia. Dari lima laga terakhir kontra klub promosi tersebut, La Viola sukses memetik dua kemenangan dan tiga hasil imbang. Dua kemenangan itu diraih Fiorentina di Artemio Franchi.
Sementara itu, di kubu tim tamu, Brescia mengincar momentum kebangkitan untuk beranjak dari dasar klasemen sementara. Hingga pekan 26, skuat asuan Luis Diego Lopez hanya mampu meraih 16 poin. Biancoazzurri masih terpaut sembilan angka dari Genoa di batas zona aman.
Kendati demikian, Jesse Joronen dan rekan-rekan masih dihantui tren negatif dan problem internal jelang melawat ke Artemio Franchi.
Di Serie A, Brescia belum pernah menang sejak mengalahkan Lecce pada 14 Desember 2019 lalu. Dari 11 pertandingan yang dilakoni sejak kemenangan itu, Brescia menelan delapan kekalahan dan tiga hasil imbang.
Kondisi klub promosi ini diperparah oleh cederanya gelandang andalan Sandro Tonalli. Selain itu, Brescia juga masih menghadapi porblem internal dengan penyerang Mario Balotelli.
Live Streaming Fiorentina vs Brescia
Apabila menilik faktor performa dan kondisi tim tamu, di atas kertas La Viola jauh lebih diunggulkan. Namun, manajer Giuseppe Iachini mengaku tetap mewaspadai Brescia di pekan perdana restart Serie A ini.
"[Laga melawan Brescia] akan berjalan sangat sulit. Setelah sekian lama, Anda tidak benar-benar tahu lawan seperti apa yang akan Anda hadapi," ucap Iachini dimuat laman resmi Fiorentina.
"Kami harus menghadapi Brescia dengan cara yang sama dengan kami menghadapi pemimpin [klasemen sementara], Juventus," tambah manajer berusia 56 tahun tersebut.
Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Fiorentina vs Brescia bisa disaksikan lewat live streaming siaran langsung beIN Sports Xtra mulai pukul 00.30 WIB via beIN Sports Connect.
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Iswara N Raditya