tirto.id - Laga Juventus vs Udinese dalam jadwal lanjutan pekan 16 Serie A Liga Italia 2019/2020 dapat dinikmati lewat live streaming beIN Sports 2 pada Minggu (15/12/2019) mulai pukul 21.00 WIB. Pertandingan ini bertempat di Allianz Stadium, Turin.
Juventus menargetkan kemenangan di laga ini setelah gagal meraup poin penuh dalam dua pekan terakhir. Pekan lalu, Bianconeri harus mengakui keunggulan Lazio. Sedangkan pada giornata 14, Cristiano Ronaldo dan kolega ditahan imbang Sassuolo.
Namun, di laga terakhir dalam ajang Liga Champions, Juventus berhasil bangkit dari tren buruk. Bertandang ke markas Bayer Leverkusen, tim besutan Maurizio Sarri menang 2-0.
“Kita harus mencari tahu mengapa itu terus terjadi dan memperbaikinya. Ada perbedaan bermain di Serie A dan Liga Champions, tetapi itu tidak benar untuk mengatakan lawan Eropa lebih terbuka," kata Sarri memperingatkan anak asuhnya.
“Mungkin secara tak sadar pikiran kita bisa melayang ke target lain setelah begitu banyak gelar Scudetto berturut-turut, tapi itu adalah sesuatu yang harus kita lawan. Jika kita ingin bersaing di Liga Champions, kita juga harus kompetitif di Italia," tambah Sarri.
Jika mengacu pada rekor pertemuan melawan Udinese, misi Juventus memetik 3 poin tidak akan sulit. Pasalnya, dari 5 duel terakhir di Serie A, Bianconeri menang 4 kali dan belum pernah kalah.
Terlebih, Sassuolo sedang dalam performa buruk. Tim besutan Luca Gotti itu hanya mampu menang 1 kali dari 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Satu-satunya kemenangan itu pun diraih saat berlaga di ajang Coppa Italia melawan Bologna.
Live Streaming Juventus vs Udinese di beIN Sports 2
Laga Juventus vs Udinese di Allianz Stadium, Turin pada Minggu (15/12/2019) pukul 21.00 WIB dapat dinikmati melalui layananlive streaming beIN Sports 2.
Siaran live streaming tersebut dapat diakses setelah berlangganan di beIN Connect. Tersedia dua paket langganan dengan biaya Rp20.000 untuk menikmati layanan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Prancis, Liga Turki, MLS, dan Piala FA selama satu pekan. Sedang untuk berlangganan selama satu bulan, dibutuhkan biaya Rp45.000.
Perkiraan Susunan Pemain
Juventus (4-3-1-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Daniele Rugaini, Leonardo Bonucci, Mattia De Sciglio; Blaise Matuidi, Aaron Ramsey, Adrien Rabiot; Feerico Bernardeschi; Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo. | Pelatih: Maurizio Sarri.
Udinese (3-5-2): Juan Musso; Rodrigo Becao, William Troost-Ekong, Bryan Nuytinck; Jans Larsen, Rolando Mandragora, Walace, Seko Fofana, Samir; Stefano Okaka, Kevin Lasagna. | Pelatih: Luca Gotti.
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Addi M Idhom