tirto.id - Salah satu personel idol grup Korea Selatan Jimin BTS menyapa penggemarnya melalui platform Vlive pada Selasa, 20 Oktober 2020.
Siaran langsung selama 30 menit tersebut disaksikan hampir oleh 9 juta penggemarnya di seluruh dunia. Jimin yang berulang tahun pada 13 Oktober lalu ini sebelumnya sudah berjanji akan menyapa para ARMY diVlive.
Dalam siaran langsung tersebut, Jimin meminta maaf bahwa ia tidak bisa menyapa penggemarnya setelah konser. “Maaf saya tidak bisa menyapa kalian semua setelah konser,” katanya.
Jimin juga berterima kasih kepada semua orang atas pesan dan acara yang tak terhitung jumlahnya untuk ulang tahunnya awal bulan ini.
Setelah konser BTS pada 11 Oktober, dia menghabiskan waktu bersama keluarganya, katanya. Dia juga mulai makan apa yang dia butuhkan dan membiarkan tubuhnya pulih sambil mempersiapkan album berikutnya.
Jimin juga menanyakan kabar para penggemarnya dan pendapat mereka soal konser online, terutama karena dia tidak bisa melihat reaksi mereka secara langsung.
Menurut Jimin, penampilan solonya untuk "Filter" membuat dia tersenyum, dan dia setuju bahwa ia telah mempersiapkan banyak hal untuk "We Are Bulletproof." Namun, sebagian dari itu sulit dilakukan.
Sesaat setelah siaran langsung tersebut, Jimin menjadi trending nomor 1 di Vlive Daily Chart, nomor 1 di Vlive Weekly Chart dan nomor 3 di Vlive Monthly Chart.
Hingga Rabu, (21/10/2020), siaran langsung tersebut tela diputar sebanyak 12,8 juta kali, dengan 7 juta komentar dan 576 juta tanda suka.
Jika Anda ingin menonton ulang siaran langsung Jimin BTS tersebut, berikut ini link yang dilengkapi subtitles Bahasa Indonesia.
https://www.vlive.tv/video/218944?channelCode=FE619
Editor: Agung DH