tirto.id - Live UCL (UEFA Champions League) 2020/2021 matchday 2 dapat disaksikan melalui tayangan SCTV malam ini dengan menyajikan duel Krasnodar vs Chelsea yang diselenggarakan Kamis (29/10/2020) pukul 00.55 WIB di Stadion FK Krasnodar.
Dilanjutkan big match Juventus vs Barcelona yang dihelat di Stadion Allianz pada pukul 03.00 WIB.
Bagi The Blues, duel pekan ini menjadi sangat penting untuk dimenangkan. Posisi di klasemen bisa mengancam Kai Havertz dan kolega andai mereka kembali gagal meraup angka penuh. Sebelumnya, Chelsea hanya bermain imbang 0-0 saat menjamu Sevilla di pekan perdana.
Meskipun melakoni duel tandang, pasukan Frank Lampard pun tetap dituntut meraih hasil maksimal dari lawatannya menuju Rusia. Dengan melihat peta persaingan di Grup E, hanya raihan kemenangan yang bisa mengamankan perjalanan klub asal London itu di level Eropa.
"Kami harus memiliki keunggulan dalam melakoni laga tandang di grup ini dan memastikan bahwa kami mampu melewatinya," tutur Lampard, dikutip laman resmi UEFA.
Berdasarkan hasil matchday 1 lalu, persaingan sengit memang terjadi diantara empat klub yang menghuni grup E. Skor imbang mewarnai dua pertandingan awal. Empat klub yakni Krasnodar, Rennes, Sevilla, dan Chelsea saat ini sama-sama mengoleksi satu poin.
Sedangkan laga Sevilla vs Rennes sendiri digelar sekitar satu jam kemudian di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán. Artinya, peluang menjadi pemuncak masih terbuka lebar bagi seluruh tim yang bakal tampil.
Perkiraan Susunan Pemain
Krasnodar (4-2-3-1): Matvey Safonov; Cristian Ramírez, Kaio, Egor Sorokin, Sergey Petrov; Kristoffer Olsson, Yuri Gazinskiy; Rémy Cabella, Daniil Utkin, Igor Smolnikov; Marcus Berg.
Chelsea (4-2-3-1): Edouard Mendy; Reece James, Andreas Christensen, Kurt Zouma, Ben Chilwell; N'Golo Kanté, Jorginho; Christian Pulisic, Kai Havertz, Mason Mount; Timo Werner.
Klasemen Grup E
Klub | Main | Menang | Poin |
Krasnodar | 1 | 0 | 1 |
Rennes | 1 | 0 | 1 |
Sevilla | 1 | 0 | 1 |
Chelsea | 1 | 0 | 1 |
Prediksi Juventus vs Barcelona
Di Grup G, bakal terjadi big match Juventus vs Barcelona pada pukul 03.00 WIB. Kedua tim sama-sama meraih kemenangan dalam penampilan pertama.
Juve menang 0-2 di kandang Dynamo Kyiv. Sedangkan Barca sukses menggasak Ferencváros 5-1 di Stadion Camp Nou.
Dengan demikian, mereka memiliki tiga angka yang sama. Yang berarti bahwa kemenangan di Stadion Allianz bakal turut memastikan posisi puncak menjadi milik La Vecchia Signora selaku tuan rumah atau Blaugrana yang bertindak sebagai tim tamu.
"Ini adalah laga antara tim-tim hebat, penting untuk mendapatkan hasil yang bagus. Kami ingin menciptakan peluang mencetak gol sebanyak mungkin, ini pertandingan level tinggi. Bagi semua orang, laga ini sangat penting. Kami ingin tampil dengan performa terbaik di atas lapangan," ungkap Ronald Koeman, arsitek Barca.
Sementara bagi Andrea Pirlo, juru taktik Juve, keberadaan Lionel Messi akan tetap menjadi perhatian utama pihaknya. Pengalaman saat berhadapan dengan Messi ketika masih aktif menjadi pemain turut menjadi kunci bagi pelatih berusia 41 tahun tersebut.
"Barcelona adalah tim yang kuat. Kami menghadapi laga yang berat. [Lionel] Messi masih berada di puncak (penampilan), saya telah menghadapinya berkali-kali sebagai pemain dan besok saya akan melakukannya untuk pertama kalinya sebagai pelatih," kata Pirlo.
Perkiraan Susunan Pemain
Juventus (4-4-1-1): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Merih Demiral, Leonardo Bonucci, Danilo; Aaron Ramsey, Adrien Rabiot, Arthur, Federico Chiesa; Dejan Kulusevski; Álvaro Morata.
Barcelona (4-2-3-1): Neto; Sergiño Dest, Ronald Araújo, Clément Lenglet, Jordi Alba; Frenkie de Jong, Sergio Busquets; Antoine Griezmann, Pedri, Ansu Fati; Lionel Messi.
Klasemen Grup G
Klub | Main | Menang | Poin |
Barcelona | 1 | 1 | 3 |
Juventus | 1 | 1 | 3 |
Dynamo Kyiv | 1 | 0 | 0 |
Ferencváros | 1 | 0 | 0 |
Siaran Langsung SCTV dan Live Streaming VIDIO
Apabila tidak ada perubahan jadwal, duel Krasnodar vs Chelsea dan Juventus vs Barcelona di ajang Liga Champions 2020/2021 bisa ditonton melalui siaran langsung SCTV. Selain itu juga dapat disaksikan via live streaming Vidio.com layanan Premium Platinum pada Kamis (29/10/2020) mulai pukul 00.55 WIB.
Untuk dapat menyaksikan pertandingan ini, Anda dapat memilih langganan Vidio Premier Platinum sesuai kebutuhan, mulai dari Rp15.000 per minggu, Rp29.000 per bulan atau Rp299.000 per tahun.
LINK LIVE STREAMING KRASNODAR VS CHELSEA
LINK LIVE STREAMING JUVENTUS VS BARCELONA
*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.
Penulis: Beni Jo
Editor: Dhita Koesno