tirto.id - Diego Michiels, Kapten Borneo FC Diego, menegaskan bahwa timnya tak gentar dengan skuad Persija Jakarta yang pada Liga 1 musim 2020 bertabur bintang dan berjuluk 'The Dream Team'.
"Persija mempunyai pemain bagus di musim ini, tetapi kami tidak takut," ujar Diego dalam konferensi pers pralaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (29/2/2020).
Manajemen Persija Jakarta menjuluki timnya di Liga 1 Indonesia 2020 sebagai 'Tim Impian' atau 'The Dream Team'.
Skuad tim berjuluk Macan Kemayoran itu memang diisi pemain-pemain top berlabel timnas macam Evan Dimas, Andritany Ardhiyasa, Alfath Fathier, Muhammad Rezaldi Hehanusa, Otavio Dutra, Riko Simanjuntak, Muhammad Rafli Mursalim dan Osvaldo Haay, serta pemain timnas Nepal Rohit Chand.
Di sana juga ada mantan pemain Juventus juga AS Roma, Marco Motta, pencetak gol terbanyak Liga 1 2019, Marko Simic, dan gelandang eks andalan PSM Makassar Marc Klok.
Diego Michiels mengatakan bahwa dia dan rekan-rekannya akan memberikan kemampuan maksimal dan tampil habis-habisan di lapangan.
Persija, lanjut Diego, bukanlah tim yang tidak bisa ditaklukkan meski Macan Kemayoran bermain di kandang dan di bawah dukungan ribuan The Jakmania.
"Kami akan menunjukkan penampilan terbaik," tutur pesepak bola berusia 29 tahun itu.
Sementara, Pelatih Borneo FC, Edson Tavares, memastikan bahwa timnya sudah menjalani persiapan yang bagus selama satu bulan terakhir.
Borneo FC pun sudah merevolusi timnya. Untuk Liga 1 Indonesia 2020, klub berjuluk Pesut Etam itu merekrut nama-nama anyar yaitu Kevin Gomes, Imanuel Wanggai, Dedi Hartono, hingga Titus Bonai.
Sementara di jajaran pemain asing baru ada Francisco Torres, Diogo Campos, dan Nuriddin Davrono.
"Tim menunjukkan kemajuan pesat. Saya berharap anak-anak menunjukkan performa terbaik mereka besok," kata Tavares, yang sempat menangani Persija pada putaran kedua Liga 1 Indonesia 2019.
Persija Jakarta akan menghadapi Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Minggu (1/3/2020) mulai pukul 15.30 WIB.