Menuju konten utama

Kapan Server Free Fire Siap Usai Ditutup Garena untuk Maintenance?

Kapan maintenance Free Fire selesai diserukan oleh para Survivors usai Garena menutup server game ini sejak pukul 11.00 WIB hari ini.

Kapan Server Free Fire Siap Usai Ditutup Garena untuk Maintenance?
Free Fire Battlegrounds. FOTO/ff.garena.com

tirto.id - Game battle royale populer Garena Free Fire sedang maintenance sejak pukul 11.00 WIB hari ini, Rabu (23/9/2020). Kapan maintenance Free Fire selesai pun diserukan oleh para Survivors.

Garena Free Fire melalui laman media sosial miliknya mengumumkan soal maintenance itu tanpa detail kapan bakal tuntas.

"Server Free Fire Indonesia sedang ditutup sementara nih untuk maintenance, jadi mohon kesabarannya sampai server dibuka kembali ya," unggahan Garena Free Fire di Facebook, Rabu (23/9/2020).

Masih dari Facebook, Garena Free Fire sebenarnya telah mengumumkan jadwal maintenance itu sejak Selasa (22/9/2020). Alasan maintenance seperti biasa untuk menambah update dan patch baru.

"Dimohon pengertiannya ya karena bakal banyak update keren setelah patch update besok [Rabu]," unggahan Garena Free Fire lainnya di Facebook, Selasa (22/9/2020).

Garena mengumumkan adanya maintenance server Free Fire itu hingga waktu yang belum ditentukan. Biasanya akan berlangsung selama beberapa jam bahkan lebih lama.

Sebagai contoh, pada maintenance Free Fire bulan Juni lalu, terjadi pada 3 Juni 2020 mulai pukul 10.00 WIB dan selesai pada hari itu juga. Artinya, maintenance ini hanya berlangsung selama beberapa jam.

Garena biasanya akan mengumumkan kapan maintenance Free Fire selesai melalui media sosial miliknya macam Facebook dan Instagram. Namun hingga pukul 16.30 WIB maintenance tersebut belum rampung.

Setelah maintenance tuntas, para Survivors akan menjumpai fitur-fitur baru yang sebelumnya telah diuji coba di Free Fire Advance Server.

Baca juga artikel terkait FREE FIRE atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH