tirto.id - Jadwal Coppa Italia 2021/2022 live TVRI malam ini mempertemukan Juventus vs Sassuolo dalam babak perempat final (8 besar). Bertempat di Stadion Allianz, Turin, duel rebutan tiket semifinal Coppa Italia 2022 diagendakan kick-off pada Jumat (11/2/2022) pukul 03.00 WIB dini hari.
Juventus sebagai tim tersukses di Coppa Italia dengan koleksi 14 trofi, menyambul laga ini dengan misi melanjutkan tren positif mereka. Usai kalah di tangan Inter Milan dalam final Piala Super Italia 2022 pertengahan Januari lalu, Si Nyonya Tua belum pernah lagi menelan hasil minor. Dalam 4 laga terakhir, Juve membukukan 3 kemenangan dan 1 seri.
Di sisi lain, Sassuolo bertandang ke Turin dengan bekal kurang meyakinkan. Tim berjuluk I Neroverdi hanya mendulang 1 kemenangan, 2 seri, dan 2 kalah dalam 5 laga teraktual.
Kendati demikian, skuad asuhan Davide Dionisi dipastikan datang dengan motivasi tinggi. Pasalnya langkah mereka hingga perempat final Coppa Italia tercatat sebagai capaian terbaik Sassuolo di ajang ini sepanjang sejarah. Domenico Berardi tentu berambisi melangkah lebih jauh lagi.
Jadwal Coppa Italia Malam Ini: Prediksi Juventus vs Sassuolo Live TV
Dalam konferensi pers pralaga, Massimiliano Allegri selaku pelatih Juventus menegaskan bahwa timnya mengincar tiket semifinal. Tetapi mereka wajib memasang kewaspadaan, karena Sassuolo tengah mengusung misi bangkit dari kekalahan.
Dalam pertandingan Liga Italia Serie A pekan 24, hari Minggu (6/2/2022) lalu, Sassuolo baru saja takluk 4-0 di markas Sampdoria.
"Sassuolo datang dari kekalahan 4-0 [lawan Sampdoria], dan mereka akan bertekad untuk menang, jadi kami perlu mendapatkan pendekatan kami, yang akan membantu kami mempersiapkan pertandingan dengan Atalanta pada akhir pekan" ujar Allergri.
"Tapi pertama-tama kami menghadapi Sassuolo, dan tujuan kami adalah mencapai semifinal. Kami harus kembali ke titik bahwa kami menang. Sekarang kami berada pada paruh kedua musim ini, kami tidak boleh melakukan kesalahan lagi," imbuhnya.
Secara statistik produktivitas terbaru, Juventus memang layak diunggulkan. Bianconeri berhasil melesakkan total 9 gol dalam 5 laga terbaru, dan mereka hanya kebobolan 2 kali saja. Pada periode yang sama, Sassuolo juga membukukan 9 gol, tapi gawang mereka sudah jebol 10 kali.
Prediksi Susunan Pemain Juventus vs Sassuolo
Sejak direkrut dari Fiorentina pada bursa transfer bulan lalu, Dusan Vlahovic langsung bisa nyetel bersama skuad Juventus. Penyerang asal Serbia itu sanggup menyumbang gol pada penampilan debutnya bersama si Nyonya Tua.
Vlahovic kemungkinan masih menjadi andalan di lini serang Juve, bersama Paulo Dybala dan Alvaro Morata. Dalam laga dini hari nanti Allegri juga berpeluang melakukan rotasi pemain, dengan menurunkan sejumlah nama, seperti: Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci dan Mattia Perin.
Di kubu tim tamu, Sassuolo mendapat amunisi baru dengan kembalinya Rogerio yang pekan lalu harus absen akibat hukuman larangan tampil. Ia diprediksi langsung menempati pos bek kiri, yang sebelumnya diisi Giorgios Kyrakopoulos.
Dalam laga kali ini I Neroverdi belum bisa menurunkan Pedro Obiang dan Filip Djuricic. Oleh karenanya pelatih Davide Dionisi kemungkinan masih mengandalkan deretan nama yang tampil saat laga sebelumnya.
Berikut prediksi line-up Juventus vs Sassuolo malam ini:
Juventus (4-3-1-2): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Matthijs de Ligt, Giorgio Chiellini, Mattia De Sciglio; Denis Zakaria, Adrien Rabiot, Weston McKennie; Paulo Dybala; Alvaro Morata, Dusan Vlahovic | Pelatih: Massimiliano Allegri.
Sassuolo (4-2-3-1): Andrea Consigli; Jeremy Toljan, Vlad Chiriches, Gian Marco Ferrari, Rogerio; Maxime Lopez, Davide Frattesi; Giacomo Raspadori, Domenico Berardi, Grégoire Defrel; Gianluca Scamacca | Pelatih: Davide Dionisi.
Head to Head (H2H) Juventus vs Sassuolo
Duel Juventus vs Sassuolo dalam 5 pertemuan terakhir berjalan relatif ketat. Bianconeri memenangkan 2 laga, 2 seri, dan pada pertemuan paruh pertama Serie A musim ini dimenangkan Sassuolo lewat skor 2-1.
Ditambah dengan motivasi kubu tamu yang ingin menciptakan sejarah, pertandingan perempat final malam ini diprediksi berlangsung ketat.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Juventus vs Sassuolo
27/10/21: Juventus vs Sassuolo 1-2
13/05/21: Sassuolo vs Juventus 1-3
11/01/21: Juventus vs Sassuolo 3-1
16/07/20: Sassuolo vs Juventus 3-3
01/12/19: Juventus vs Sassuolo 2-2
Hasil 5 Laga Terakhir Juventus
07/02/22: Juventus vs Hellas Verona 2-0
24/01/22: Milan vs Juventus 0-0
19/01/22: Juventus vs Sampdoria 4-1
16/01/22: Juventus vs Udinese 2-0
13/01/22: Inter vs Juventus 2-1
Hasil 5 Laga Terakhir Sassuolo
06/02/22: Sampdoria vs Sassuolo 4-0
23/01/22: Torino vs Sassuolo 1-1
19/01/22: Sassuolo vs Cagliari 1-0
16/01/22: Sassuolo vs Hellas Verona 2-4
09/01/22: Empoli vs Sassuolo 1-5
Siaran Langsung TVRI: Juventus vs Sassuolo
Jadwal perempat final (8 besar) Coppa italia 2021/2022 antara Juventus vs Sassuolo dapat disaksikan melalui siaran langsung TVRI pada Jumat (11/2/2022) dini hari, pukul 03.00 WIB.
Selain laga ini, babak 8 besar Coppa Italia lain, yakni Atalanta vs Fiorentina juga dihelat tengah malam nanti pukul 00.00 WIB.
Sebanyak 4 tim yang bertanding malam nanti bakal memperebutkan 2 tiket semifinal yang tersisa, menyusul Inter Milan dan AC Milan yang sudah lebih dulu lolos.
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Oryza Aditama