Menuju konten utama

Jelang Sriwijaya FC vs Persipura: Dzhalilov Absen, Beto Datang

Dalam laga kontra Persipura mendatang, Sriwijaya FC yang kehilangan Manuchekhr Dzhalilov sudah dapat memainkan Alberto Goncalves.

Jelang Sriwijaya FC vs Persipura: Dzhalilov Absen, Beto Datang
Pesepak bola Sriwijaya FC Alberto Goncalves berusaha melewati pesepak bola PSMS Medan Muhamad Roby pada laga lanjutan Grup A Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Jumat (26/1/2018). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

tirto.id - Jelang laga Persipura vs Sriwijaya FC dalam pekan ke-21 GoJek Liga 1, Selasa (11/9/2018) mendatang, kabar buruk menghantui tim tamu. Bertandang ke Stadion Mandala, Jayapura, Sriwijaya FC dipastikan kehilangan salah satu penyerang andalannya, Manuchekhr Dzhalilov.

Pemain asal Uzbekistan itu absen lantaran cedera yang sedang menerpanya. Kabar mengenai cedera hamstring yang mendera Dzhalilov telah dikonfirmasi pula oleh pihak klub.

"Manu terkena cedera hamstring. Tapi kami masih punya beberapa penyerang lain. Manu kemungkinan besar hanya menepi sekitar satu minggu," ujar pelatih Sriwijaya FC, Subangkit seperti dikutip laman resmi GoJek Liga 1.

Untuk mengantisipasi dampak absennya Dzhalilov, pelatih Subangkit mengaku bakal berharap dapat bermainnya Alberto Goncalves. Pemain yang akrab disapa Beto itu sebelumnya diragukan tampil karena jadwal laga Persipura vs Sriwijaya FC berbenturan dengan duel Timnas Indonesia vs Mauritius. Namun, Subangkit telah mendisusikannya dengan pihak Timnas Indonesia.

Menurut Subangkit, sejatinya Beto dipanggil bersama satu pemain Sriwijaya FC lain, Zulfiandi. Namun, mengingat sangat dibutuhkannya peran salah satu pemain, Subangkit meminta pihak Timnas hanya memilih salah satu di antara keduanya.

"Saya sudah bicara dengan Bima Sakti [asisten pelatih Timnas Indonesia] agar pilih salah satu, antara Beto atau Zulfiandi. Tapi, sepertinya kami butuh Beto," tutur Subangkit.

Selain Beto, Subangkit juga punya beberapa alternatif penyerang lain. Sebut saja Esteban Vizcarra hingga Rizky Dwi Ramadhana. Namun, kehadiran Beto jelas akan jadi hal yang berbeda.

Beto memang sedang jadi pusat perhatian karena penampilan ciamiknya di ajang Asian Games 2018. Membela Timnas U-23 Indonesia dalam cabang sepak bola putra, Beto yang empat kali tampil sukses menyarangkan empat gol dan jadi pencetak gol terbanyak tim bersama Stefano Lilipaly.

Penampilan apik Beto diharapkan dapat berlanjut di level klub. Pasalnya, saat ini Sriwijaya FC sedang membutuhkan poin sebanyak mungkin untuk kembali masuk ke papan tengah klasemen GoJek Liga 1 2018. Hingga artikel ini diunggah, Minggu (9/9/2018), Laskar Wong Kito masih berada di urutan 12 klasemen. Teja Paku Alam dan kawan-kawan mengemas 26 poin, hasil tujuh kemenangan, lima kali imbang, serta delapan kekalahan.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan