Menuju konten utama

Jelang Persija vs Madura United, Sandi Sute Siap Jika Diturunkan

Sandi Sute bakal memberikan penampilan maksimal dalam laga matchday kedua Piala Presiden 2019 Grup D antara Persija vs Madura United, Jumat (8/3/2019).

Jelang Persija vs Madura United, Sandi Sute Siap Jika Diturunkan
Selebrasi Marko Simic usai mencetak gol ke gawang Bali United dalam laga final Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, (17/2/18). tirto.id/Arimacs Wilander

tirto.id - Gelandang Persija Jakarta, Sandi Sute mengaku siap diturunkan saat timnya berhadapan dengan Madura United di matchday kedua Grup D Piala Presiden 2019, Jumat (8/3/2019). Andai dipercaya pelatih, dirinya akan menampilkan performa terbaik guna meraih kemenangan.

“Untuk bermain, saya serahkan kepada pelatih. Sebagai pemain, saya siap jika diturunkan. Saya selalu optimistis untuk dimainkan kapanpun jika dikasih kesempatan dan saya akan menampilkan yang terbaik karena siapapun yang dimainkan itu yang terbaik bagi tim,” ujarnya sebagaimana dilansir situs resmi Persija.

Pada laga perdana saat menang atas Borneo FC dengan skor 5-0, Sandi ikut berkontribusi bagi Macan Kemayoran meski hanya diturunkan di sepuluh menit terakhir. Bahkan, pemain berusia 26 tahun tersebut sukses memberikan satu assist atas gol yang diciptakan Heri Susanto di pengujung laga.

“Alasan bisa menciptakan assist bagus karena saya selalu berlatih. Apalagi pelatih Ivan Kolev kerap memberikan materi khusus kepada pemain di setiap posisinya,” tambahnya.

Sementara itu, Bruno Matos yang bermain cemerlang di laga perdana berharap Persija dapat kembali menampilkan performa apik di pertandingan kedua melawan Madura United. Pasalnya, andai mampu menang, peluang untuk lolos ke babak selanjutnya semakin besar.

Pemain asal Brasil itupun merasa semakin percaya diri dan termotivasi meskipun pertandingan selanjutnya akan semakin berat karena menghadapi tim bertabur bintang.

“Sangat bagus. Saya bisa memberikan kontribusi untuk tim. Tentunya saya juga ingin kembali berkontribusi di laga berikutnya. Laga kemarin membuat saya termotivasi untuk memberikan yang terbaik bagi Persija dan lolos ke babak berikutnya,” imbuh Bruno Matos.

Duel antara Persija vs Madura United dijadwalkan bakal digelar pada Jumat (8/3/2019) pukul 18.30 WIB. Di klasemen Grup D, Persija kini berada di puncak dengan perolehan tiga poin dibuntuti Madura United yang berada di posisi kedua.

Baca juga artikel terkait PIALA PRESIDEN 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus