tirto.id - Siaran langsung derby London antara Chelsea vs Tottenham sesuai jadwal dapat disaksikan melalui TVRI pada Jumat (25/1/2019) pukul 02.45 WIB. Leg kedua semifinal Piala Liga Inggris atau EFL Cup 2018/2019 ini akan dihelat di Stadion Stamford Bridge.
Kalah dengan skor 1-0 di leg pertama, Chelsea memiliki ambisi untuk membalasnya di leg kedua malam nanti sekaligus membuat The Blues melangkah ke final Piala Liga Inggris. Tekad tersebut disampaikan pelatih Maurizio Sarri kendati dirinya menyadari bahwa laga takkan berjalan mudah.
Namun demikian, hasil negatif saat kalah atas Arsenal di ajang Liga Inggris pekan lalu membuat Eden Hazard dan kolega mesti memperbaiki performa jika ingin lolos ke partai final. Apalagi seperti yang disebutkan Sarri, timnya kini tengah berada dalam motivasi yang rendah. Hal itu mesti diperbaiki saat melawan Tottenham guna meraih satu tempat di partai puncak.
“Tapi tampaknya kami masih kurang memiliki motivasi yang cukup, mental dan tekad yang kuat. Jadi saya tidak senang, saya benar-benar tidak senang,” ujarnya kala itu.
Di pihak lain, Tottenham bukannya tanpa masalah. Jelang laga, sejumlah pemain diperkirakan takkan tampil lantaran cedera. Mereka di antaranya Harry Kane serta bintang asal Korea Selatan, Son Heung-min yang harus membela negaranya di Piala Asia 2019.
Jelang laga, gelandang asal Denmark, Christian Eriksen menganggap laga melawan Chelsea tetap penting. Dirinya ingin rekan-rekannya bermain dengan kualitas terbaik.
“Dalam pertandingan melawan tim seperti Chelsea, Anda perlu menampilkan kualitas Anda. Selain itu, Anda juga butuh sedikit keberuntungan dan keputusan yang baik di saat yang tepat,” ungkapnya.
Andai tak ada perubahan jadwal, laga Chelsea kontra Tottenham dapat ditonton melalui siaran langsung TVRI pada Jumat (25/1/2019) pukul 02.45 WIB.
Dua pertandingan ini jangan sampai dilewatkan, Semifinal Leg 2 CARABAO CUP, 24 dan 25 Januari 2019, hanya di #TVRI#SaluranPemersatuBangsa#KamiKembali#WeFightBack#CarabaoCupTVRIpic.twitter.com/ObvJffVsvj
— TVRI Siaran Nasional (@TVRINasional) January 21, 2019