Menuju konten utama

Jadwal Pramusim Chelsea 2019/2020: Lawan Barcelona & Gladbach

Dalam jadwal pramusim Chelsea untuk 2019/2020, The Blues akan menghadapi Barcelona, Reading, Red Bull Salzburg, dan Borussia Monchengladbach.

Jadwal Pramusim Chelsea 2019/2020: Lawan Barcelona & Gladbach
Chelsea Callum Hudson Odoi merayakan gol ketiga timnya selama babak 16 Liga Europa, pertandingan sepak bola leg pertama antara Chelsea dan Dynamo Kyiv di stadion Stamford Bridge di London, Kamis, 7 Maret 2019. Kirsty Wigglesworth / AP

tirto.id - Chelsea akan melakoni musim 2019/2020 dengan pelatih anyar, Frank Lampard. Dalam laga pramusim, The Blues akan menghadapi Barcelona, Reading, Red Bull Salzburg, dan Borussia Monchengladbach.

Frank Lampard menggantikan Maurizio Sarri yang hengkang ke Juventus. Di Stamford Bridge, eks gelandang The Blues ini harus bekerja keras untuk memenuhi ekspektasi klub yang finis di peringkat empat Liga Inggris 2018/2019 dan menjuarai Liga Eropa ini.

Namun, awal musim Chelsea tidaklah mudah karena harus menghadapi lawan berat yaitu Manchester United di pekan perdana Liga Inggris. Setelah Setan Merah, Lampard juga harus menghadapi lawan yang tak kalah berat, Liverpool di ajang Piala Super UEFA.

Untuk menghadapi start menantang tersebut, top skor sepanjang masa Chelsea ini mesti memaksimalkan agenda pramusim dengan sebaik-baiknya.

Lampard sudah melakoni dua pertandingan pramusim sebagai pelatih The Blues. Dalam laga debut, dia menorehkan hasil yang tak cukup baik. Pada Kamis (11/7/2019) lalu, Chelsea asuhan Lampard ditahan imbang klub asal Irlandia, Bohemian FC dengan skor 1-1.

Legenda Chelsea ini baru meraih kemenangan di laga keduanya sebagai pelatih. Melawan klub Irlandia lain, St Patrick’s Athletic, The Blues sukses menang telak 0-4 pada Sabtu (13/7) lalu.

The Blues sendiri baru akan menghadapi lawan pramusim yang cukup berat pada 23 Juli mendatang. Chelsea dijadwalkan melakoni laga persahabatan lawan Barcelona di Stadion Saitama, Jepang.

Setelah menghadapi Barca, Chelsea akan kembali ke Inggris untuk melawan Reading di Stadion Madjeski. Laga persahabatan ini dijadwalkan pada Minggu (28/7) pukul 21.00 WIB.

Pada awal Agustus, Cesar Azpilicueta dan rekan-rekan menjalani agenda pramusim yang cukup padat. Chelsea dijadwalkan bertandang ke Austria untuk melawan Red Bull Salzburg pada tanggal 1 Agustus. Dua hari berselang, The Blues menyeberang ke Jerman untuk menghadapi Borussia Monchengladbach pada 3 Agustus di Stadion Borussia-Park.

Berikut jadwal tur pramusim Chelsea jelang Liga Inggris 2019/2020.

23/07/2019: Barcelona vs Chelsea

28/07/2019: Reading vs Chelsea

01/08/2019: Red Bull Salzburg vs Chelsea

03/08/2019: Borussia Monchengladbach vs Chelsea

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Fitra Firdaus