Menuju konten utama

Jadwal Piala AFF Futsal 2024 Hari Ini 2 November & Jam Tayang TV

Jadwal Piala AFF Futsal 2024 Hari Ini 2 November di MNCTV mulai pukul 15.30 WIB akan menghadirkan laga Vietnam vs Timor Leste, dan Thailand vs Brunei.

Jadwal Piala AFF Futsal 2024 Hari Ini 2 November & Jam Tayang TV
Jadwal Pertandingan AFF Futsal 2024. instagram/imaneindonesia

tirto.id - Jadwal Piala AFF Futsal 2024 hari ini, Sabtu (2/11/2024), menghadirkan 2 laga menarik dari Grup A antara Vietnam vs Timor Leste, dan Thailand vs Brunei. Laga yang berlangsung di Nakhon Ratchasima, Thailand, dapat disaksikan live streaming Vision+, RCTI+ dan MNCTV mulai pukul 15.30 WIB.

Vietnam yang di edisi terakhir menempati peringkat ke-3 menjadi tim yang diunggulkan bisa lolos ke semifinal Piala AFF Futsal 2024 bersama tuan rumah Thailand. Menghadapi Timor Leste, yang tidak diunggulkan The Golden Stars diprediksi mampu memetik kemenangan.

Di laga lainnya, Thailand yang merupakan juara bertahan sekaligus tuan rumah Piala AFF Futsal 2024 bakal menghadapi Brunei Darussalam. Di atas kertas Kritsada Wongkaeo dan kawan-kawan bisa memetik kemenangan dengan skor besar.

Jadwal Piala AFF Futsal 2024 Hari Ini 2 November Live MNCTV

Vietnam vs Timor Leste bakal menjadi laga pembuka Piala AFF Futsal 2024 pada Sabtu, 2 November 2024 hari ini. Duel tersebut akan dimulai pukul 15.30 WIB di Nakhon Ratchasima, Thailand.

Dalam 17 edisi Piala AFF Futsal, Vietnam belum pernah menjadi juara sehingga mereka bakal berupaya keras meraih hasil terbaik. Meskipun selalu lolos ke semifinal dalam 4 edisi terakhir, tetapi mereka selalu gagal melaju ke laga puncak. Terakhir kali Vietnam lolos ke final adalah edisi 2012, tetapi tumbang dari Thailand di laga puncak.

Oleh sebab itu, Vietnam bakal berupaya meraih hasil lebih baik di Piala AFF Futsal 2024. Berada 1 grup dengan Thailand, membuat mereka dipastikan tidak akan bertemu dengan tim terkuat di ASEAN tersebut. Namun, mereka harus bermain apik agar lolos ke fase gugur salah satunya dengan mengalahkan Timor Leste di laga pembuka.

Sementara itu, Timor Leste yang beberapa kali absen di Piala AFF Futsal 2024 kembali ambil bagian. Mereka pun tidak mengusung target tinggi di kejuaraan kali ini kecuali menunjukkan penampilan terbaiknya dan bekerja keras setiap laga.

Setelah laga Vietnam vs Timor Leste, giliran tuan rumah Thailand yang menghadapi Brunei Darussalam, pada pukul 18.00 WIB. The War Elephants yang tercatat 16 kali menjadi juara Piala AFF Futsal, bakal mengejar hasil yang sama di turnamen kali ini.

Menghadapi Brunei Darussalam di laga pertama Piala AFF Futsal 2024, Thailand lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan. Tidak hanya menang, tim tuan rumah bakal mengincar banyak gol karena lawan yang dihadapi adalah tim yang di atas kertas paling lemah.

Sementara Brunei Darussalam masuk ke kejuaraan seperti Timor Leste, yang ingin memberi pengalaman kepada pemainnya. Selain itu, Piala AFF Futsal 2024 bakal menjadi tolok ukur apakah mereka bakal mengirim kontingen futsal di SEA Games 2025 yang juga berlangsung di Thailand.

Adapun laga-laga di Grup B baru akan digelar pada Senin, 4 November 2024 dengan Timnas Indonesia bakal menghadapi Kamboja di laga pembuka. Berikut ini adalah jadwal lengkap Piala AFF Futsal 2024 hari ini, Sabtu, 2 November 2024.

Pukul 15.30 WIB Vietnam vs Timor Leste

Pukul 18.00 WIB Thailand vs Brunei Darussalam

Live Streaming Piala AFF Futsal 2024 di Vision+ dan MNCTV

Apabila tidak ada perubahan jadwal Piala AFF Futsal 2024 dapat disaksikan live streaming di Vision+ dan MNCTV. Laga-laga dapat ditonton dengan berlangganan paket on the top di Vision+.

Link Live Streaming AFF Futsal 2024 di Vision+ (Soccer Channel)

*Jadwal Piala AFF Futsal 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SUPPLEMENT CONTENT atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dhita Koesno