Menuju konten utama
Liga Eropa 2020-2021

Jadwal Live Europa League 2020 Malam Ini: Prediksi Rijeka vs Napoli

Jadwal Europa League 2020 malam ini live Vidio Premier Jumat (5/11) jam tayang 00.55 WIB. Prediksi Rijeka vs Napoli: tim tamu diunggulkan.

Jadwal Live Europa League 2020 Malam Ini: Prediksi Rijeka vs Napoli
Para pemain Napoli merayakan gol kedua Kalidou Koulibaly (kanan) ke gawang Chievo dalam laga lanjutan Liga Italia di Stadion Marcantonio Bentegodi, Verona, Italia, Minggu (14/4/2019) setempat. (ANTARA/REUTERS/Daniele Mascolo)

tirto.id - Duel Rijeka vs Napoli sesuai jadwal matchday 3 Liga Europa 2020/2021 akan digelar di Stadion HNK pada Jumat (6/11/2020), pukul 00.55 WIB. Partenopei diprediksi mampu menang dalam partai yang dapat ditonton melalui live streaming Vidio Premier ini meski laga di Kroasia tidak akan mudah.

Napoli asuhan Gennaro Gattuso sedang dalam situasi tidak ideal. Dalam 4 laga terakhir di semua kompetisi, Partenopei menelan 2 kekalahan. Yang pertama terjadi di Liga Eropa kontra AZ Alkmaar (0-1) dan yang kedua akhir pekan lalu 0-2 dari Sassuolo di Serie A.

Menang di kandang Rijeka penting untuk mengembalikan Napoli ke trek kemenangan sekaligus menjaga asa di UEL. Pasalnya, Partenopei masih ada di posisi 2 klasemen Grup F, tertinggal 3 poin dari AZ dan hanya unggul head to head dari Real Sociedad.

Gennaro Gattuso sendiri mengaku tidak akan mudah bagi timnya meraih poin di laga ini. Ia punya catatan pernah kalah dari Rijeka saat masih menangani AC Milan. Tepatnya pada 7 Desember 2017 dengan skor 2-0. Pencetak gol Rijeka kala itu, Jakov Puljic dan Mario Gavranovic kini sudah berpindah klub.

“Saya tahu pertandingan ini [melawan Rijeka] akan sulit karena saya pernah kalah bersama Milan di sini [di kandang Rijeka]. Mereka banyak berubah, tetapi tetap berbahaya,” ujar Gatusso dalam konferensi pers jelang laga.

Sementara itu, HNK Rijeka masih mengincar poin perdananya di Liga Eropa 2020/2021. Dari 2 laga yang sudah mereka jalani, Rijeka selalu menderita kekalahan, masing-masing dari Real Sociedad (0-1) dan AZ Alkmaar (4-1). Pasukan Simon Rozman berstatus juru kunci Grup F dengan poin 0.

Tidak hanya itu, Rijeka sedang dilanda krisis setelah menderita 3 kekalahan beruntun, terakhir kontra Sibenik di Liga Kroasia pada Minggu (1/11) lalu. Namun, bermain di kandang sendiri membuka harapan wakil Kroasia untuk berbicara banyak. Dalam 7 partai tandang terakhir di Eropa, Napoli cuma menang 2 kali.

Prediksi Susunan Pemain Rijeka vs Napoli

Rijeka (5-3-2): Ivan Nevistic; Ivan Tomecak, Joao Escoval, Ivan Lepinjica, Hrvoje Smolcic, Armando Anastasio; Franko Andrijasevic, Domagoj Pavicic, Stjepan Loncar; Sandro Kulenovic, Sterling Yatek

Napoli (4-2-3-1): David Ospina; Elseid Hysaj, Nikola Maksimovic, Kalidou Koulibaly, Mario Rui; Tiemoue Bakayoko, Fabian Ruiz; Matteo Politano, Stanislav Lobotka, Hirving Lozano; Andrea Petagna.

Live Streaming Rijeka vs Napoli di Vidio

Pertandingan Rijeka vs Napoli dapat disaksikan melalui live streaming di Vidio Premier layanan Platinum. Selain laga tersebut laga-laga Liga Eropa 2020/2021 lainnya juga dapat disaksikan dengan berlangganan Vidio Premier.

Untuk mengaksea siaran tersebut pemirsa dapat berlangganan Rp29.000 perbulan atau Rp299.000 pertahun. Dengan berlangganan Vidio Premier Anda dapat menikmati tayangan Liga Eropa secara eksklusif.

Jadwal Liga Eropa 2020 Terbaru

Berikut ini jadwal matchday 3 Liga Eropa 2020/2021 pada Jumat (6/11/2020).

Pukul 00.55 WIB AS Roma vs CFR Cluj (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Benfica vs Rangers (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Beer Sheva vs Bayer Leverkusen (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Lech Poznan vs Standard Liege (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Ludogorets vs Tottenham (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Omonia vs Granada (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB PAOK vs PSV (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Rapid Vienna vs Dundalk (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Real Sociedad vs AZ Alkmaar (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Rijeka vs Napoli (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Sivaspoor vs Qarabag (live Vidio)

Pukul 00.55 WIB Slavia Praha vs Nice (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB AC Milan vs Lille (siaran langsung SCTV)

Pukul 03.00 WIB Antwerp vs LASK Linz (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Celtic vs Sparta Praha (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Dinamo Zagreb vs Wolfsberger (

Pukul 03.00 WIB Fayenord vs CSKA Moskw (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Crvena Zvezda vs Gent (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Zorya Luhansk vs AEK Athens (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Hoffenheim vs Liberec (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Villareal vs Maccabi Tel Aviv (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Leicester City vs Braga (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Young Boys vs CSKA Sofia (live Vidio)

Pukul 03.00 WIB Arsenal vs Molde (siaran langsung SCTV)

Baca juga artikel terkait JADWAL EUROPA LEAGUE atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus